Cilacap - Danramil 01/Cilacap dalam hal ini diwakili Bati Tuud Serma Puryanto selaku Pembina Utama Mitra Bina Wijaya (MBW) beserta anggota Babinsa Koramil 01/Clp melaksanakan tradisi dan pengukuhan anggota MBW baru,tempat di Halaman Makoramil 01/Clp, Sabtu(01/10) malam.
Dijelaskan Serma Puryanto, Mitra Bina Wijaya (MBW) adalah Mitra dari Babinsa Koramil 01/Clp Kodim 0703/Clp selaku Mata dan telinga Babinsa di wilayah masing masing.
"Dalam pelaksanan Mitra Bina Wijaya turut membantu program kerja TNI maupun kegiatan sosial kemasyarakatan dan kegiatan lainya di wilayah Cilacap, serta MBW dapat memberikan informasi secara cepat, tepat dan akurat. “Bagaimana caranya dengan adanya MBW masyarakat merasa aman dan nyaman, bukan malah meresahkan masyarakat,"jelasnya.
Calon anggota MBW baru sebelum melakukan pelantikan maupun pengukuhan calon anggota MBW baru tersebut laksanakan tradisi yaitu ada beberapa tahap yang harus dilalui oleh calon anggota baru,salah satunya berjalan kaki sepanjang 22 km dari Cemara Jajar menuju lokasi pelantikan di Makoramil 01/Cilacap.
Namun sebelumnya semua calon anggota harus di periksa kesehatannya satu persatu, bertempat di Aula Koramil 01/Cilacap dan sebelum pelaksanaan jalan kaki juga dilaksanakan Stretching terlebih dahulu untuk melemaskan otot otot di ambil oleh Dosen Fisioterapi STIKES dan bekerjasama dengan STIKES Graha Mandiri Cilacap (GMC) dengan menurunkan 5 Mahasiswi Kebidanan serta 6 Mahasiswa Fisioterapi dan Dosen Dari STIKES GMC.
Walaupun berjalan kaki dalam keadaan hujan yang cukup lebat mengguyur kota Cilacap,para calon anggota MBW tersebut tetap semangat dan sangat menikmati perjalanan mereka, walaupun sebagian diantaranya sudah bukan anak muda lagi.
Perwakilan dua Personil MBW saat penyerahan kartu tanda anggota MBW langsung di berikan oleh Serma Puryanto sebagai pembina utama mewakili Danramil 01/Cilacap Sabtu,tanggal 01-10-2022 pukul 22.00 wib dan di lanjutkan penyiraman air bunga kepada seluruh anggota MBW baru,
Serma Puryanto mengharapkan semua anggota yang sudah diLantik malam tersebut menghimbau semua anggota MBW tetap menjadi mata dan telinga bagi Babinsa di wilayahnya masing-masing.
kami selaku pembina berharap, agar Mitra Bina Wijaya dapat selalu membantu TNI dalam menjaga nama baik TNI dimanapun berada. Dan berbuatlah dengan hati nurani, dengan jiwa yang tulus dan ikhlas.
"Selamat bagi saudara yang sudah resmi menjadi anggota MBW hari ini,”ujar Puryanto.
Salah satu dosen dari STIKES Graha Mandiri Cilacap, Ernawati.S.Si.,T.M.Kes yang langsung mengawal Mahasiswanya mendampingi semua calon anggota MBW dari awal sampai berakhirnya acara pelantikan.
Ini merupakan salah satu bakti kami dari STIKES Graha Mandiri Cilacap untuk masyarakat,”ungkap Ernawati saat ditanya tujuan mengikuti acara tersebut.
Lebih jauh Ernawati berharap apa yang dilakukan Mahasiswa pada malam Minggu tersebut dapat menjadi bekal buat para mahasiswa yang langsung terlibat dalam acara tersebut,
"Kami harapkan dengan terjun langsung seperti ini,dapat menjadi bekal bagi semua mahasiswa STIKES Graha mandiri Cilacap, sekali lagi kami ucapkan banyak terimakasih kepada Koramil 01/Clp atas kerjasamanya dengan STIKES GMC semoga kedepan tetap berjalan hubungan tali silaturahmi ini," tandasnya.
(R01)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar