Kamis, 12 Maret 2020

Hadiri Sosialisasi Kesehatan, Babinsa Ajak Masyarakat Jaga Kesehatan dan Tidak Ragu Periksa Kesehatannya


Cilacap – Babinsa Koramil 14 Cimanggu Kodim 0703/Cilacap Sertu Carnoyo berikan motivasi kepada masyarakat untuk terus menjaga kesehatannya. Hal itu disampaikannya saat menghadiri Sosialisasi Kesehatan yang digelar Puskesmas Cimanggu 1, di Aula Wijayakusuma Puskesmas Cimanggu 1, Kamis (12/3/20).
Kegiatan sosialisasi Kesehatan yang dimaksud adalah sosialisasi tentang Pemberantasan Sarang Nyamuk dan Pencegahan Virus Corona yang dalam hal ini disampaikan oleh Kepala Puskesmas Cimanggu 1 Bapak Rusdiyanto, SKM. M.Kes. Dalam kegiatan sosialisasi tersebut dihadiri oleh perwakilan dari masing-masing instansi dan desa, dengan tujuan agar seluruh masyarakat dapat mengerti dan mengetahui tentang gejala-gejala demam berdarah dan virus Corona yang akan dialami sehingga dapat segera memeriksakan ke Puskesmas/Rumah Sakit terdekat.
“Kegiatan sosialisasi ini sangat penting bagi seluruh masyarakat, dan semua itu dapat kita mulai dari hal-hal kecil seperti kebersihan pada diri masing-masing orang, Keluarga, dan juga lingkungan,” jelas Sertu Carnoyo.
Lanjutnya, dia juga mengajak kepada seluruh masyarakat agar tidak takut dan ragu untuk segera memeriksakan diri agar dapat dicegah sejak dini oleh petugas kesehatan sehingga virus atau bibit penyakit dapat segera disembuhkan. Jangan tunggu sampai sudah terasa parah baru di bawa untuk mendapatkan penanganan Medis, segera di periksa apabila sudah mulai terasa ada tanda-tanda akan terserang penyakit,” ajaknya. Urip

Tidak ada komentar:

Posting Komentar