Kamis, 30 Juni 2022

Babinsa Mandala Bersama Satpol PP dan Tim Medis, Evakuasi ODGJ 


Cilacap - Lama tidak ada penanganan yang serius dari pihak keluarga, (IS) Orang Dalam Gangguan Jiwa (ODGJ), warga RT 03/05 Desa Mandala Kecamatan Cimanggu Kabupaten Cilacap, akhirnya dievakuasi ke RS Jiwa Banyumas, Selasa (28/6/22). 

Dalam evakuasinya, dilakukan oleh Tim Medis bersama Babinsa Koramil 14/Cimanggu Serka Mulyono dan anggota Satpol PP Kecamatan Cimanggu. 

Serka Mulyono menuturkan bahwa kegiatan ini dilakukan atas permintaan pihak keluarga agar nantinya salah satu anggota keluarganya yang mengalami gangguan jiwa, bisa mendapatkan pengobatan dan perawatan yang baik dengan harapan bisa sembuh seperti sedia kala.

"Atas permintaan keluarga, pasien kita evakuasi ke Rumah Sakit Jiwa Banyumas, adapun tujuannya agar pasien bisa ditangani dan mendapat perawatan serta obat. Pihak keluarga mengharapkan bisa sembuh dan pulih seperti masyarakat layak yang bisa bergaul dengan masyarakat pada umumnya," tutur Babinsa. 

Budi, perwakilan dari pihak keluarga pasien mengucapkan terima kasih kepada Babinsa dan Tim Medis yang telah membantu dan bersedia membawa salah satu anggota keluarganya tersebut ke Rumah Sakit Jiwa. 

"Saudara kami selama ini belum pernah ditangani secara medis. Kami sebagai perwakilan keluarga hanya bisa mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu kelancaran evakuasi saudara kami ini ke RSJ tanpa gangguan apapun," Ucapnya.

(PendimClp)

 

Rabu, 29 Juni 2022

Forkopimcam Jeruklegi Dampingi Badan Kesbangpol Sosialisasikan UU Pemilu


Cilacap - Badan Kesbangpol Kabupaten Cilacap melalui Kabid Faspolkam Hary Mulyono, SH., sosialisasikan Undang Undang Pemilu kepada masyarakat Kecamatan Jeruklegi di Pendopo Kecamatan Jeruklegi, Selasa (28/6/22).

Kegiatan dihadiri Forkopimcam Jeruklegi diantaranya Camat Rosikin S.Sos. MM., Danramil 02 Jeruklegi yang dalam hal ini diwakili Peltu Sukarso, Kapolsek Jeruklegi diwakili Aiptu Giri Yuwono, Komisioner KPU Kabupaten Cilacap Munjiatun Mukaromah, S.Pdi., dan Dosen Fisip Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto Dr. Slamet Rosyadi, M.Si dan diikuti kurang lebih 100 orang peserta.

Menyambut tamu yang hadir, Camat Jeruklegi Rosikin mengucapkan selamat datang di Kecamatan Jeruklegi dalam rangka sosialisasi UU Pemilu Tahun 2022. Dalam kesempatan itu, Rosikin menjelaskan tentang luas dan jumlah penduduk Kecamatan Jeruklegi yang terdiri dari 13 desa dengan luas wilayah 9.679,50 ha, jumlah penduduk 88.227 jiwa dan DPT Pemilu tahun 2019 sebanyak 56.661 jiwa dan tingkat kehadiran pemilih 74 persen.

"Terima kasih juga kami ucapkan kepada Badan Kesbangpol Kabupaten Cilacap yang melaksanakan sosialisasi Pemilu, semoga hal ini menjadi persiapan yang mantap bagi stakeholder guna menyelenggarakan Pemilu dan Pilkada tahun 2024 acara kondusif, aman, damai dan demokratis," Ucapnya.

Menanggapi sambutan Camat Jeruklegi, Kepala Badan Kesbangpol Kabupaten Cilacap melalui Kabid Faspolkam Harry Mulyono mengucapkan syukur karena pada hari ini akan dilaksanakan sosialisasi Undang-undang Pemilu. Dalam hal ini, pihaknya telah mengundang Narasumber dari KPU Kabupaten Cilacap dan Akademisi dari Universitas Jenderal Soedirman.

"Dengan sosialisasi Pemilu ini diharapkan akan meningkatkan pengetahuan kita tentang peraturan perundang-undangan Pemilu, di samping untuk meningkatkan tingkat partisipasi pemilih dan pada akhirnya menjadikan Pemilu lebih berkualitas," Harapnya.

Dalam kegiatan sosialisasi ini, Dosen Fisip Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto Dr. Slamet Rosyadi, M.Si memberikan materi tentang "Mendongkrak Kualitas Partisipasi Publik Dalam Pemilu 2024", Komisioner KPU Kabupaten Cilacap, Divisi Hukum dan Pengawasan Munjiatun Mukaromah, S.Pdi memberikan materi tentang Peran Serta Masyarakat dalam Tahapan Pemilu Tahun 2024.

Juga tak ketinggalan, Kabid Faspolkam Badan Kesbangpol Kabupaten Cilacap Harry Mulyono SH dalam kegiatan tersebut juga menyampaikan materi tentang Peran Serta dan Fasilitasi Pemda dalam mensukseskan Pemilu Serentak Tahun 2024. Diakhir kegiatan dilaksanakan sesi tanya jawab / diskusi.

(PendimClp)

 

Selasa, 28 Juni 2022

Rabat Beton Babinsa Bersama Warga Kerja Bakti


Cilacap - Babinsa Koramil 09/Kawunganten dipimpin Serma Sugiyanto bersama warga melaksanakan kerja bakti pembangunan rabat beton Jalan Yos Sudarso di Dusun Karangbawang RT 01 RW 5 Desa Kawunganten, Kecamatan Kawunganten, Kabupaten Cilacap, Selasa (28/6/22).

Ketua Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) Desa Kawunganten Eny Sumaidah yang sekaligus Kepala Dusun Karangbawang saat di konfirmasi menjelaskan bahwa dalam pembangunan rabat beton Jalan Yos Sudarso ini mendapatkan anggaran Bantuan Sosial (Bansos) APBD Provinsi Jawa Tengah tahun 2022 senilai Rp. 100.000.000,- (dipotong PPN+PPH).

"Dengan volume Panjang 165 M, Lebar 3 M dan ketebalan (15 cm), pembangunan rabat beton dilaksanakan secara swakelola dengan pelaksana TPK Desa Kawunganten, sedangkan teknis pekerjaan dilapangan melibatkan masyarakat Dusun Karangbawang dan Dusun Karangsari karena jalan tersebut merupakan perbatasan antara kedua Dusun. Sedangkan target pekerjaan, direncanakan sekitar 7 hingga 10 hari diharapkan sudah selesai," Jelasnya.

Ditemui disela-sela kegiatan, Serma Sugiyanto mengungkapkan bahwa kehadiran Babinsa disini guna membantu masyarakat dalam pelaksanaan pembangunan rabat beton di jalan Yos Sudarso. 

"Karena hari ini kegiatan sudah dimulai sehingga sesuai petunjuk Danramil, beberapa Babinsa dikerahkan untuk membantu pembangunan rabat beton ini," Ungkapnya.

Babinsa juga menjelaskan bahwa jalan yang dibangun ini selain digunakan untuk akses jalan masyarakat, juga digunakan sebagai akses ketempat pendidikan dan akses ke tempat ibadah karena di sepanjang jalan ini terdapat bangunan sekolah.

"Di sepanjang jalan ini ada Sekolah SMP dan SMK Yos Sudarso serta terdapat dua Gereja, harapnya setelah di bangun, semakin memudahkan masyarakat maupun anak-anak kita yang akan menuntun ilmu," Imbuh Serma Sugiyanto.

(PendimClp)

 

Forkopimcam Bantarsari Cek Korban Banjir Di Desa Cikedondong


Cilacap - Pasca banjir yang terjadi pada hari Minggu 26 Juni 2022 sekitar pkl. 13.00 WIB hingga pkl. 20.00 WIB yang diakibatkan meluapnya Sungai Cimeneng di Desa Cikedondong, BPBD Kabupaten Cilacap menyerahkan bantuan sembako dan pengecekan korban banjir, Senin (27/6).

Kegiatan didampingi Forkopimcam Bantarsari terdiri dari Camat Bantarsari Drs. Hari Winarno, M.Si, Danramil 09/Kawunganten Kapten CHB Sutarman, SH dan Kapolsek Bantarsari Iptu Supriyanto, SH.

Bantuan sembako berupa Mie Instan 10 dus, Air mineral 8 dus dan Beras 125 kg, diserahkan Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Cilacap Wijonardi kepada Posko Bencana yang didirikan oleh Banser Siaga Bencana (Bagana) di Dusun Pengging RT. 03 RW 03 Desa Cikedondong.

Usai menyerahkan bantuan, untuk melihat kondisi fisik para korban banjir, BPBD bersama Forkopimcam melaksanakan pengecekan ke Dusun Bojong Gedang dan Dusun Kedungsalam.

Selain dihadiri Kepala Pelaksana BPBD Kab. Cilacap Wijonardi beserta anggota dan Forkompimcam Bantarsari, kegiatan tersebut juga dihadiri Kepala UPTD Puskesmas Bantarsari Suwono, SKM beserta staf dan Kepala Desa Cikedondong Satum dan perangkatnya.

(Pendim/Clp)

 

Pasca Banjir, Koramil Kawunganten Laksanakan Kerja Bakti Pembersihan Lumpur 


Cilacap - Akibat hujan lebat yang terjadi di wilayah Kecamatan Bantarsari ditambah kiriman dari hulu Sungai Cihaur pada hari Minggu 26 Juni 2022 sekitar pukul 13.00 WIB hingga pukul 20.00 WIB menyebabkan Sungai Cimeneng meluap sehingga beberapa desa terdampak banjir diantaranya Desa Kedungwadas, Desa Cikedondong, Desa Bantarsari dan Desa Rawajaya Kecamatan Bantarsari.

Pasca kejadian tersebut, Babinsa Koramil 09/Kawunganten melaksanakan kegiatan kerja bakti pembersihan sisa-sisa lumpur yang mengendap di Masjid Baitul Salam Dusun Kedungsalam RT 02 RW 02 Desa Cikedondong dan di ruang Kelas SMP Satu Atap Bantarsari yang berlokasi di Dusun Bojong Gedang Desa Cikedondong, Senin (27/6/2022).

Danramil 09/Kawunganten melalui Batituud Serma Sugiyanto menjelaskan bahwa ada sekitar 186 KK atau 698 jiwa terdampak banjir di Desa Cikedondong dengan ketinggian air bervariasi, seperti di Dusun Kedung salam berkisar antara 70 cm hingga 100 cm menggenangi rumah warga di RT 01, 02, 03 dan 04 RW 02, Dusun Liung Gunung RT 06 dan 08 RW 04. 

"Sedangkan di Dusun Bojong Gedang di RT 08 dan 09 RW 01 termasuk didalamnya SMP Satu Atap ketinggian air sekitar 70 Cm. Demikian halnya di Desa Rawajaya, ketinggian air  berkisar antara 30 Cm hingga 40 Cm menggenangi perumahan warga di RT 05, RT 06 dan RT 07 RW 06 dan juga Area Pesawahan seluas kurang lebih 40 Ha termasuk di petak 23 Dusun Cikerang Desa Bantarsari seluas kurang lebih 75 Ha," Jelasnya.

Lebih lanjut dia menjelaskan, saat ini kondisi air sudah surut sehingga para Babinsanya bersama takmir Masjid Baitul Salam melaksanakan pembersihan sisa lumpur di Masjid serta di Madin dan TPQ Miftahul Huda Al Husna 1 yang kebetulan berada dalam satu lokasi.

"Setelah itu, pembersihan kita lanjutkan di SMP Satu Atap Bantarsari dimana ada 9 ruangan yang terendam banjir diantaranya 6 ruangan kelas, 1 ruangan tata usaha dan 1 ruangan UKS," Tambahnya.

Dampak meluapnya sungai Cimeneng juga dirasakan warga Desa Panikel dan Desa Ujunggagak Kecamatan Kampung Laut. Di Desa Panikel sekitar 165 rumah atau 214 KK di Dusun Panikel dan Dusun Bugel terendam air dengan ketinggian sekitar 40 cm. Sedangkan di Desa Ujunggagak, 46 rumah atau 68 KK juga terendam air dengan ketinggian sekitar 25 cm terjadi di Dusun Ciberem dan Dusun Ujunggagak.

Selain meluapnya sungai Cimeneng di Kecamatan Bantarsari, Sungai Ciberem dan Sungai Kalijeruk di Kecamatan Kawunganten juga meluap sehingga menyebabkan banjir di Dusun Tegalanyar RT 02 dan RT 03 RW 03 Desa Kalijeruk. 65 rumah atau 60 KK terendam dengan ketinggian air sekitar 40 cm.

"Secara umum kondisi rumah yang terendam sudah tidak ada, hanya beberapa genangan di halaman rumah yang posisinya rendah", tutup Serma Sugiyanto.

(PendimClp)

 

Air Sungai Brokeh Meluap, TNI-Polri dan Warga Kerja Bakti


Cilacap - Hujan deras yang terjadi di wilayah Kecamatan Jeruklegi dan sekitarnya, menyebabkan banjir, Senin (27/6/22). Sampah yang terbawa arus menyebabkan jembatan yang ada di Desa Sawangan tersumbat sehingga debit sungai Brokeh meluap dan memasuki pemukiman warga.

Meminimalisir terjadinya banjir, Anggota Koramil 02/Jeruklegi bersama perangkat desa dan warga masyarakat setempat, melaksanakan kerja bakti membersihkan material sampah yang menutup aliran sungai dan areal jalan diatas jembatan Brokeh yang tertutup tanah lumpur.

Saat di lokasi, Babinsa Pelda Amir Faturohman menjelaskan, banjir yang terjadi menyebabkan jembatan sungai Brokeh tertutup material sampah dan lumpur sehingga perlu diadakan kegiatan kerja bakti agar akses jalan menuju desa Sawangan bisa dilewati.

"Saat ini kita anggota TNI Polri Kecamatan Jeruklegi bersama warga melaksanakan kegiatan kerja bakti pembersihan lumpur yang menutupi jalan, serta membuat jalan setapak sebagai alternatif dan hanya bisa dilewati kendaraan bermotor atau roda dua," Jelasnya.

Sementara itu Kepala Desa Sawangan Sunarto mengungkapkan bahwa saat hujan turun, debit air sungai Brokeh meningkat sehingga tatkala tumpukan sampah yang terbawa arus menyumbat, air naik ke pemukiman warga dan menyebabkan jembatan penghubung di desanya tertimbun material sampah dan lumpur 

"Alhamdulillah dengan adanya bantuan dari anggota Koramil 02/Jeruklegi, Aparat Kepolisian dan warga, sampah yang menumpuk bisa segera diatasi sehingga aliran sungai kembali lancar. Sekali lagi selaku pemerintahan Desa Sawangan, kami mengucapkan banyak terima kasih," Ungkap Sunarto.

(Pendim/Clp)

 

Tingkatkan Tanggap Bencana, Linmas Lomanis Diberi Pelatihan


Cilacap - Tingkatkan kesigapan dan tanggap bencana alam di wilayahnya, Pemerintahan Desa Lomanis Kecamatan Cilacap Tengah, menggelar kegiatan Pelatihan Penanggulangan Bencana kepada Linmas dan Pokdarkamtibmas Lomanis bertempat di Pendopo Kelurahan Lomanis, Kabupaten Cilacap, Senin (27/6/22).

Dalam mendukung kegiatan ini, Pemerintahan Kelurahan Lomanis menggandeng unsur TNI Polri, BPBD dan Aparat Pemerintahan Kecamatan Cilacap Tengah. Hadir Kasi KPM Cilacap Tengah Suranto, S.Sos., Narasumber BPBD Arif Pratomo, Sip MM, Babinsa Lomanis Serka Catur Pambudi, Bhabinkamtibmas Aiptu Marsita, serta Lurah Lomanis yang dalam hal ini diwakili Kasi Trantib Lomanis Sukarjo.

Kegiatan ini dibuka langsung Lurah Lomanis yang diwakili Kasi Trantib Sukarjo. Dalam sambutannya, dia menjelaskan bahwa dalam rangka meningkatkan kesigapan tanggap bencana, pihaknya telah menggandeng narasumber dari BPBD yang akan menjelaskan tentang Penanggulangan Bencana. Untuk itu, diharapkan disimak agar nantinya ilmu yang diberikan dapat meningkatkan kemampuan dan bermanfaat.

"Kepada Linmas dan Pokdarkamtibmas semua yang hadir, panjenengan semua adalah sebagai informan dari kami selaku pemerintah daerah, apabila ada bencana atau ada informasi apapun segera di infokan ke Lurah, Babinsa, Babinkamtibmas dan Kasi Trantib dan apa yang disampaikan oleh narasumber, agar digetok tularkan kepada rekan-rekannya yang tidak hadir maupun warga sekitar," Jelasnya.

Sementara itu selaku narasumber, Arif Pratomo sangat berharap melalui kegiatan pelatihan penanggulangan bencana ini, dapat meningkatkan pengetahuan dan kapasitas sehingga para peserta pelatihan penanggulangan bencana berguna dan mampu menjadi agen penanggulangan bencana untuk masyarakat.

"Sekali lagi saya sangat berharap seluruh peserta pelatihan dapat mengikuti pelatihan agar dapat meningkatkan kemampuan dalam pengelolaan bencana pengendalian operasi dan mengurangi kerentanan sekaligus meningkatkan kapasitas masyarakat dan pemerintah daerah dalam penanggulangan bencana," Jelasnya.

(PendimClp)

 

Senin, 27 Juni 2022

Pastikan Tepat Sasaran, Babinsa Dampingi Penyaluran BLT-DD


Cilacap - Babinsa Koramil 08/Adipala Serka Sugiarto beserta 3 orang anggota, monitoring pembagian Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahap 6 tahun 2022  bertempat di Pendopo Balai Desa Adireja Kulon Kecamatan Adipala, Senin (27/6).

Kegiatan juga diamankan oleh Bhabinkamtibmas Aiptu Yakup, dan dipantau Kepala Desa Adireja Kulon Suratmi, Amd., Kasi Trantibum Kecamatan Adipala Hari Setiady, Sekretaris Desa Reki dan pendamping desa Hani 

Dalam pembagian bantuan dari pemerintah tersebut, 4 desa yang warganya tersalurkan. Desa Welahan Wetan dengan 146 KPM, Desa Doplang 123 KPM, Adireja Kulon 83 KPM dan Desa Wlahar dengan jumlah 101 KPM. Semua tersalurkan 100 %.

Babinsa Serka Sugiarto menerangkan bahwa kegiatan penyaluran BLT DD bulan ke 6  ini adalah tindak lanjut dari upaya pemerintah dalam mengatasi kesulitan ekonomi terutama bagi warga akibat terdampak dari Pandemi Covid-19.

"Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari upaya pemerintah untuk membantu masyarakat terutama yang terdampak pandemi Covid-19. Alhamdulillah tersalurkan seratus persen," terangnya.

“Dan pendampingan yang kita laksanakan ini adalah untuk memastikan kegiatan berjalan dengan lancar, aman dan tepat sasaran," Tandas Babinsa Adireja Kulon ini.

(PendimClp)

 

Car Free Day Majenang, Ini Tanggapan Danramil


Cilacap -  Bati Tuud Ramil 13/Majenang Peltu Mugianto dalam hal ini mewakili Danramil Majenang menghadiri kegiatan Hari Bebas Berkendaraan atau Car Free Day (CFD) yang diselenggarakan Pemerintah Kecamatan Majenang bertempat di Alun-alun Kecamatan Majenang, Kabupaten Cilacap, Minggu, (26/06/22).

Kegiatan Car Free Day Kecamatan Majenang diwarnai dengan kegiatan Senam Sehat bersama dengan Bupati Cilacap H. Tatto Suwarto Pamuji dan sejumlah pejabat utama Kabupaten Cilacap, selain itu CFD juga diramaikan dengan penampilan pentas kesenian angklung.

CFD di wilayah Majenang mengindikasikan adanya peningkatan ekonomi masyarakat dan kesadaran akan pentingnya hidup sehat dengan berlakunya hari bebas kendaraan di pagi hari Minggu.

Danramil 13 Majenang melalui Bati Tuud Peltu Mugianto memberi tanggapan positif dengan dibukanya kembali kegiatan CFD di Kecamatan Majenang yang sempat terhenti karena adanya pandemi.

Menurutnya, CFD yang dilaksanakan pada pagi hari akan memberi dampak kesehatan bagi masyarakat, apalagi dengan adanya senam sehat bersama, terlebih suasana lingkungan yang sehat tanpa adanya asap kendaraan bermotor.

"Kegiatan CFD yang disambut antusias oleh warga, hal ini akan membangkitkan roda perekonomian dan memberikan ruang bagi para seniman untuk berkreasi dalam ajang budaya seperti kesenian angklung. Kami dari Koramil Majenang sangat mendukung kegiatan ini dan berharap bisa digelar secara berkelanjutan setiap akhir pekan. Selain itu kita harapkan warga tetap mematuhi protokol kesehatan," ujarnya.

Kegiatan dihadiri oleh Bupati Cilacap H.Tatto Suwarto Pamuji beserta Ibu Hj.Teti Rohatiningsih, S.Sos, Sekda Kabupaten Cilacap Awaluddin Muuri, AP. M.M, Camat Majenang Iskandar Zulkarnaian. S, S.STP, M.Si, Danramil Majenang yang diwakili Peltu Mugianto, Kapolsek Majenang AKP Erna Tri Hastuti, Kepala UPT se Kecamatan Majenang, Korwil Bidik Kecamatan Majenang, Ketua penggerak PKK Kecamatan Majenang, Kepala Desa se Kecamatan Majenang, dan warga masyarakat setempat.

(R13/Pendim)

 

Jumat, 24 Juni 2022

Danramil Kawunganten Hadiri Sosialisasi Pengerukan Sungai Jakadenda


Cilacap - Danramil 09/Kawunganten Kapten CHB Sutarman, SH, hadiri kegiatan sosialisasi pengerukan Sungai Jakadenda oleh Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Citanduy bertempat di Pendopo Balai Desa Bulaksari Kecamatan Bantarsari, Kamis (23/6/22).

Sungai Jakadenda merupakan sungai yang memisahkan antara Desa Bulaksari dan Desa Binangun Kecamatan Bantarsari serta Desa Sarwadadi Kecamatan Kawunganten yang sekaligus sebagai batas antara 3 desa tersebut. Karena kondisinya yang menyempit akibat erosi. 

Selain itu posisi tanggul juga rendah akibat dimanfaatkan sebagai lahan pertanian oleh masyarakat. Kedua hal itu menyebabkan sering terjadi banjir akibat tidak mampu menampung debit air yang tinggi. Untuk mengatasi hal tersebut, pihak BBWS Citanduy akan melaksanakan kegiatan pengerukan (normalisasi).

Camat Bantarsari melalui Sekcam Wagino S, Sos dalam sambutannya selain mengucapkan selamat datang dan juga mengucapkan terimakasih kepada BBWSC yang sudah merealisasikan usulan masyarakat Desa Bulaksari, Binangun dan Sarwadadi yang sudah ditunggu sejak lama sehingga patut disyukuri bersama. 

"Kondisi sungai Jakadenda yang menyempitkan akibat erosi mengakibatkan banjir setiap musim penghujan hal tersebut sangat mengganggu aktivitas masyarakat dan tentunya juga mengganggu produktivitas hasil pertanian khususnya padi. Untuk itu, patut kita syukuri bersama, Alhamdulillah apa yang menjadi usulan Pemerintah Desa melalui Pemerintah Kecamatan bisa terwujud pada hari ini yaitu ditandai dengan kegiatan sosialisasi," Ucapnya.

Dia berharap, semoga dengan adanya normalisasi sungai Jakadenda, dapat meningkatkan hasil pertanian dan dapat menanggulangi banjir yang selama ini terjadi", harapnya.

Kemudian demi suksesnya kegiatan tersebut Sekcam juga meminta agar masyarakat ke 3 desa mendukung dan sama-sama bertanggung jawab selama kegiatan dari awal sampai akhir serta meminta agar setiap permasalahan dapat diselesaikan dengan baik dan tidak perlu dibesar-besarkan sehingga pekerjaan bisa berjalan dengan aman, lancar serta kondusif sesuai target yang sudah direncanakan.

"Untuk itu mari kita sama-sama dukung dan jaga keamanannya, selama proses jangan sampai ada yang komplain apalagi menghambat karena ini untuk kepentingan bersama", tutup Wagino, S. Sos

Ditempat yang sama, Danramil 09/Kawunganten dalam sambutannya menjelaskan bahwa sesuai aturan, tanggul sungai tidak boleh ditanami karena akan merubah struktur tanah menjadi lembek (gembur) sehingga mudah terkikis saat hujan. Hal itulah yang menyebabkan tanah menjadi erosi sehingga mudah terjadi pendangkalan.

"Yang harus kita pahami dan komitmen bersama yaitu tentang perawatan setelah kegiatan normalisasi sungai, jangan sampai ditanami kembali", tegas Kapten Chb Sutarman, SH.

Pihaknya juga meminta masyarakat yang tanamannya terkena imbas normalisasi agar segera dipindahkan atau di ikhlaskan karena tidak ada ganti rugi apalagi ganti untung, karena dari awal sudah disepakati bahwa tanggul dan bantaran sungai tidak boleh ditanami.

"Perlu dipahami bersama karena ini program Pemerintah dan prosesnya cukup panjang, sehingga harus dikawal bersama," ajaknya.

Kepala BBWSC diwakili Konsultan Muji Hartana, ST dalam sosialisasinya menjelaskan bahwa kegiatan pengerukan sungai Jakadenda bukan usulan tiba-tiba. Usulan tersebut selalu ada dalam setiap Musyawarah Rencana Pembangunan dalam setiap tahunnya dan tahun sekarang baru bisa terlaksana. 

Lanjutnya, kegiatan tersebut nantinya dilaksanakan secara swakelola, hal ini berdasarkan usulan para Kepala Desa yang wilayah berada disekitar sungai Jakadenda yaitu Desa Bulaksari, Sarwadadi dan Binangun.

"Speak pelaksanaan normalisasi yaitu lebar 8 meter, lantai 8 meter dan kemiringan 16 meter, sedangkan untuk kondisi sungai yang berkelok-kelok akan kita luruskan dan bekas galian, kita gunakan untuk meninggikan tanggul. Teknis pelaksanaan pekerjaan, diharapkan minggu ini alat berat bisa diturunkan," Jelasnya 

(Pendim/Clp)

 

Pohon Tumbang Timpa Rumah Warga, Babinsa Lakukan Mediasi 


Cilacap - Pohon tumbang yang terjadi pada hari Kamis tanggal 23 Juni 2022 di dusun Blamba Desa Wlahar Kecamatan Adipala mengakibatkan perselisihan diantara pemilik pohon dan pemilik rumah yang tertimpa. Perselisihan ini akhirnya diselesaikan secara damai, setelah Babinsa Wlahar Koramil 08/Adipala Serda Ambar Bintoro memediasi kedua belah pihak, Kamis (23/6) malam.

Pemilik rumah yang tertimpa pohon adalah Siswanto (55) sedangkan pemilik pohon adalah Ngadimin (50 ). Keduanya merupakan warga warga Jln Rambutan RT 04/06 dusun Blamba. Karena masih kerabat, keduanya akhirnya sepakat permasalahan ini diselesaikan secara damai dan kekeluargaan.

Serda Ambar Bintoro menjelaskan, kejadian bencana alam yang terjadi di wilayah binaannya ini mengakibatkan pohon yang berada di belakang rumah Ngadimin, tumbang dan menimpa rumah milik Siswanto sehingga beberapa bagian rumah mengalami kerusakan. 

"Kayu atas rumah (Kerpus), 10 kayu usuk, 8 reng atap rumah dan Cor beton penglari rumah patah. Selain itu juga 30 buah genteng rumah juga pecah serta eternit sepanjang 4 meter jebol. Tidak ada korban jiwa memang namun akibat kejadian ini kerugian ditaksir mencapai 1,5 juta rupiah," Jelasnya 

Kita memberikan arahan mengenai kejadian bencana ini kepada keluarga korban dan pemilik kayu. Karena keduanya masih saudara, Alhamdulillah mereka sepakat, permasalahan ini diselesaikan secara kekeluargaan dan kedua belah pihak sepakat damai," Ungkapnya.

(Pendim/Clp)

 

Cegah Abrasi Pantai, 1000 Pohon Cemara Laut di Tanam


Cilacap - Guna mencegah abrasi di sepanjang Pantai Bunton Kecamatan Adipala, PT. Indonesia Power PLTU Jawa Tengah 2 Adipala OMU atau sering disebut PLTU Bunton menyelenggarakan kegiatan yang bertajuk Penanaman 1000 Pohon Cemara Laut Bersama Bupati Cilacap bertempat di Pantai Bunton, Kecamatan Adipala, Kabupaten Cilacap, Jumat (24/07/2022).

Hadir dalam kegiatan tersebut, Bupati Cilacap H. Tatto Suwarto Pamuji, Dandim 0703 Cilacap yang diwakili oleh Kasdim Mayor Inf Drs. Abdul Asis Lallo, GM PT. Indonesia Power PLTU 2 Adipala Slamet Suwardi, Camat Adipala Drs. Teguh Prastowo, M.Si, Danramil 08/Adipala Kapten Inf Sueb, Kapolsek Adipala AKP Budhi Suryanto, SH.MM, DLH Cilacap Ninda, Kepala KUA Adipala Imam Al Udin, S.Ag, Manajer Administrasi PT. Indonesia Power PLTU Bunton Yus Yudiono, Kades Bunton, Penggalang dan Adipala, Anggota PKK dan anggota kelompok tani Bunton dan warga masyarakat dan siswa siswi SD dan SMP setempat.

Dalam sambutanya GM PT. Indonesia Power PLTU 2 Adipala OMU Slamet Suwardi mengatakan dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup sedunia, PLTU Bunton sudah banyak melakukan kegiatan kegiatan terkait pelestarian alam diantaranya penanaman pohon dan kegiatan bersih bersih pantai.

"Dengan adanya kegiatan penanaman pohon cemara laut di sepanjang Pantai Bunton diharapkan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat," katanya.

Sebagai bentuk Upaya dan program inovasi PLTU salah satunya adalah dengan  pemanfaatan faba (Fly Ass dan Baton Ass) dengan pavingisasi jalan  untuk membantu masyarakat.

"Pada hari ini kita melaksanakan kegiatan penanaman 1000 pohon cemara laut semoga kedepan dan semoga PLTU Bunton akan menghasilkan energi listrik yang lebih baik," harapnya.

Dalam kesempatan itu, Bupati Cilacap H. Tatto Suwarto Pamuji menuturkan Kunci sukses ada 2 diantaranya pendidikan dan kesehatan, alam ini diciptakan oleh Allah SWT untuk manusia, dan yang menghancurkan alam juga manusia, maka dengan kegiatan penanaman 1000 pohon ini salah satu contoh bentuk melestarikan alam.

"Saya sangat mengapresiasi kegiatan penanaman pohon yang telah diselenggarakan oleh PLTU untuk mengembalikan kelestarian alam di Desa Bunton Adipala ini, kedepan apabila kegiatan penanaman pohon saya harap libatkan anak anak sekolah harapannya generasi penerus bisa melihat dan  merasakan secara langsung kegiatan penanaman pohon agar mereka tahu pentingnya melestarikan alam," tutur Tatto. 

Sementara itu, Dandim 0703 Cilacap melalui Kepala Staf Mayor Inf Drs. Abdul Asis Lallo mengungkapkan kegiatan penanaman pohon yang diselenggarakan PT. Indonesia Power di area Pesisir Pantai Adipala yang notabene masih wilayah tanah TNI AD merupakan bagian dari sinergi TNI dalam hal ini Kodim 0703 Cilacap dengan stakeholder untuk membentuk mitigasi bencana di sepanjang Pantai di Kabupaten Cilacap.

"Kita tahu bahwa kerawanan dari daerah pesisir adalah adanya ancaman bencana tsunami dan dengan memperbanyak penghijauan atau penanaman pohon di sepanjang pesisir akan sangat berguna untuk mitigasi bencana. Jadi kita sangat mendukung kegiatan ini dan diharapkan kedepan bisa terus ditingkatkan yang nantinya pohon tersebut bisa bermanfaat bagi masyarakat sekitar," ungkapnya.

 

Oke

 

Peduli Kemanusiaan, Babinsa Karangputat Dampingi dan Ikut Donorkan Darahnya


Cilacap - Peduli kemanusiaan, Anggota Koramil 05/Nusawungu, Babinsa Karangputat Serda Anhar Zubaedi bersama warga mengikuti kegiatan donor darah rutinan yang dilaksanakan setiap 3 bulan sekali yang digelar Pemerintahan Desa Karangputat di Balai Desanya, Kamis (23/6/22).

Serda Anhar Zubaedi mengungkapkan, kegiatan kemanusiaan donor darah yang digagas oleh pemerintah desa Karangputat patut didukung dan diapresiasi, karena hal ini sebagai wujud kepedulian kepada sesama. Kegiatan ini sendiri dilaksanakan bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Cilacap dan diikuti oleh para pendonor dari perangkat desa serta warga masyarakat setempat.

"Keikutsertaan kita dalam kegiatan donor darah ini adalah sebagai wujud kepedulian antar sesama untuk memberikan manfaat bagi masyarakat atau pun warga yang membutuhkan bantuan darah demi kemanusiaan. Selain itu juga, dengan mendonorkan darah, tubuh kita pun menjadi lebih sehat," Ungkapnya.

Pada kesempatan yang sama, dari pihak PMI Kabupaten Cilacap juga memberikan apresiasi positif serta ucapan terima kasih kepada segenap Relawan dan Babinsa Koramil 05/Nusawungu. Kehadiran Babinsa selain ikut serta mendonorkan darahnya juga membantu serta menjadi motivator bagi mayarakat dalam rangka membuka kesadaran masyarakat untuk gemar mendonorkan darahnya sebagai bentuk empati terhadap kemanusiaan. 

"Ini tentunya hal yang sangat positif, dengan hadirnya Babinsa, otomatis kita sangat terbantu. Mereka menjadi motivator bagi warga sehingga diharapkan kesadaran warga sehingga mereka peduli dengan kegiatan kemanusiaan dan juga gemar mendonorkan darahnya karena kita tahu, mendonorkan darah sangat membantu sesama manusia yang membutuhkan," Ungkapnya.

(Pendim/Clp).

 

Rabu, 22 Juni 2022

Danrem 071/Wijayakusuma Senam Aerobik Bersama Kuatkan Soliditas dan Kebersamaan


Banyumas - Junjung tinggi rasa kebersamaan dan kuatkan soliditas satuan Korem 071/Wijayakusuma, Danrem 071/Wijayakusuma bersama segenap prajurit dan PNS Makorem 071/Wijayakusuma senam aerobik bersama, Rabu (22/6/2022) di Lapangan Apel Makorem 071/Wijayakusuma, Sokaraja, Banyumas.

Disamping memperkuat kebersamaan dan soliditas satuan, senam aerobik bersama ini juga sebagai wahana meningkatkan dan menjaga kebugaran tubuh untuk kesehatan.

Hal tersebut senada yang disampaikan Danrem 071/Wijayakusuma Kolonel Inf Yudha Airlangga, S.E., saat senam aerobik bersama anggota mengatakan, kegiatan ini untuk memperkuat rasa kebersamaan dan soliditas satuan. 

"Dengan hal demikian, dengan kegiatan yang dilaksanakan bersama, akan timbul rasa kebersamaan, rasa memiliki dan rasa guyub antar anggota maupun dengan unsur pimpinan, sehingga dengan seperti itu soliditas satuan akan semakin kokoh dan solid guna mendukung tugas pokok satuan yang mantap", terangnya.

Dikatakan, kegiatan ini dilaksanakan guna mendukung tugas prajurit dan sebagai sarana selain berolahraga, juga sebagai wahana menjalin kebersamaan, memperkokoh soliditas satuan serta guna untuk menjaga kebugaran tubuh. Mengingat intensitas tugas yang sangat kompleks, maka prajurit dan PNS melaksanakan senam aerobik maupun kegiatan olahraga umum lainnya, yang bertujuan menjaga kesehatannya, karena kesehatan sangat penting guna menunjang dan mendukung tugas-tugas sebagai prajurit dan PNS TNI.

Selain itu, lanjutnya senam aerobik bersama ini dilakukan sebagai sarana komunikasi bagi prajurit dan PNS, guna saling mengenal lebih dekat satu sama lain dan untuk mempererat persatuan dan kesatuan serta memperkokoh ikatan batin atas dasar senasib sepenanggungan sebagai Prajurit dan PNS TNI. Sehingga hal ini, akan terjalin suatu hubungan yang akrab dan harmonis, pungkas Danrem.

Senam Aerobik usai dilaksanakannya apel pagi, segenap prajurit Wijayakusuma dan PNS Makorem 071/Wijayakusuma, dilanjutkan senam peregangan.

Apresiatif dan semangat tinggi prajurit dan PNS mengikuti kegiatan bersama Danrem 071/Wijayakusuma beserta staf.

(Penrem)

Resmikan Lapangan Sepakbola Jenderal Soedirman, Kasad : Untuk Kepentingan Bangsa dan Negara, Jangan Banyak Berpikir Tapi Lakukan


Cilacap - Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman, S.E., M.M., meresmikan  Lapangan Sepakbola TNI AD Jenderal Soedirman yang merupakan pemanfaatan aset TNI AD (Eks lapangan Yonif 405) di Kecamatan Cilacap Tengah Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah. Selasa, (21/6/2022).

Bupati Cilacap Tatto Suwarto Pamuji dalam sambutannya pada peresmian itu, menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kasad atas tergelarnya fasilitas olahraga di Kabupaten Cilacap tersebut. 

"Bukan hanya lapangan sepakbola, disini juga akan menjadi sports center dan wisata kuliner yang telah lama menjadi impian dan akan menjadi ikon kebanggaan masyarakat Cilacap," kata Bupati. 

Sementara itu, Kasad dalam sambutannya berharap keberadaan lapangan sepakbola ini bukan saja menjadi pusat keramaian, namun mampu meningkatkan perekonomian masyarakat serta dapat meningkatkan sumber daya manusia dalam bidang olahraga. 

"Selain itu, dengan adanya fasilitas olahraga ini diharapkan akan meningkatkan hubungan baik antara TNI AD dengan Pemerintah dan komponen bangsa lainnya untuk kemajuan bangsa dan negara," ucap Kasad. 

"Kalo untuk kepentingan bangsa dan negara, jangan banyak pikir tapi lakukan," tambahnya. 

Kasad juga berpesan agar semua pihak mempunyai rasa memiliki  terhadap lapangan sepakbola TNI AD Jenderal Soedirman maupun sarana lainnya yang ada di sports center baik dari segi pemakaian maupun perawatannya, sehingga dapat digunakan dalam jangka waktu yang panjang. 

Dalam peresmian ini, Kasad juga berkesempatan melakukan penandatanganan prasasti dan meninjau fasilitas yang ada di lapangan sepakbola tersebut. 

Turut hadir dalam peresmian ini, Aspers Kasad, Aslog Kasad, Aster Kasad, Asrena Kasad, Pangdam IV/Diponegoro, Danrem 071/Wijayakusuma, Dandim 0703/Cilacap, Forkopimda Kabupaten Cilacap, Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana, Pengurus Persit Pusat Kartika Chandra Kirana, Direktur PT. PSF, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat Cilacap.

(Dispenad)

 

Selasa, 21 Juni 2022

Momen Indah Kasad Sapa Anak-Anak Sekolah dan Berswafoto Bersama di Sela-Sela Kunker


Cilacap - Momen menarik terjadi saat Kasad Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman, S.E., M.M., menyapa dan menyempatkan diri berswafoto bersama anak-anak sekolah saat hendak meninjau Lapangan Sepak Bola Jenderal Besar Soedirman di Cilacap, Jawa Tengah, Selasa (21/6/2022). 

Dengan ramah dan senyuman, orang nomor satu di TNI Angkatan Darat tersebut mengajak anak-anak sekolah untuk bercengkrama yang disambut dengan antusias anak-anak. 

Bak seorang Bapak terhadap putra-putrinya, Jenderal Dudung Abdurachman menuruti keinginan anak-anak yang ingin mengabadikan momen indah itu dengan berfoto bersama. 

Pemandangan menarik ini sontak menjadi perhatian masyarakat yang berada di sekitar lapangan, umumnya warga masyarakat tidak menyangka bahwa Jenderal berbintang empat itu merupakan sosok dengan kepribadian yang ramah dan tidak segan-segan untuk menyapa masyarakat yang ada di situ termasuk anak-anak sekolah. 

(Dispenad)

 

Senin, 20 Juni 2022

Kodim Cilacap Gelar Pertandingan Sepak Bola Piala Kasad Liga Santri PSSI Tahun 2022


Cilacap - Kodim 0703 Cilacap menggelar Pertandingan Sepak Bola Piala KASAD Liga Santri PSSI Tahun 2022 tingkat Kabupaten Cilacap, bertempat di Lapangan bola Jati Persada Kecamatan Cilacap Tengah, Kabupaten Cilacap, Senin (20/06).

Sebelum pertandingan dimulai, dilaksanakan upacara pembukaan Pertandingan Sepak Bola Piala KASAD Liga Santri PSSI yang dipimpin oleh Kepala Staf Kodim 0703 Cilacap Mayor Inf Drs. Abdul Asis Lallo, bertindak selaku Komandan Upacara Kapten Inf Saidin selaku pejabat Perwira Seksi Teritorial Kodim 0703 Cilacap.

Upacara diikuti oleh para wasit dan para peserta yang berasal dari 3 kesebelasan dari Pondok Pesantren yang ada di wilayah Kabupaten Cilacap, yaitu Pondok Pesantren Metal Tobat Gandrungmangu, Pondok Pesantren Al Ihya Ulumaddin Kesugihan Cilacap dan Pondok Pesantren Al Hikmah Kawunganten. Dari 3 Kesebelasan hanya hadir 2 Tim yakni dari Pondok Pesantren Metal Tobat Gandrungmangu, Pondok Pesantren Al Ihya Ulumaddin Kesugihan Cilacap.

Tampak hadir Kasdim 0703/Cilacap Mayor lnf Drs. Abdul Asis Lallo, Kanit Samapta Polres Cilacap, Para Danramil Cilacap Kota, Jeruk Legi dan Cilut, Kapolsek Ipda Sukirman, perwakilan Kecamatan Cilacap Tengah Suranto, Rumkitbant Cilacap Peltu Tri Wibowo, para Official Pertandingan dan peserta Liga Satri PSSI Piala Kasad Tahun 2022 Kabupaten Cilacap.

Dalam sambutan KASAD Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman, S.E., M.M yang dibacakan oleh Kasdim 0703/Cilacap Mayor Inf Drs Abdul Asis Lallo mengatakan pada kesempatan yang baik ini, selaku Kepala Staf Angkatan Darat dan pribadi, mengucapkan terima kasih yang sebesar- besarnya kepada semua pihak yang telah bekerja keras menyelenggarakan kegiatan yang sangat bermanfaat ini.

"Saya berharap, semoga rangkaian seluruh Pertandingan dapat terselenggara dengan baik dan sesuai dengan jadwal yang telah direncanakan," harapnya.

Seperti kita ketahui bersama, bahwa sepak bola menjadi salah satu olahraga yang sangat diminati dan digemari oleh hampir semua orang dari berbagai kalangan usia dan lapisan masyarakat, sehingga tidak ada jenis olahraga lain yang mendapatkan sambutan paling meriah dari masyarakat di berbagai negara selain sepak bola. TNI Angkatan Darat menaruh perhatian terhadap sepak bola sebagai salah satu cabang olah raga diharapkan yang mampu mengharumkan nama Indonesia di kancah lnternasional. 

"Harapan itu yang menjadikan TNI AD bersama dengan PSSI tergugah untuk membangun sebuah komitmen bersama demi kemajuan dunia sepak bola tanah air dengan menyelenggarakan kompetisi Liga Santri yang akan diikuti seluruh santri pondok pesantren yang ada di Indonesia," tandasnya.

Dalam Pertandingan Sepak Bola Piala KASAD Liga Santri PSSI Tahun 2022 Kabupaten Cilacap yakni antara Kesebelasan Metal Tobat Gandrungmangu dan Kesebelasan Al Ihya Ulumaddin Kesugihan Cilacap dimenangkan oleh Kesebelasan Metal Tobat Gandrungmangu dengan skor 10-0.

Sebagai wujud apresiasi, Tropy dan hadiah pembinaan diberikan oleh Pasiter Kodim 0703 Cilacap dan Perwakilan PSSI Cilacap kepada Juara II dan Juara I. Dengan kemenangan tersebut Kesebelasan Metal Tobat Gandrungmangu akan mewakili Kabupaten Cilacap untuk berlaga di level selanjutnya di tingkat Korem 071 Wijayakusuma.

Terkait Pertandingan Sepak Bola Piala KASAD Liga Santri PSSI Tahun 2022, Danrem 071/Wijayakusuma Kolonel Inf Yudha Airlangga, S.E., disela sela kunjungannya ke Cilacap mengatakan, Pertandingan Sepak Bola Piala KASAD Liga Santri PSSI tahun 2022 ini dimulai mulai tanggal 20 Juni hingga tanggal 30 Juli. 

Apabila tersaring, mereka akan mengikuti pertandingan seleksi tingkat Korem. Tiap tiap Kodim mengirimkan perwakilannya dan akan bertanding pada bulan Agustus hingga September mendatang. Setelah seleksi, Tim yang terbaik akan kita kirim ke Jakarta pada bulan September-Oktober untuk mengikuti di seleksi Nasional yang akan dilaksanakan di gelora bung Karno dan akan dihadiri Presiden dan Kasad.

"Jadi tujuan dari liga santri ini, memang digagas oleh Bapak Kasad Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman, beliau memiliki gagasan untuk menyaring bibit bibit muda, terutama dari pondok pesantren, diberikan kesempatan karena selama ini yang mengikuti liga di tingkat nasional itu dari umum.

Dan mereka kurang tersentuh sehingga diharapkan melalui liga santri ini membuka peluang untuk mengikuti pertandingan di tingkat nasional. Program ini juga selaras dengan program Kasad yang diharapkan bisa berkontribusi untuk masuk ke TNI-AD," Tandasnya.  

(Pendim/Clp)

 

Minggu, 19 Juni 2022

Hari Bhayangkara Ke-76, Forkopimda Cilacap Ikuti Sepeda Gembira


Cilacap - Peringati Hari Bhayangkara Ke-76 Tahun 2022, Forkopimda Kabupaten Cilacap mengikuti kegiatan Sepeda Gembira yang digelar Polres Cilacap di Taman Jetty PLTU Karangkandri, Jln. Lingkar Timur, Desa Karangkandri, Kecamatan Kesugihan, Minggu (19/6/2022).

Unsur Forkopimda diantaranya Wakil Bupati Cilacap Syamsul Aulia Rahman, S.STP, Danlanal Kolonel Laut (PM) Sugeng Subagyo, S.Sos., Kasdim 0703/Cilacap Mayor Inf Drs. Abdul Asis Lallo, Kapolres AKBP Eko Widiantoro, S.I.K. M.H., Sekda Awaluddin Muuri, AP., M.M., dan Wakil Ketua DPRD Cilacap Purwati, S.Pd. 

Juga diikuti Dirtek PT.S2P Irvan Rahmat, GM. Unit  3. A PT. S2P Agus Gunanto, para PJU, Kapolsek, Anggota dan Bhayangkari Polres Cilacap. Para peserta sepeda gembira ini bersepeda melalui rute Jl. Ir. H. Juanda - Jl. Perintis Kemerdekaan - Jl. Setya Budi, Jl. Lingkar Timur dan Finish di S2P.

Dalam sambutannya, Kapolres AKBP Eko Widiantoro, S.I.K., M.H. merasa bersyukur kehadirat Allah SWT karena  masih memberikan nikmat sehat sehingga masih diberi kesehatan untuk bisa bertemu dalam acara di pagi hari ini. Kapolres juga mengapresiasi solidnya antar instansi pemerintahan TNI-Polri yang hingga saat ini masih terjaga dengan baik 

"Apabila kita (Instansi terkait ) bisa solid, niscaya upaya kita untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat akan lebih baik lagi. Terimakasih atas kerjasamanya selama ini, semoga kita bisa semakin dipercaya oleh masyarakat," Ucapnya.

Sementara itu, dalam kegiatan ini Wakil Bupati Syamsul Aulia Rahman juga berharap, di hari Bhayangkara ke 76 ini, semoga kedepannya bisa semakin baik lagi dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

"Kami pemerintah Kabupaten Cilacap mengucapkan banyak terimakasih atas kinerja Polri khususnya di Kabupaten Cilacap. Semoga Polri kedepan lebih baik lagi, kami dari Pemda siap membantu baik secara formil maupun non formil," Ungkap orang nomor dua di Pemda Kabupaten Cilacap.

 

(PendimClp)

 

Tutup Kegiatan Pelatihan PBB dan TUB, Ini Harapan Danramil Kawunganten


Cilacap - Danramil 09/Kawunganten Kapten CHB Sutarman, SH tutup kegiatan pelatihan Peraturan Baris Berbaris (PBB) dan Tata Upacara Bendera (TUB) bagi pengurus Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) dan Penggalang MTs Negeri 3 Cilacap bertempat di Halaman MTs Negeri 3 Cilacap Jln. Raya Tegalsari Desa Kawunganten Lor Kecamatan Kawunganten, Kabupaten Cilacap, Sabtu (18/6/2022).

Sebelum ditutup para peserta pelatihan mengikuti rangkaian kegiatan jalan kaki mengelilingi Madrasah sejauh kurang lebih 2 KM dengan start dan finish di halaman MTs Negeri 3 Cilacap. Selama perjalanan, para peserta harus melewati pos-pos yang sudah disiapkan dan wajib menyelesaikan tugas yang diberikan.

Menurut Danramil 09/Kawunganten Kapten CHB Sutarman, SH beberapa tugas yang diberikan kepada para peserta yaitu tugas hafalan, yel-yel dan tanya jawab pengetahuan umum tentang Madrasah, hal itu perlukan untuk mengukur daya ingat, membangkitkan semangat dan meningkatkan pengetahuan tentang Madrasah khususnya MTs Negeri 3 Cilacap.

"Dengan tugas tersebut diharapkan dapat melatih daya ingat dan sekaligus meningkatkan kecintaan serta kebanggaan kepada MTs Negeri 3 Cilacap," ungkapnya.

Disamping itu, dengan berakhirnya kegiatan pelatihan PBB dan TUB, Kapten CHB Sutarman, SH juga berharap nantinya dapat terbentuk siswa yang berkarakter, disiplin, loyal dan memiliki kepribadian yang baik walaupun untuk membentuk hal tersebut tidak bisa secara instan sehingga diperlukan kesinambungan, untuk itu dirinya menitipkan kepada Madrasah agar materi-materi yang sudah diberikan perlu dilatihkan kembali.

"Saya titip, materi yang sudah diberikan suatu saat agar di ulang kembali sehingga tidak luntur. Dengan berakhirnya kegiatan ini, atas nama Koramil 09/Kawunganten, saya sampaikan permohonan maaf bila banyak kesalahan dan kekurangan selama kegiatan," tutup Kapten CHB Sutarman, SH.

Ucapan terimakasih dan permohonan maaf juga disampaikan Kepala MTs Negeri 3 Cilacap H. Ali Nurdin, S.Ag., M.Pd.I melalui Waka kesiswaan Hendriyanto, S.Pd. Selain itu, dengan berakhirnya kegiatan ini dirinya juga mengucapkan rasa syukur Alhamdulillah selama 6 hari kegiatan bisa berjalan dengan aman dan lancar.

"Selaku pengampu kesiswaan saya ucapkan terimakasih dan permohonan maaf bila selama kegiatan pelatihan banyak kekurangan dari siswa kami, semoga kedepan situasi Pandemi semakin kondusif sehingga kegiatan serupa bisa kita tingkatkan," ucapnya.

 

(Pendim)

Sabtu, 18 Juni 2022

Tanamkan Disiplin, Babinsa Bekali Anggota Linmas Baris Berbaris


Cilacap - Guna menanamkan  kebiasaan disiplin, loyalitas, kebersamaan dan rasa tanggung jawab, Babinsa Rawajaya Serma Suwarno bekali anggota Linmas pengetahuan tentang Baris Berbaris. Kegiatan dilaksanakan dalam rangka Apel Siaga Linmas yang diselenggarakan oleh Pemerintah Desa Rawajaya bertempat di Halaman Balai Desa Rawajaya Kecamatan Bantarsari, Kabupaten Cilacap, Jumat (17/6/2022).

Menurut Serma Suwarno, sejak adanya Pandemi Covid-19 kegiatan semacam ini sudah tidak pernah dilaksanakan sehingga perlu disegarkan kembali, mengingat kedepan tugas makin banyak untuk itu diperlukan kesiapan siagaan Linmas melalui pelatihan Barisan Berbaris.

"Dengan Baris Berbaris diharapkan tertanam kebiasaan, disiplin, loyalitas, kebersamaan dan rasa tanggung jawab sehingga outputnya yaitu selalu semangat dan kompak dalam setiap kegiatan," jelasnya.

Disamping itu, untuk membantu keamanan, ketentraman dan ketertiban masyarakat, dirinya juga berharap agar setiap ada permasalahan di lingkungan harus melaporkan ke Kasatgas yaitu Kepala Desa dan diteruskan kepada Babinsa maupun Bhabinkamtibmas sehingga anggota linmas wajib tahu nomor HP ke 3 unsur tersebut.

Ditempat yang sama, Kasatgas Linmas yang sekaligus Kepala Desa Rawajaya Martoyo juga menggaris bawahi apa yang disampaikan Babinsa, menurutnya ada 2 (dua) tugas besar yang akan dihadapi Linmas yaitu Haul di Masjid AL Istianah dan pengisian kekosongan perangkat Desa Rawajaya.

"Sebagai tentaranya desa, saudara-saudara harus selalu siap dalam melaksanakan tugas dan kami Pemerintah Desa juga berupaya untuk siap memberikan serta memenuhi kekurangan perlengkapan anggota Linmas," janji Kasatgas.

Kegiatan apel siaga Linmas diikuti oleh Danton Linmas Muhdori beserta anggota sebanyak 26 orang dan dihadiri Kades Rawajaya Martoyo selaku Kasatgas, Babinsa Rawajaya Koramil 09/Kawunganten Serma Suwarno, Perangkat Desa Rawajaya.

 

(Pendim)




Jumat, 17 Juni 2022

Wujud Sinergitas TNI-Aparat Desa, Babinsa Berikan Pembekalan Anggota Linmas


Cilacap - Babinsa Karangrena, Koramil 07/Maos, Kodim 0703/Cilacap Sertu Agus Suyoto memberikan pembekalan dan pembinaan terhadap anggota Linmas desa setempat bertempat di halaman Pendopo Balai Desa Karangrena, Kecamatan Maos, Kabupaten Cilacap, Jumat (17/6/22).

Dalam kesempatan memberi arahan kepada anggota Linmas, Sertu Agus Suyoto menjelaskan bahwa Linmas memiliki peran yang strategis dalam membantu pertahanan wilayah di desa. Tugas Linmas adalah membantu dalam penanggulangan bencana, membantu keamanan, ketentraman dan ketertiban masyarakat, membantu kegiatan sosial kemasyarakatan, membantu penanganan ketentraman, ketertiban dan keamanan dalam penyelenggaraan Pemilu atau lainnya.

Lebih lanjut, "Selain itu, dalam pembekalan ini kita juga berikan kepada mereka materi disiplin dan semangat Bela Negara karena Linmas merupakan bagian dari masyarakat yang harus bisa memberi contoh bagi masyarakat dalam penanaman disiplin dan semangat bela negara," jelasnya.

Di Tempat terpisah, Danramil 07/Maos, Kapten Cba. M. Isa Saefudin membenarkan dengan apa yang dilakukan Babinsanya. Menurutnya, kegiatan pembekalan kepada anggota Linmas desa merupakan wujud sinergitas TNI dengan Perangkat Desa dalam pembinaan terhadap masyarakat dengan memberikan pembekalan ilmu baik mengenai Tugas Pokok Linmas, pengetahuan dan pelatihan dasar baris-berbaris, gerakan pengaturan lalu lintas dan bela diri dasar," bebernya. 

Dalam kegiatan tersebut juga perlu dilakukan pengecekan mengenai sikap dan penggunaan seragam Linmas. 

"Melalui pembekalan dan pelatihan Linmas ini diharapkan mampu meningkatkan kemampuan Linmas di masing-masing desa sehingga Linmas bisa membantu melaksanakan tugas serta mendukung tugas TNI dalam pengamanan kegiatan," tandasnya.

Kegiatan tersebut dihadiri langsung Kades Karangrena Rasito dan Bhabinkamtibmas Karangrena Aiptu Sumarsono,  serta 10 anggota Linmas Desa Karangrena.

(R07/Pendim)

Kodim 0703 Cilacap Gelar Upacara Bendera Bulan Juni 2022


Cilacap - Kodim 0703 menggelar Upacara Bendera 17-an Bulan Juni Tahun 2022, yang dipimpin Kepala Staf Kodim (Kasdim) Mayor Inf Drs. Abdul Asis Lallo  bertempat di Halaman Makodim, Jln. Jenderal Sudirman No. D-1 Cilacap, Jumat (17/06).

Bertindak selaku  Inspektur Upacara (Irup) Kepala Staf Kodim (Kasdim) 0703 Cilacap Mayor Inf Drs Abdul Asis Lallo, Komandan Upacara (Danup) Letda Czi Gunadi dan Perwira Upacara (Paup) Kapten Cpm Agus Santoso selaku pejabat Pasipers Kodim 0703 Cilacap.

Upacara 17-an diikuti oleh para Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS TNI AD di lingkungan Kodim dan Satuan Badan Pelaksana (Balak) jajaran diantaranya Sub Denpom Cilacap, Kanminvetcad Cilacap, Rumkitban Cilacap dan Sub Harpal Cilacap.

Dalam amanat Kepala Staf Angakatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman, S.E., M.M. yang dibacakan Kasdim mengatakan dirinya mengucapkan terimakasih yang tulus dan penghargaan yang tinggi atas kerja keras dan dedikasi yang telah ditunjukan oleh prajurit dan PNS TNI AD dalam menjalankan berbagai tugas yang diamanatkan oleh negara.

"Ada beberapa yang perlu menjadi perhatian kita semua. Saat ini kita sudah memasuki Semester I dan akan memasuki semester II tahun 2022. Perlu saya ingatkan kembali, penting bagi seluruh pejabat pembuat komitmen (PPK) untuk mengevaluasi program yang telah dilaksanakan dan merencanakan secara pasti program yang belum dilaksanakan di semester II sehingga akan mendapatkan hasil yang maksimal dan dapat dipertanggungjawabkan," katanya.

Selanjutnya, "TNI AD akan menyelengarakan event kompetisi Liga Santri bekerjasama dengan PSSI serta akan diikuti oleh seluruh Pondok Pesantren yang ada di Indonesia. Untuk itu para Komandan Kewilayahan hendaknya dapat mendukung kegiatan tersebut agar berjalan aman, tertib dan lancar," tandasnya.

Oke

 

Koramil Kawunganten Siap Dukung Pelaksanaan Haul KH Bastol AL Karim


Cilacap - Guna mendukung suksesnya pelaksanaan Haul KH. Bastol AL Karim Tahun 2022, Danramil 09/Kawunganten melalui Bati Bhakti TNI Serma Suwarno siap mendukung pelaksanaan kegiatan tersebut, hal itu disampaikannya dalam Rapat Kerja Panitia yang dilaksanakan di Masjid Al Istianah Desa Rawajaya RT 01 RW 04 Kecamatan Bantarsari, Kabupaten Cilacap, Kamis (16/6/2022).

Bentuk dukungan yang dimaksud menurut Serma Suwarno yaitu dengan berkolaborasi antara unsur pengamanan baik dari Polsek Bantarsari maupun Linmas, Banser dan Pemuda Pancasila selama kegiatan berlangsung. Disamping itu dirinya juga berharap agar sebelum pelaksanaan disosialisasikan kepada masyarakat sekitar biar tidak kaget, terutama untuk tempat-tempat parkir para tamu undangan maupun para Pengasuh Pondok Pesantren.

"Kolaborasi yang baik antara unsur pengamanan maupun sosialisasi kepada masyarakat menjadi salah satu kunci suksesnya pelaksanaan kegiatan,"Jelas Babinsa.

Senada dengan penyampaian Serma Suwarno, Ketua Panitia Haul KH. Bastol AL Karim Tahun 2022 Taufik Sudarmadi, SKM dalam sambutannya juga menjelaskan bahwa untuk pengamanan nantinya melibatkan dari Koramil, Polsek, Linmas Desa Rawajaya dan Ormas Banser serta Pemuda Pancasila. Sedangkan tempat parkir disiapkan SPBU Rawajaya, Lapang bola Desa Rawajaya, Sepanjang Jalan S. Parman, Sepanjang Jalan Kartini, Jalan Sarbini dan tempat-tempat Dinas instansi maupun masyarakat yang bisa digunakan untuk parkir.

"Tentunya nanti dari Panitia yang meminta ijin ke pihak yang terkait," jelasnya.

Disamping itu dirinya juga menjelaskan bahwa acara Haul KH. Bustol Al Karim dilaksanakan setiap 2 tahun sekali dan ditempat yang sudah ditetapkan, disini seharusnya dilaksanakan tahun 2019 tetapi karena Pandemi Covid-19 baru direncanakan pada tanggal 17 Juli 2022 dengan tamu undangan diperkirakan 500 orang termasuk mengundang Bupati dan Sekda Kabupaten Cilacap.

"Untuk itu kami mohon dukungan dan doa restu segenap jajaran Forkopimcam serta seluruh panitia semoga acara ini dapat dilaksanakan secara tertib, lancar dan aman selai itu juga tetap mematuhi Prokes Covid-19," harap Taufik Sudarmadi.

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut Camat Bantarsari atau yang mewakili, Danramil 09/Kawunganten diwakili Serma Suwarno, Kapolsek Bantarsari Iptu Supriyatno SH, Kades Rawajaya Martoyo beserta Kadus se Desa Rawajaya, Ketua Panitia Toufik Sudarmadi S. KM, Pengasuh Masjid Al Istianah Kiyai Nurul Huda dan para kyai di wilayah Kecamatan Bantarsari.

(R09/Pendim)

Sosialisasi Mutu Dan Keamanan Pangan di Kampung Laut


Cilacap - Babinsa Koramil 09/Kawunganten Koptu Sahono bersama Kopda Tri Wahyono ikuti kegiatan sosialisasi mutu serta keamanan pangan yang diselenggarakan oleh Dinas Pangan dan Perkebunan Kabupaten Cilacap bertempat di Pendopo Kecamatan Kampung Laut, Kamis (16/6/2022).

Camat Kampung Laut dalam sambutannya mengucapkan selamat datang kepada tim sosialisasi dan Ketua Pokja III Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Cilacap beserta rombongan di Kecamatan Kampung Laut serta berharap dengan adanya kegiatan ini bisa meningkatkan mutu pangan di wilayah Kampung Laut sehingga bisa meningkatkan daya beli masyarakat.

"Dengan mutu pangan yang baik diharapkan bisa meningkatkan daya beli masyarakat yang tentunya dapat berimbas pada kesejahteraan masyarakat, selain itu juga bisa menekan timbulnya angka gagal tumbuh anak (Stunting) di wilayah Kecamatan Kampung Laut," jelas Heru Kurniawan, S. STP. MM.

Selanjutnya, Kepala Dinas Pangan dan Perkebunan Ir. Daryono dalam sambutannya menjelaskan bahwa untuk meningkatkan mutu pangan ada 3 standar yang harus dilaksanakan yaitu sehat, aman dan mempunyai label halal. Dengan memenuhi standar tersebut diharapkan bisa meningkatkan kesejahteraan karena daya beli masyarakat yang lebih meningkat.

"Selanjutnya dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim sosialisasi saya nyatakan dibuka," pungkasnya.

Kegiatan dilanjutkan dengan sosialisasikan dari tim Dinas Kabupaten Cilacap ditutup dengan peninjauan kerajinan dan produk makanan ringan oleh Ketua Pokja III TP. PKK beserta rombongan.

Dalam kesempatan yang sama Koptu Sahono sangat mengapresiasi kegiatan ini karena diharapkan bisa menjadikan mengangkat perekonomian warga Kampung Laut.

“Diharapkan kegiatan ini sering dilaksanakan sehingga pengetahuan masyarakat tentang mutu pangan akan meningkat,”Ungkap Babinsa.

Kegiatan dihadiri Kepala Dinas Pangan dan Perkebunan Kabupaten Cilacap Ir. Daryono, Ketua Pokja III TP. PKK Kabupaten Cilacap Sri Rejeki Dian, Forkopimcam Kampung Laut, Kepala UPTD Puskesmas Santo Purwo, Para Kepala Desa beserta Ketua TP PKK Desa se Kecamatan Kampung Laut.

(R09/Pendim)

 

Kamis, 16 Juni 2022

Anggota Koramil Dayeuhluhur Bersama Warga Hanum Kerja Bakti Pelebaran Jalan


Cilacap - Sejumlah Anggota Koramil 17/Dayeuhluhur bersama warga Dusun Cisagu dan Dusun Sukanegara Desa Hanum, Kecamatan Dayeuhluhur, melaksanakan Kerja Bakti pelebaran ruas jalan Puncak Gelewer, Desa Hanum, Rabu (15/06/2022).

Kegiatan tersebut merupakan kegiatan persiapan dalam rangka pembukaan TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) tahap II tahun 2022 oleh Kodim Cilacap yang dijadwalkan minggu ke dua bulan Juli 2022, dimana wilayah tersebut akan menjadi lokasi TMMD.

Hadir dalam kegiatan tersebut, unsur Pemerintahan Desa Hanum diantaranya Kepala Desa Hanum, Sekdes Hanum, Kepala Dusun se-Desa Hanum, Anggota Koramil 17/Dayeuhluhur antaralain Pelda Imam Sukroni, Sertu Orbani, Sertu Sutarno, Serda Sanen Dwi Saputro, Koptu Markus Embuai dan warga masyarakat setempat.

Dalam kesempatan itu, Kepala Desa Hanum Drs. Ruswanto menyampaikan, kegiatan kerja bakti pelebaran jalan adalah kegiatan yang sangat ditunggu-tunggu, dimana jalan tersebut merupakan jalan penghubung antara Dusun Cisagu dan Dusun Sukanegara dengan panjang kurang lebih 2000 meter.

"Kami dari pihak pemerintah desa juga sangat berterima kasih dan mendukung dengan akan diadakannya program TMMD di desa hanum ini, bahkan kami juga mendapatkan dukungan dari para kepala dusun lain dengan menggerakan warganya untuk dapat ikut berpartisipasi dalam kegiatan TMMD di tahun 2022," Ujarnya

Dia juga berharap kedepannya, program kegiatan ini tidak hanya sampai disini, tapi ada tindak lanjut untuk kedepannya yang mana tidak hanya di Makadam tapi ada tindak lanjut pengaspalan. 

"Semoga dengan adanya jalan penghubung ini dapat meningkatkan perekonomian  masyarakat khususnya dalam bidang pertanian yang ada di wilayah desa Hanum," harapnya.

Sementara itu, Danramil 17 Dayeuhluhur Kapten Inf Suwanto mengatakan waktu yang ada sebelum pelaksanaan TMMD Sengkuyung tahap II di wilayah Dayeuhluhur dalam hal ini lokasinya di Desa Hanum harus dimanfaatkan sebaik mungkin untuk melakukan pembenahan terutama akses jalan.

"Kami libatkan anggota Koramil untuk membantu kerja bakti pelebaran jalan Puncak Gelewer, Desa Hanum, untuk melancarkan akses transportasi di wilayah tersebut dengan harapan pada  saat pra TMMD kegiatan akan lebih mudah dan berjalan lancar," kata Danramil.

(R17,Pendim)

 

Rabu, 15 Juni 2022

Verifikasi ODF dan STBM Wilayah Kecamatan Kampung Laut, Ini Hasilnya


Cilacap - Bati Tuud Koramil 09/Kawunganten Serma Sugiyanto bersama Babinsa Ujungalang Serda Ronal Langlaku ikuti kegiatan pendampingan verifikasi Open Defecation Free (ODF) dan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM).

Kegiatan yang dilanjutkan dengan rapat pleno hasil verifikasi lapangan tersebut dilaksanakan di Aula UPTD Puskesmas Kampung Laut, Selasa (14/6/2022).

Kegiatan dipimpin Kasi Kesehatan Lingkungan (Kesling) Dinas Kesehatan Kabupaten Cilacap Tri Sabdono, SKM,. dan diikuti Dispermades Kabupaten Cilacap Hanum, Disperkimta Yatino Salewe, Camat Kampung Laut Heru Kurniawan, S. STP. MM, Danramil 09/Kawunganten diwakili Serma Sugiyanto, Kapolsek Kawunganten diwakili Ipda Koiman, Kepala UPTD Puskesmas Kampung Laut Santo Purwo, Para petugas Sanitarian dan Kades se Kecamatan Kampung Laut.

Kasi Kesling Dinas Kesehatan Kabupaten Cilacap Tri Sabdono, SKM dalam sambutannya menyampaikan bahwa verifikasi ODF adalah proses untuk memastikan status ODF pada masyarakat dimana masyarakat memiliki kesadaran diri untuk menyatakan secara kolektif bahwa mereka telah bebas dari perilaku buang air besar sembarangan.

“Proses verifikasi ini perlu dilakukan, untuk memastikan terjadinya perubahan perilaku masyarakat di desa, proses ini dilakukan sebelum melakukan deklarasi desa stop buang air besar sembarangan,” jelas Tri Sabdono.

Dalam kesempatan tersebut, Bati Tuud Koramil 09/Kawunganten Serma Sugiyanto dalam sambutannya juga turut menghimbau agar masyarakat sadar akan resiko yang akan terjadi jika masih membuang kotoran sembarang, karena dapat menimbulkan berbagai macam penyakit.

"Selain menimbulkan penyakit tentunya juga membuat udara menjadi tidak sehat dan bau", ucapnya.

Lebih lanjut Serma Sugiyanto juga menyampaikan bahwa sebagai aparat kewilayahan dirinya tidak pernah bosan dan tidak henti-hentinya selalu menghimbau dan mensosialisasikan tentang protokol kesehatan, hal itu dilakukan karena Covid-19 masih ada sehingga kita harus waspada," Pungkasnya.

(PendimClp)

 

Loka Karya Mini Linsek UPTD Puskesmas Kawunganten, Ini Target Yang Ingin Dicapai


Cilacap - Lokakarya mini lintas sektoral yang diselenggarakan UPTD Puskesmas Kawunganten dilaksanakan di Ruang Rapat Wisma Praja Kantor Kecamatan Kawunganten. 

Dalam kesempatan tersebut ada beberapa target yang ingin dicapai salah satunya verifikasi ODF yang ditargetkan selesai pada bulan Juli 2022. Pernyataan itu disampaikan Camat Kawunganten Muji Utomo AP. MM dalam sambutannya, Selasa (14/6/2022).

Selain target penuntasan ODF yang tersisa 6 Desa dari 12 Desa di wilayah Kecamatan Kawunganten, Stunting (Gagal tumbuh anak) masih menjadi prioritas utama dalam upaya pencegahan dan penanganan, tercatat ada sekitar 147 anak balita yang mengalami Stunting di wilayah Kecamatan Kawunganten.

"Apalagi pemerintah juga sudah menganggarkan dalam upaya pencegahan dan penanganan tersebut," Jelas Muji Utomo, A.P. MM.

Ditambahkan oleh Danramil 09/ Kawunganten melalui Serma Suwarno bahwa kegiatan semacam ini sangat bagus dilaksanakan karena selain untuk evaluasi, juga untuk mensosialisasikan program yang akan dilaksanakan kedepannya khususnya program bidang kesehatan.

"Melalui peran Babinsa di lapangan dalam bersinergi dengan instansi terkait, kami siap membantu merubah perilaku masyarakat untuk hidup sehat walaupun beraneka ragam status, budaya, perilaku dan SDMnya", tegas Serma Suwarno.

Hadir dalam kegiatan tersebut Camat Kawunganten Muji Utomo AP. MM, Mewakili Danramil 09/Kawunganten Serma Suwarno, Kapolsek Kawunganten diwakili Aipda Ratno, Kepala UPTD Puskesmas Edy Nugroho ,S.Kep. S. KM, Koordinator wilayah se Kec. Kawunganten, Kepala UPTD Pengairan Jeruklegi Samino, Kepala Desa se Kecamatan Kawunganten dan Ketua TP. PKK Kecamatan Kawunganten.

Narasumber dalam kegiatan tersebut yaitu Sekcam Kawunganten Suprihatiyono, SP dan UPTD Puskesmas Kawunganten disampaikan Suharyati, SKM.

(PendimClp)

 

Anggota Koramil Binangun Mengikuti Workshop Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat


Cilacap - Anggota Koramil 04/Binangun Serka Heri Priyatno beserta 6 orang anggota lainnya mengikuti Workshop Rapat Kerja Anggota Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM), yang diselenggarakan Pemcam Binangun bertempat di Pendopo Kecamatan Binangun, Kabupaten Cilacap, Senin (13/06/2022).

Hadir dalam acara Tersebut, Camat Binangun Nurindra Wahyu Wibawa, S.Sos,M.Si, Kesbangpol Cilacap Ibu Bambang Retno wasi P. Spd,M.Si, Kasi trantib Kecamatan Binangun Sitam, S.Sos, Polres Cilacap Ipda Bambang Sutomo, Babinsa Koramil 04/Binangun, Bhabinkamtibmas Polsek Binangun, Perwakilan 2 Orang FKDM dari tiap tiap Desa, anggota Linmas.

Dalam sambutanya Camat Binangun Nurindra Wahyu Wibawa, S.Sos,M.Si Menyampaikan untuk meningkatkan sinergitas dengan Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat yang dilaksanakan di Pendopo Kecamatan Binangun .

"Kewaspadaan dini di wilayah merupakan serangkaian upaya atau tindakan untuk menangkal segala hal-hal yang bisa menimbulkan kerugian baik kelompok ataupun perorangan berupa kerugian personil maupun materiil," ucapnya.

Dalam kesempatan itu, Kesbangpol Kabupaten Cilacap, menyampaikan disini kita bersama FKDM Binangun berusaha untuk menumbuhkan kebersamaan dan soliditas antara Personel Koramil, Polsek dan anggota FKDM dan instansi terkait lainnya yang bertujuan untuk mewujudkan kondusifitas di wilayah Binangun.

"Bahwasanya selama ini wilayah Binangun dinilai sudah kondusif dan tidak terjadi gejolak konflik sosial yang berarti mungkin hanya masalah kecil dan itu bisa diselesaikan secara kekeluargaan saja, Intinya selama kita selalu menjaga kekompakan antara TNI, Polri, personil FKDM dan warga masyarakat, tentunya akan memaksimalkan upaya menjaga kondusifitas wilayah Binangun," terangnya.

(R04)

 

Selasa, 14 Juni 2022

Pemkab Cilacap Kembali Gelar Car Free Day 


Cilacap - Kepala Staf Kodim 0703 Cilacap Mayor Inf Drs Abdul Asis Lallo menghadiri kegiatan Car Free Day (CFD) yang diselenggarakan Pemkab Cilacap untuk pertama kalinya setelah berhenti selama 2 tahun karena adanya pandemi covid 19. CFD dibuka langsung oleh Bupati Cilacap H. Tatto Suwarto Pamuji bertempat di lapangan Alun alun Kabupaten Cilacap, Minggu (12/6/2022).

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut, Wakil Bupati Cilacap Syamsul Auliya Rachman, S.Stp, M.Si, Danlanal Cilacap Cilacap Kolonel Laut (PM) Sugeng Subagyo, S.Sos, Dandim 0703/Cilacap yang diwakili Mayor lnf Drs. Abdul Asis Lallo, Kabag Ops Polres Cilacap Kabag Ops Polres Cilacap Kompol Ahmad Ghifar Al Akhfaqsi, S.H., S.I.K, unsur Forkopimda dan Kepala OPD Cilacap.

Kegiatan CFD diramaikan oleh ratusan lapak UMKM lokal yang terdiri dari lapak kuliner, non kuliner, Stand pemerintahan, fasilitas umum dan pelayanan publik, hiburan, area komunitas dan wahana bermain anak jumlahnya sekitar 500 lapak.

Dalam kesempatan itu, Bupati Cilacap H. Tatto Suwarto Pamuji mengatakan hari ini menjadi awal yang baik untuk kembali menyelenggarakan CFD setelah vakum 2 tahun akibat pandemi. Tentunya dari pemerintah  berharap dengan adanya  CFD ini akan meningkatkan perekonomian masyarakat dengan mendorong kalangan UMKM agar semakin berkembang.

"Kami menghimbau kepada UMKM dan masyarakat pertama menjaga higienis, kedua makananya sehat, ketiga dijaga protokol Covid-19, yang penting lagi bagaimana mempertahankan patok budaya, di sini ada kesenian lokal  yang harus dipertahankan, dan nantinya CFD akan digelar setiap minggu, " kata Bupati.

Sementara itu, Kasdim 0703 Cilacap Mayor Inf Drs Abdul Asis Lallo yang turut mendampingi Bupati Cilacap meninjau langsung pelaksanaan CFD mengungkapkan bahwa masyarakat terlihat sangat antusias menyambut dibukanya CFD di Cilacap.

"Hal ini wajar adanya karena, CFD ini kan sudah vakum selama adanya pandemi jadi begitu dibuka langsung diserbu warga masyarakat. Kami menyambut baik CFD ini, karena kami yakin bahwa CFD ini menjadi barometer bagi bangkitnya perekonomian di Cilacap. Namun demikian kami  mengingatkan dan menghimbau kepada seluruh masyarakat agar tetap menjaga kebersihan dan mematuhi protokol kesehatan," ungkap Kasdim.

Oke

 

Wujud Sinergis, Babinsa Tegalkamulyan Hadiri Rakor Keluarga Nasional Ke-29


Cilacap - Wujud Sinergis dengan seluruh perangkat desa dan warga wilayah binaannya, Babinsa Tegalkamulyan Koramil 01/Cilacap Sertu Isminanto hadiri Peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) Ke-29 Tahun 2022 yang digelar di ruang rapat Lantai 2 Aula Puskesmas Cilacap Selatan, Selasa (14/6/2022). 

Menurut Babinsa, peringatan Harganas ini merupakan momentum untuk mensosialisasikan kepada keluarga dan masyarakat akan pentingnya peringatan Harganas sebagai hari keluarga milik bersama untuk tetap menjaga keharmonisan keluarga sehingga selalu terjaga.

"Melalui peringatan Harganas ini, diharapkan setiap keluarga khususnya di wilayah Kelurahan Tegalkamulyan ini, tetap terjaga keharmonisannya sehingga akan menciptakan generasi bangsa yang handal dan berkarakter," Ucap Sertu Isminanto 

Hal ini menguatkan sambutan Lurah Tegalkamulyan Maini S.Sos. yang memimpin langsung kegiatan ini yang mengatakan bahwa momentum peringatan Harganas adalah bagaimana menjaga keutuhan keluarga, membina keluarga agar menjadi keluarga sejahtera mawadah warohmah. Serta introspeksi diri untuk mewujudkan keluarga yang bahagia dan sejahtera," Katanya.

Lurah Maini juga mengatakan bahwa peran, Babinsa, Babinkamtibmas, Babin Potmar dan TP PKK sangat penting dalam meningkatkan pendapatan masyarakat agar bisa bahagia dan sejahtera.

"Mari kita dorong dan bimbing keluarga kita agar menjadi generasi sehat, cerdas dan mandiri pada momen Harganas ini," Ajaknya.

Sementara itu, Ketua PKK Rumdani dalam paparannya menyampaikan rencana kegiatan pencegahan aseptin dan pelayanan KB pada peringatan Harganas yang jatuh pada tanggal 29 Juni nanti. Di antaranya pelayanan iud implan, suntik, pil dan kondom.

Dalam acara hari keluarga Nasional ini juga dilaksanakan pemotongan tumpeng dari oleh Lurah Tegalkamulyan dan diserahkan kepada Ketua PKK  Rumdani. Kegiatan yang dipimpin Lurah Tegalkamulyan ini dihadiri Kepala UPTD Cilacap Selatan Uswatun Khasanah, Babinpotmar Serka Kisworo, Bhabinkamtibmas Rizal Arianto, Ketua PKK Rumdani serta ibu-ibu PKK se Kelurahan Tegalkamulyan.

(PendimClp)

 

Tingkatkan Peran Linmas Ini Yang Disampaikan Serma Sugiyanto


Cilacap - Pentingnya peran serta Linmas dalam upaya bela negara dapat diwujudkan dengan upaya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan bersama-sama para Ketua RT/RW dan masyarakat. 

Hal ini disampaikan Bati Tuud Koramil 09/Kawunganten Serma Sugiyanto saat menghadiri kegiatan Pembinaan Linmas, Ketua dan RW se Desa Bojong, di Gedung Serba Guna Berlian Desa Bojong, Kecamatan Kawunganten, Senin (13/6/2022).

Selaku narasumber, Serma Sugiyanto dalam kesempatan tersebut mengingatkan pentingnya peran serta Linmas di lingkungan masyarakat di dalam menjaga keamanan ketertiban dan hal itu bisa dilaksanakan dengan selalu berkoordinasi dengan para Ketua RT/RW dan juga masyarakat.

"Lakukan kolaborasi yang baik dalam upaya menciptakan kondusifitas di lingkungan terendah yaitu Rukun Tetangga (RT), temu cepat dan laporan cepat menjadi kunci dalam meredam setiap permasalahan yang timbul di tengah-tengah masyarakat," jelasnya.

Sebagai kepanjangan tangan Pemerintah dalam hal ini Pemerintah Desa, Serma Sugiyanto juga berharap agar para Ketua RT dan RW bersama komponen masyarakat lainnya bisa kembali menggairahkan budaya gotong royong yang akhir-akhir ini mulai terkikis oleh perkembangan jaman.

Sebelumnya Kepala Desa Bojong Siman mengawali sambutannya berharap kepada seluruh anggota Linmas dan Ketua RT dan RW yang hadir dalam kegiatan itu, agar ilmu yang didapat pada hari ini bisa menjadikan bekal dalam mengabdi ke masyarakat, bangsa dan negara.

Dalam kegiatan tersebut, hadir Kasi Trantibum Kecamatan Kawunganten Suroso, S. IP, Bati Tuud Koramil 09/Kawunganten Serma Sugiyanto, Bhabinkamtibmas Desa Bojong Bripka Suratno, Kepala Desa Bojong Siman, Anggota Linmas beserta Para Ketua RT dan Ketua RW.

(PendimClp)

 

Danramil Kawunganten Berikan Pelatihan PBB dan TUB


Cilacap - Danramil 09/Kawunganten Kapten CHB Sutarman, SH., memberikan pembekalan kepada peserta pelatihan Peraturan Baris Berbaris (PBB) dan Tata Upacara Bendera (TUB) bagi pengurus Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) dan Penggalang MTs Negeri 3 Cilacap bertempat di Halaman MTs Negeri 3 Cilacap, Jln. Raya Tegalsari Desa Kawunganten Lor Kecamatan Kawunganten, Senin (13/06/2022).

Dalam kesempatan tersebut Danramil 09/Kawunganten di hadapan para peserta pelatihan mengajak agar semangat dalam mengikuti kegiatan. Juga memberikan kesempatan bertanya bagi peserta apabila ada yang kurang jelas, sehingga apa yang menjadi target dalam kegiatan ini dapat tercapai yaitu menjadikan siswa yang berkarakter dan memiliki disiplin serta kepribadian yang baik.

"Modal kalian yang penting semangat dan berani tampil untuk bertanya bila ada yang kurang jelas", tegas Kapten Sutarman.

Danramil juga mengajak kepada para peserta agar tidak sungkan dan takut kepada para pelatih karena menurutnya pelatih juga bisa dianggap sebagai guru, pembimbing atau juga teman dengan tetap menjaga etika bila bertanya. 

Terkait kegiatan tersebut, Kepala MTs Negeri 3 Cilacap H. Ali Nurdin, S.Ag. , M.Pd.I melalui Waka kesiswaan Hendriyanto, S.Pd mengucapkan terimakasih dan selamat datang kepada Danramil 09/Kawunganten dan anggota, serta menyampaikan kondisi anak didiknya yang akan mengikuti pelatihan. 

Hendriyanto juga menjelaskan, sejak Pandemi Covid-19 melanda, praktis tidak ada kegiatan pelatihan PBB maupun TUB sebagaimana yang dulu rutin dilaksanakan setiap masa pengenalan Madrasah, sehingga pihak sekolah merasa kesulitan bila nantinya ada kegiatan upacara Bendera karena banyak anak didik yang tidak bisa Baris Berbaris.

"Alhamdulillah kegiatan bisa kembali seperti semula sehingga harapannya setelah anak didik kami dilatih, mereka memiliki kemampuan Baris Berbaris dan mampu menyelenggarakan Upacara Bendera walaupun di bawah bimbingan bapak/Ibu guru," harap Hendriyanto.

Kegiatan direncanakan berlangsung selama 5 hari dimulai pada hari Senin, 13 Juni 2022 hingga hari Jumat, 17 Juni 2022.

(PendimClp)

 

Jumat, 10 Juni 2022

Kasdim 0703/Cilacap Meninjau Hasil Pembangunan Program TMMD di Desa Cimrutu


Cilacap - Pastikan hasil pembangunan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap I Tahun 2022 di Desa Cimrutu Kecamatan Patimuan rampung dengan hasil maksimal, usai kegiatan penutupan kegiatan TMMD, Kasdim 0703/Cilacap Mayor Inf Drs. Abdul Asis Lallo bersama Pasiops Lanal Cilacap Mayor Laut Subandi, Kasi Intel Kajari Cilacap Wawan, meninjau hasil pembangunan talud di Dusun Cimrutu Desa Cimrutu Kecamatan Patimuan, Kamis (9/6).

Peninjauan oleh orang nomor dua di Satuan Kodim 0703/Cilacap tersebut didampingi Pasiter yang juga merupakan Danramil 12/Kedungreja Kapten Inf Saidin, Camat Priyo Sutikno, M.Si. serta Kepala Desa Cimrutu Suharno. Talud dengan volume 905 x 1,4 x 0,5 M yang menghubungkan warga 1 RW ini, terbentang rapi walaupun kondisi jalan belum rapi dikarenakan belum perkeras.

Kepada pihak Pemerintahan Desa Cimrutu dan warga, Kasdim berharap, apa yang telah dibangun ini, bisa dirawat dan dijaga agar masa pakainya bisa bertahan lama. Terlebih lagi, talud yang membentengi jalan penghubung warga satu RW ini, selain menjadi akses jalan warga setempat, di kanan kirinya merupakan area persawahan sehingga akan mempermudah para petani dalam mengangkut hasil panennya.


"Kami berharap, apa yang sudah kita bangun, dirawat dan dijaga agar tidak cepat rusak dan masa pakainya bertahan lama. Karena dengan dibangunnya talud ini, akses jalan akan semakin kuat dan petani di desa ini bisa mengangkut hasil panennya dengan mudah," Ucap Kasdim. 


Terkait pembangunan yang telah diberikan melalui program TMMD, Kepala Desa Cimrutu Suharno merasa bersyukur dan terima kasih kepada TNI Kodim 0703/Cilacap dan Pemda Kabupaten Cilacap serta semua pihak yang telah memberikan bantuan kepada desanya.


"Tentu kami selaku Pemerintahan Desa Cimrutu dan juga warga, mengucapkan terima kasih kepada TNI khususnya Kodim 0703 Cilacap, Pemda Cilacap yang telah memprioritaskan desa kami dalam program TMMD, dan semua pihak yang memberikan bantuan berupa moril maupun materiil kepada warga kami. Sekali lagi kami ucapkan terima kasih," Ucap Suharno.


Selain talud, pembangunan melalui program TMMD Sengkuyung Tahap I ini juga telah merampungkan semua sasaran diantaranya merehab sarana MCK sebanyak 2 unit, dan pemugaran rumah tidak layak huni (RTLH) sebanyak 14 unit dengan hasil 100%. 


Juga sasaran non fisik yang meliputi pembinaan kader bela negara dan penanaman nilai nilai Pancasila, pembinaan usaha masyarakat dan pemanfaatan lahan pekarangan untuk mendukung kemandirian pangan, pembinaan anti radikalisme dan anti narkoba, pembinaan generasi muda dan disabilitas, pembuatan KIA dan pelayanan KB gratis yang semuanya telah terlaksana dengan baik dan lancar. (Pendim/Clp)