Rabu, 28 September 2022

Rembug Stunting Desa Ciruyung, Ini Kata Babinsa


Cilacap -  Babinsa Ciruyung, Koramil 15/Karangpucung Serda Ade Abdullah melaksanakan monitoring Stunting dengan menghadiri kegiatan Rembug Stunting Desa Ciruyung, Kecamatan Karangpucung, Kabupaten Cilacap bertempat di Pendopo balai desa setempat, Rabu (28/9/2022).

Hadir dalam kegiatan Camat Karangpucung yang diwakili Kasi Permas Kecamatan  Karangpucung Wari Wiyati beserta Staf, Babinsa Ciruyung Serda Ade Abdullah, Kades Ciruyung Ruswanto beserta Perangkat Desa, Ketua Penggerak PKK,  Bidan dan Kader Posyandu Desa Ciruyung.

Guna memberi pemahaman tentang Stunting, dalam kegiatan diisi materi Stunting secara umum yang disampaikan oleh Kasi Permas Kecamatan Karangpucung Wari Wiyati. Dilanjutkan pemberian materi khusus Stunting oleh Bidan Desa dan Pendamping Desa Ciruyung.

Menanggapi kegiatan rembug Stunting, Babinsa Ciruyung Serda Ade Abdullah mengatakan upaya menangani masalah Stunting adalah bagian komitmen TNI AD untuk membantu pemerintah dalam upaya mengurangi angka Stunting di Indonesia.

"Secara teknis, Babinsa sebagai ujung tombak TNI AD di wilayah memiliki peran strategis melalui sinergi dengan pemerintah, Dinas kesehatan dan komponen bangsa lainnya guna mendata dan mengambil langkah pencegahan bagi masyarakat agar terhindar dari Stunting," katanya.

Lebih lanjut, "Akar masalah Stunting ada pada kondisi ibu hamil, dimana pada masa kehamilan diperlukan asupan gizi yang cukup dan seimbang agar anak yang dikandung terhindar dari Stunting, untuk itu melalui para bidan desa harus lebih serius menangani hal ini, disamping mengambil langkah penanganan bagi anak yang sudah terkena Stunting dengan pola asuh yang tepat," tutupnya.

(Oke)

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar