Kamis, 01 September 2022

Babinsa Koramil 02/Jeruklegi Dampingi Vaksinasi ODGJ di Panti Psikotik Jeruklegi Wetan


Cilacap -  Babinsa Koramil 02/Jeruklegi Serka Budi Suwantoro bersama Aparat Kepolisian dan Satpol PP dampingi kegiatan vaksinasi Covid-19 bagi warga Orang Dalam Gangguan Jiwa (ODGJ) bertempat di Panti Psikotik Jeruklegi Wetan Kecamatan Jeruklegi Kabupaten Cilacap, Selasa (30/08/2022).

Kegiatan Vaksinasi yang dilakukan oleh petugas kesehatan dari Puskesmas Jeruklegi I ini menyasar kepada 52 orang ODGJ di Panti Psikotik. Dari jumlah ini, 22 diantaranya vaksinasi dosis 1, 9 orang dosis 2 dan 21 orang dosis 3 dengan jenis vaksin Sinopharm sebanyak 24 vial dan Pfizer 1 Vial.

Menurut Serka Budi, kegiatan ini dilaksanakan guna mencegah kembali terhadap penyebaran Covid-19 khususnya di wilayah Kecamatan Jeruklegi sekaligus mendata seluruh warganya yang belum melaksanakan kegiatan vaksinasi 

    

"Ini tujuannya, selain mencegah terjadinya kembali penyebaran Covid-19, kegiatan ini juga untuk mendata warga yang belum melaksanakan kegiatan vaksinasi. Dan salah satunya menyasar kepada ODGJ di Panti Psikotik yang berada di Desa Jeruklegi Wetan ini," Jelasnya. (Pendim/Clp)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar