Senin, 27 Juli 2020

Babinsa Koramil 01/Cilacap Pantau Pendistribusian Bansos JPS Propinsi Jateng


Cilacap - Bintara Pembina Desa (Babinsa) Kelurahan Donan Sertu Catur Pambudi, Koramil 01/Cilacap  melaksanakan pemantauan pembagian Bantuan Sosial JPS (Jaring Pengaman Sosial) dari Provonsi Jateng, bertempat di Kantor Pos Indonesia Kabupaten Cilacap, Senin(27/07)

Hadir dalam kegiatan antara lain Staf Kesra Kecamatan Cilacap Tengah Parwoto, S.Sos., TKSK dari Dinas Sosial Kecamatan Ani Farida, S.Sos., Babinsa Donan Sertu Catur P, Bhabinkamtibmas Bripka Hendra, Kasi Kesra Donan Ibu Tri Komara, S.Sos. beserta stafnya, dan petugas Kantor Pos, Yuli dan Wiwin.

Bansos (JPS) Jaring Pengaman Sosial dari Provinsi Jateng untuk Kelurahan Donan Kecamatan Cilacap Tengah tahap II sejumlah 266 KK yang menerima paket sembako selama tiga bulan berturut-turut, dengan rincian isi sembako Beras 10 kg, Telur Ayam 1 kg, Minyak Goreng 2 ltr, Kecap Manis 300 ml, Mie Kering 400 gr dan Sarden 425 gr dengan total kisaran seharga 200 ribu rupiah.

Dalam penyalurannya, dari 266 KK yang terdaftar, tersalurkan 223 KK dan yang belum tersalurkan sebanyak 42 KK dan 1 KK Pensiuanan. Ini data yang kita terima dari petugas kantor pos namun kita menghimbau bagi warga yang belum mengambil, disarankan untuk segera mengambilnya di Kantor Pos Indonesia Kabupaten Cilacap dan berkoordinasi dengan petugas kantor pos," terang Sertu Catur. (Urip)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar