Kamis, 14 Juli 2022

Babinsa Dampingi Penyuluhan Kesehatan Bayi dan Balita Serta Sosialisasi ODF


Cilacap - Babinsa Bringkeng Serda Tumino dampingi kegiatan Penyuluhan Kesehatan Bayi dan Balita dan Sosialisasi kesehatan Open Defecation Free (ODF) atau stop buang air besar sembarangan oleh UPTD Puskesmas Kawunganten bertempat di Balai Desa Bringkeng Kecamatan Kawunganten, Kabupaten Cilacap, Selasa (12/07/2022).

Kegiatan dilaksanakan dalam rangka menumbuhkan kesadaran masyarakat tentang pola hidup bersih dan sehat (PHBS), hal tersebut sebagaimana disampaikan oleh Kepala Desa Bringkeng dalam sambutannya menjelaskan bahwa salah satu tujuan kegiatan ini adalah untuk memberikan pengertian kesehatan kepada warga agar selalu membudayakan hidup sehat dari diri sendiri keluarga dan lingkungan.

"Diharapkan dengan kegiatan ini menumbuhkan budaya hidup sehat yang diawali dari diri sendiri, keluarga dan lingkungan," Jelas Misran.

Sementara itu Tim Penyuluh Kesehatan UPTD Puskesmas Kawunganten Afrik selaku pemegang program Kesehatan Lingkungan (Kesling) dalam sosialisasinya menyampaikan bahwa program kesehatan salah satunya dari jamban, karena jamban sangat banyak mengandung penyakit sehingga sebisa mungkin agar ditempatkan ke tempat yang tertutup.

"Kalau terbuka bisa menularkan penyakit dari pemilik kotoran kepada orang lain. Untuk itu saya menghimbau agar masing-masing rumah memiliki jamban yang tertutup," tegasnya.

Dalam kesempatan tersebut Babinsa Bringkeng menyambut baik atas terlaksananya kegiatan sosialisasi kesehatan terutama masalah ODF. Dia menilai, kondisi wilayah Desa Bringkeng yang mudah tergenang air saat musim penghujan, sangat dibutuhkan jamban yang permanen.

"Sekaligus untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat tentang PHBS. Dengan pola hidup bersih dan sehat, diharapkan terlahir generasi penerus bangsa yang sehat secara jasmani dan tercipta kondisi lingkungan yang bersih dan sehat", harap Serda Tumino.

Sosialisasi diikuti Kader Penggerak PKK, Kader Posyandu, Ibu dan anak balita se Desa Bringkeng, Kades Bringkeng Misran, Babinsa Serda Tumino, Bhabinkamtibmas Polsek Kawunganten Aiptu Agus Yupiyanto dan Tim penyuluhan UPTD Puskesmas Kawunganten terdiri dari bagian Gizi Subhan, AMd. Gz dan Bagian Kesling Afrik.

(PendimClp)

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar