Jumat, 15 Juli 2022

Kodim 0703 Cilacap Gelar Rakor Persiapan TMMD Sengkuyung Tahap II Tahun 2022


Cilacap - Menjelang dilaksanakan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Tahap II Tahun 2022, Kodim 0703 Cilacap bersama Dispermades Kabupaten Cilacap menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Persiapan TMMD Sengkuyung Tahap II Tahun 2022, bertempat di Aula Satya Kartika, Jln. Jenderal Sudirman, No. D- 1 Cilacap, Kamis (14/06).

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Staf Kodim (Kasdim) Mayor Inf Saeroji, Kepala Dispermades Adi Prabowo, Kabid Pengembangan Sumberdaya Perumahan dan Lingkungan Desa Dispermades Hanum, perwakilan Stakeholder, SKPD, BUMN/BUMD wilayah Kabupaten Cilacap, Forkopimcam Dayeuhluhur dan Pemerintah Desa Hanum serta undangan terkait lainya.

Dalam sambutanya Kepala Staf Kodim 0703 Cilacap Mayor Inf Saeroji menjelaskan bahwa Program TMMD Kodim Cilacap dilaksanakan 1 tahun 3 kali, adapun tahap I TMMD sengkuyung di Desa Cimrutu Kecamatan Patimuan yang telah selesai dilaksanakan, untuk tahap kedua TMMD Sengkuyung yang akan digelar pada akhir bulan Juli 2022 di Desa Hanum Kecamatan Dayeuhluhur dan Tahap III adalah TMMD Reguler tahun 2022 yang sesuai rencana lokasinya berada di Desa Bulaksari, Kecamatan Kawunganten.

"Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) merupakan program lintas sektoral yang melibatkan berbagai elemen daerah, jadi perlu kerjasama dan dukungan dari semua pihak untuk mensukseskan. Pada muaranya program TMMD ini bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, terutama di daerah terpencil yang masih terisolir, jadi kami mengajak kepada semua pihak untuk bersama sama mendukung program ini," jelasnya.

Sementara itu, melalui Bintara Administrasi Staf Teritorial Kodim 0703 Cilacap Serka Risplihanto memaparkan terkait persiapan rencana TMMD Sengkuyung II Tahun 2022 di Desa Hanum Kecamatan Dayeuhluhur.

"Untuk rencana tempat acara pembukaan berada di Balai Desa Hanum Dayeuhluhur dengan estimasi jarak tempuh dari Cilacap sekitar 3 jam perjalanan. Adapun waktu pelaksanaan masih menunggu surat dari Komando Atas, perkiraan waktu di minggu ke empat bulan Juli tahun 2022, dan waktu pukul 09.00 sampai dengan selesai,"  paparnya.

Adapun sasaran fisik berlokasi di Dusun Cisagu Desa Hanum yang meliputi pembangunan makadam sesuai RAB awal volume 1671 × 3 meter, pembangunan talud volume 288, 6 meter, pembangunan gorong gorong 7 unit dan MCK 1 unit, rehab RTLH 3 unit, kalau ada perubahan akan disampaikan lebih lanjut.

"Untuk sasaran non fisik meliputi, pelayanan pengobatan gratis, pelayanan KB, pelatihan pengolahan pangan lokal, pembuatan akte kelahiran gratis, penyuluhan-penyuluhan, pelatihan ketrampilan dan Sosialisasi dari OPD," tandasnya.

Oke

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar