Rabu, 30 November 2022

Sering Dampingi Kegiatan Posyandu, Babinsa ini Disukai Balita


Cilacap - Upaya membantu penanganan stunting di wilayah binaanya, Babinsa Mergawati, Koramil 03 Kroya Serka Sartono selalu aktif melaksanakan pendampingan dalam setiap kegiatan Posyandu yang dilaksanakan oleh Bidan dan Kader Posyandu desa setempat, Rabu(30/11).

Setiap kali datang ke tempat posyandu, Serka Sartono selalu menyapa dan mengajak anak anak bermain sembari menunggu Bidan desa dan kader Posyandu menimbang dan mengukur tubuh mereka.

Karena terlalu sering menyapa dan bermain bersama anak anak balita yang mengikuti kegiatan posyandu, Serka Sartono menjadi akrab dan disukai oleh mereka. Tak heran setiap kali dia datang senyum lebar pun terlihat di wajah anak anak, dan tak ada rasa takut meskipun dia berseragam loreng.

Serka Sartono mengungkapkan melakukan pendampingan posyandu adalah kegiatan yang sangat disukainya, karena setiap berjumpa dengan anak anak terasa semakin bertambah kebahagiaanya.

Selain itu, pendampingan Posyandu juga bagian dari tugasnya untuk melaksanakan monitoring dengan turut memantau tumbuh kembang anak anak guna mencegah stunting di desa yang dibinanya.

"Anak anak disini sangat senang kalo ke Posyandu, karena selain menjalani pemeriksaan tumbuh kembang anak, mereka juga bisa bermain bersama dan mendapat asupan gizi atau makanan ringan dari pihak Posyandu," ungkapnya.

Lebih lanjut, ia berharap dengan adanya kegiatan Posyandu yang dilaksanakan secara rutin akan mampu mencegah adanya stunting. "Saya selaku Babinsa selalu siap dengan senang hati untuk melakukan pendampingan kegiatan Posyandu. Semoga anak anak selalu sehat dan terhindar dari Stunting," pungkasnya.

Babinsa Sambangi Warga Pembudidaya Bibit Ikan Lele di Desa Wlahar Adipala


Cilacap - Babinsa Koramil 08 Adipala Serda Ambar Bintoro melaksanakan kegiatan komunikasi sosial dengan menyambangi salah satu warga binaan, Sutanto (56) seorang wiraswasta yang sehari hari menekuni pekerjaanya sebagai pembudidaya bibit Ikan lele.

Babinsa Serda Ambar Bintoro menyambanginya langsung di rumahnya yang beralamat di RT.05/RW. 05 Dusun Blamba, Desa Wlahar, Kecamatan Adipala, Rabu (30/11).

Sutanto sudah menekuni bidang perikanan yaitu budidaya bibit lele dumbo  sejak 2 tahun terakhir ini. Dia mengatakan usaha budidaya bibit lele memerlukan pakan yang cukup banyak agar bibit lele sehat dan cepat besar.

"Dalam 1 minggu saja bisa menghabiskan 50 kg pakan konsentrat dan hasilnya saya dapat menjual 20.000 bibit setiap bulan lele kepada para pelanggan," katanya.

Menurutnya, dengan menekuni bidang pembibitan ini sangat terbantu dari segi ekonomi karena secara tidak langsung dapat menambah pemasukan di keluarganya.

"Kendala yang sangat berpengaruh yaitu cuaca yang kadang sering berubah-ubah sehingga akan berpengaruh terhadap nafsu makan bibit lele tersebut," ujarnya.

Babinsa Serda Ambar Bintoro menuturkan kehadiran ke rumah Sutanto merupakan kegiatan rutin sebagai Babinsa untuk melaksanakan komunikasi sosial dengan warga binaanya. Hal ini dilakukan untuk mempererat silaturahmi dan sarana menimba ilmu dari masyarakat.

"Banyak hal yang bisa saya dapatkan saat menyambangi warga, selain bisa bersilaturahmi, bisa semakin dekat dengan masyarakat dan pastinya dapat ilmu yang bisa kita aplikasikan dalam kehidupan sehari hari," tuturnya.

Talud Longsor Babinsa Bersama Warga Desa Cilibang Lakukan Ini


Cilacap - Hujan deras dengan intensitas yang cukup tinggi menyebabkan kerusakan beberapa fasilitas masyarakat di Desa Cilibang Kecamatan Jeruklegi. Salah satunya berdampak pada saluran drainase tepatnya di depan rumah Turyan warga RT 02/01 Dusun Cironeng, Desa Cilibang, Kecamatan Jeruklegi, Kabupaten Cilacap, Selasa (29/11/2022).

Akibat derasnya aliran air membuat saluran drainase eks PNPM 2011 tersebut ambruk sepanjang kurang lebih 5 meter. Selain kerusakan saluran drainase, hujan juga mengakibatkan talud atau penahan tanah tepatnya di depan rumah Sukatmi yang berlokasi di pinggir jalan raya Wangon-Jeruklegi longsor.

Terkait bencana alam yang menimpa warganya, perangkat Desa Cilibang bersama Babinsa Sertu Urip Ashari telah mengecek kondisi awal wilayahnya yang terdampak akibat hujan deras. Dan selanjutnya dari pemerintahan desa setempat telah berupaya memperbaiki agar dampaknya tidak meluas. 

"Saat ini kita bersama warga dibantu Babinsa Cilibang memperbaiki talud yang longsor dengan memanfaatkan material batu yang ada, juga beberapa material bantuan dari pemerintahan desa. Kita juga berharap adanya bantuan dari pihak lain agar pondasi yang berada di pinggir jalan raya Wangon-Cilacap ini kuat karena dibawahnya ada rumah warga," Ucap Kadus Cironeng Rasim, 

Material batu bekas bangunan talud yang tertimbun tanah, digali oleh warga agar bisa dimanfaatkan kembali. Material besi cor coran yang sudah ada juga mulai dirangkai agar nantinya bangunan talud yang dibangun nanti kuat. Sementara itu di lokasi rusaknya drainase, material batu bantuan dari pemerintahan desa juga sudah didistribusikan guna perbaikan saluran drainase eks PNPM tersebut 

 

(Urip)

 

Komunikasi Sosial Dekatkan Serda Pandu Dengan Warga Karangsari


Cilacap - Babinsa Karangsari, Koramil 14/Cimanggu, Kodim 0703 Cilacap Serda Pandu Iriyanto melaksanakan kegiatan Komunikasi sosial dengan Aparat Desa dan warga binaanya, yang bertempat di Dusun Kubang RT 01/01 Desa Karangsari, Kecamatan Cimanggu, Kabupaten Cilacap, Rabu ( 30 /11/2022).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kades Karangsari Acep Saepul Mila, S.Pd.I., Bhabinkamtibmas Brigadir Heru, Kadus Kubang Hasan dan warga masyarakat setempat.

Komsos bertujuan untuk mencari informasi dan mengetahui perkembangan situasi di wilayah desa binaan. Untuk mengetahui perkembangan situasi di wilayah tentu perlu menciptakan silaturahmi kedekatan dengan warga binaan.

Babinsa Desa Karangsari Serda Pandu Iriyanto mengatakan jika kegiatan ini mencerminkan kemanunggalan TNI, khususnya Babinsa kepada masyarakat wilayah binaannya, yang bertujuan untuk mempererat hubungan kekeluargaan dan silaturahmi antara Babinsa dengan warga masyarakat.

"Kami aparat kewilayahan Babinsa dan Bhabinkamtibmas akan selalu mencari informasi tentang keadaan di desa binaan, salah satunya dengan Komsos ini, selain memastikan situasi Wilayah aman juga untuk mendekatkan diri dengan warga masyarakat, sehingga tercipta kondisi yang nyaman, "ungkapnya.

Seperti halnya yang di katakan oleh Kades Karangsari Acep Saepul Mila, silaturahmi harus tetap berjalan dan ditingkatkan baik secara langsung maupun menggunakan media sosial lainnya, karena itu bertujuan untuk saling tukar informasi, mempererat tali silaturahmi, keakraban dan kekompakan antara aparat kewilayahan dengan aparat desa.

"Kami mewakili warga masyarakat mengucapkan banyak terima kasih atas kunjungan dan kepedulian Babinsa dan Bhabinkamtibmas yang telah hadir untuk menjalin hubungan silaturahmi dengan Aparat Desa dan masyarakat Dusun Kubang Desa Karangsari," ungkapnya.

Rakor Lintas Sektoral Percepatan Penanganan Stunting Kecamatan Kawunganten


Cilacap - Komandan Koramil 09 Kawunganten dalam hal ini diwakili Bati Tuud Serka Suwarno menghadiri kegiatan rapat Lokakarya Mini Lintas Sektoral tingkat Kecamatan Kawunganten dalam rangka percepatan penanganan Stunting, bertempat di aula Kecamatan Kawunganten, Rabu(30/11/2022).

Hadir dalam acara, Camat Kawunganten Muji Utomo.AP.MM, Danramil 09/Kawunganten diwakili Batuud Serma Suwarno, Polsek Kawunganten Ipda Koiman, Koordinator PLKB Drs Masngudi, Ketua Tim penggerak PKK Kecamatan dan desa serta petugas Puskesmas Kawunganten.

Dalam forum tersebut dibahas langkah langkah percepatan penanganan stunting dengan disajikan data data terkait petugas penanganan stunting dan data anak yang mengalami Stunting di wilayah Kecamatan Kawunganten.

Diketahui, untuk Kecamatan Kawunganten kegiatan Percepatan pencegahan stunting sudah berjalan kurang lebih 1 tahun yang dilaksanakan oleh TPPS (Tim percepatan penanganan stunting).

Untuk TPPS di Kecamatan Kawunganten berjumlah  sebanyak 61 tim dan untuk setiap timnya terdiri dari Bidan desa, Penggerak PKK dan  Kader KB.

Guna mendukung kelancaran program itu, dalam pelaksanaan kegiatan dilaksanakan pendampingan oleh Kepala desa, Babinsa dan Babinkamtibmas.

Secara teknis, dalam pendampingan  stunting meliputi Keluarga yang mempunyai anak remaja ,Calon pengantin (Catin), ibu hamil dan pasca bersalin serta baru lahir usia 5 tahun.

Berdasarkan data pendampingan bersama tim TPPS sampai bulan oktober 2022 di Kecamatan Kawunganten untuk Calon pengantin (catin) sebanyak 658 (Sumber KUA), Bumil 534 (Sumber bidan desa) dan Bulin sebanyak 985 (Sumber Puskesmas).

Camat Muji Utomo.AP.MM, menuturkan dengan adanya kegiatan lokakarya mini lintas sektoral ini kita bisa mengevaluasi keaktifan kita dan tim dalam penanganan pencegahan stunting di wilayah sesuai sektor masing-masing.

"Kami ucapkan terimakasih dalam penanganan stunting di wilayah Kecamatan Kawunganten semakin menurun. Jumlah Stunting Kecamatan Kawunganten jumlah 118 anak. Semoga kedepannya akan semakin menurun sampai target stunting angka nol (O)," tuturnya.

Jalin Komunikasi, Babinsa Sambangi Pengrajin Tempe Desa Cilibang


Cilacap - Jalin silaturahmi dan komunikasi sosial (Komsos) dengan masyarakat, Babinsa Cilibang Koramil 02/Jeruklegi Sertu Urip Ashari sambangi warga binaannya, salah satunya ke rumah Cahyati, warga RT 02/01 Dusun Cironeng Desa Cilibang, Kecamatan Jeruklegi, Kabupaten Cilacap, Selasa (29/11/2022).

Cahyati merupakan salah satu pengrajin tempe yang ada di Desa Cilibang. Selain dia di dusun ini, terhitung ada sekitar 7 warga yang memiliki home industri usaha tempe. Usaha ini sebelumnya diawali oleh Sulistiyono yang saat ini menjabat sebagai Kasi Kesra Desa Cilibang dan kini menjadi salah satu home industri yang dikembangkan di dusun ini.

Seiring berjalannya waktu, usaha rumahan ini berkembang dan kemudian diikuti oleh warga lainnya. Terlebih lagi di masa pandemi, usaha produksi tempe ini sangat membantu perekonomian warga Desa Cilibang dan hingga saat ini hasil produksi tempe sudah masuk ke pasaran di wilayah Kabupaten Cilacap dan wilayah Kabupaten Banyumas.

Kepala Dusun Cironeng Rasim mengungkapkan, para pengusaha tempe di wilayahnya ini juga telah mendapat perhatian dari pemerintah daerah. Berbagai pelatihan dan penyuluhan telah dilakukan agar usaha ini berkembang baik mengenai kualitas maupun pemasarannya.

"Ada sekitar 7 warga di dusun Cironeng yang memiliki Home industri pengrajin tempe. Usaha ini mendapat perhatian dari pemerintah daerah, hal ini dibuktikan dengan adanya pelatihan pelatihan guna meningkatkan pendapatan para pengrajin tempe maupun usaha rumahan lainnya termasuk bagaimana cara memasarkan produk baik melalui medsos dan lainnya," Ungkapnya.

Sementara itu bagi Babinsa Cilibang Sertu Urip Ashari, selain menjalin silaturahmi dengan warga binaan, kegiatan yang dilakukannya adalah merupakan salah bentuk pembinaan di wilayah teritorial dengan tujuan untuk memberi motivasi kepada para pengrajin tempe agar mengembangkan usaha pengolahan tempe dengan mempertahankan dan mengutamakan kualitasnya, sehingga mampu bersaing di pasaran.

"Ini yang kita harapkan karena apabila usaha ini berkembang, imbas baiknya tidak hanya kepada keluarga, tetapi juga kepada masyarakat sekitar sebab bisa menciptakan lapangan kerja,"Ucapnya.

Tempe, merupakan salah satu makanan yang mengandung protein tinggi yang gampang ditemui di pasaran dan menjadi makanan kesukaan rakyat Indonesia. Bahkan dengan aneka bentuk dan olahan masakan, tempe juga disukai oleh para wisatawan yang berkunjung ke Indonesia.  

"Tempe kini menjadi makanan khas rakyat Indonesia. Semoga dengan banyak munculnya para pengrajin tempe, pemerintah selalu memperhatikan para pelaku usaha UMKM ini agar pendapatan mereka meningkat dan mampu bersaing di pasaran," harap Sertu Urip Ashari.

 

(R.02)

 

Selasa, 29 November 2022

Babinsa Kodim 0703 Cilacap Juri Lomba Defile ASN Tingkat Kabupaten


Cilacap - Babinsa Kodim 0703 Cilacap Pelda Ismail, Serma Puryanto dan Serka Purnomo mendapat kepercayaan sebagai juri pada kegiatan Lomba Defile dalam rangka HUT ke -51 Korpri, HUT ke -77 PGRI, Hari Guru Nasional dan Hari Kesehatan Nasional ke -58 Tingkat Kabupaten Cilacap Tahun 2022, bertempat di lapangan Alun alun Cilacap, Selasa (29/11).

Sebanyak 38 Peleton pasukan Aparatur Sipil Negara (ASN) dari Dinas/Instansi di lingkungan Pemerintah Kabupaten Cilacap mengikuti lomba Defile.

Lomba Defile dilaksanakan sebelum pelaksanaan kegiatan Upacara Bendera dengan daerah persiapan di Jalan A. Yani Cilacap menuju lapangan Alun Alun Cilacap, tepatnya di depan Tribun utama memberikan penghormatan kepada Pejabat Forkopimda dan tamu undangan.

Berdiri di Tribun utama, PJ Bupati Cilacap Yunita Dyah Suminar, SKM.,M.Sc.,M.Si, Kasdim 0703 Cilacap Mayor lnf Saeroji, Pasi Ops Lanal Cilacap Mayor Laut (P) Budiyanto, Kabagren Polresta Cilacap Kompol Sugeng , S.I.K, dan unsur Forkopimda lainya.

Dijelaskan Serma Puryanto hasil lomba Defile pada Peringatan HUT ke -51 Korpri, HUT ke -77 PGRI, Hari Guru Nasional dan Hari Kesehatan Nasional ke -58 Tingkat Kabupaten Cilacap Tahun 2022, antaralain Juara III diraih ASN Cilacap Selatan 

nilai 705,  Juara II diraih oleh ASN Dinas BPKAD dengan nilai 720 dan Juara I diraih oleh ASN Satpol PP Cilacap dengan nilai 730.

Pemberian tropi dan hadiah pembinaan dilaksanakan usai kegiatan upacara bendera yang diberikan langsung oleh PJ  Bupati Cilacap Yunita Dyah Suminar, SKM.,M.Sc.,M.Si, didampingi oleh para pejabat Forkopimda yang hadir.

"Kami sebagai juri sudah melakukan tugas  penilaian dengan sebaik baiknya sesuai dengan kemampuan terbaik para peserta yang telah ditunjukan dan disaksikan langsung oleh para hadirin. Kami mengucapkan selamat kepada para Tim ASN peraih juara atas kerja kerasnya dalam berlatih Defile, dan kepada ASN lainya jangan berkecil hati namun terus berlatih agar semakin disiplin," tandasnya.

Penelitian Berkas Tahap I Bakal Calon Perangkat Desa Ujungalang, Ini Pesan Babinsa


Cilacap - Babinsa Ujungalang Koramil 09/Kawunganten Serka Ali Ashar bersama jajaran Panwascam Kecamatan Kampung Laut melaksanakan kegiatan penelitian Berkas Tahap I Bakal Calon Perangkat Desa Formasi Jabatan Kepala Dusun Motean yang dilaksanakan di Balai Desa Ujungalang Kecamatan Kampung Laut, Selasa (29/11/2022).

Sebelum pelaksanaan kegiatan Babinsa Ujungalang Serka Ali Ashar dalam sambutannya berpesan agar para Bakal Calon peserta semuanya harus benar-benar menyiapkan diri dengan baik dan bersaing secara sehat dan apa yang menjadi aturan agar dipenuhi apapun keputusan panitia sifatnya final. 

"Saya berharap panitia bekerja semaksimal mungkin dan jangan main main dengan aturan yang ada di Perda khususnya terkait tahapan-tahapan pengisian perangkat Desa dan bagi para peserta harus punya pendamping untuk mengikuti proses nantinya", ucapnya.

Mengakhiri sambutannya, Babinsa juga menyampaikan "Tugas Panwascam adalah untuk mengawasi proses seleksi dari tahap awal sampai akhir, sehingga bila panitia ada kendala bisa langsung berkonsultasi dengan Panwascam," pungkasnya.

Kades Ujungalang Tugino dalam sambutannya mengucapkan selamat datang kepada Panwas Forkopimcam Kampung Laut dan para Bakal calon perangkat Desa Ujungalang dan menjelaskan bahwa kegiatan hari ini adalah pemeriksaan berkas persyaratan bagi bakal calon perangkat desa Ujungalang untuk formasi jabatan Kadus Motean.

"Nantinya setelah dilaksanakan pemeriksaan, saya harapkan yang belum lengkap agar segera dilengkapi", harap Tugino.

Ujang selaku Ketua Panitia dalam laporannya mengucapkan terimakasih kepada para peserta bakal calon perangkat Desa yang sudah hadir dan berjumlah 3 orang, serta menjelaskan bagi peserta yang belum lengkap diberikan waktu selama 1minggu kedepan untuk melengkapi.

"Apabila ada peserta yang belum lengkap persyaratannya, kami berikan waktu selama 1 minggu kedepan untuk melengkapi persyaratan", jelasnya.

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut Ketua Panwascam diwakili Kasi Pemerintahan Taufik, S. Sos, Babinsa Ujungalang Serka Ali Ashar mewakili Danramil 09/Kawunganten, Mewakili Danpos Polsubsektor Kampunglaut Aiptu Moh. Noor, Koordinator P dan K diwakili Fatoni, S. Pd, Kepala KUA Kampung Laut Muhtarom, Kades Ujungalang Tugino, Ketua Panitia Ujang beserta anggota.

Lokakarya Mini Lintas Sektoral Kecamatan Cimanggu, Ini Kata Danramil


Cilacap - Ws. Danramil 14/ Cimanggu Peltu Endra Gunawan menghadiri undangan pertemuan lokakarya mini lintas sektoral yang diselenggarakan Pemcam Cimanggu bertempat di Aula Kecamatan Cimanggu, Kabupaten Cilacap, Selasa ( 29/11/22 ).

Turut hadir Kapolsek Cimanggu AKP Anwar, SH., Kepala UPTD Puskesmas Cimanggu I Bpk. Agung Budiono, S.KM. MM., Kepala UPTD Puskesmas Cimanggu II dr. Prasetya Justitia., Korwil Bidik Cimanggu  Eko Sartono, S.Ag., MM., dan Kepala Desa se-Kecamatan Cimanggu.

Dalam kesempatan itu Camat Cimanggu Bambang Tutuko, S.Sos.,M.Si sebagai pimpinan Rapat menyampaikan bahwa pertemuan ini membahas tentang Stunting di Wilayah Kecamatan Cimanggu. "Dimana kita Forkopimcam akan bekerja sama dengan instansi terkait lainnya untuk menurunkan bahkan kita berharap tidak ada lagi Stunting pada anak di Wilayah Kecamatan Cimanggu," tegas Bambang.

Dalam kesempatan itu juga Kepala UPTD Puskesmas Cimanggu II dr. Prasetya Justitia   menjelaskan terkait tanda tanda anak yang mengalami Stunting. "Stunting adalah gangguan gizi kronis, yang mengakibatkan bayi gagal tumbuh, badan pendek, kecerdasan rendah dan mudah sakit-sakitan. Stunting dapat dicegah sejak awal kehamilan dan dalam 1000 hari pertama kehidupan, "jelasnya.

Sementara itu, Ws. Danramil 14/Cimanggu Peltu Endra Gunawan menambahkan bahwasanya, TNI siap membantu program pemerintah dalam masalah Stunting, ini juga merupakan perintah dari KASAD selaku bapak asuh anak Stunting.

"Kita Aparat yang ada di wilayah akan membantu dan bekerjasama dengan Polsek, Kecamatan, Puskesmas serta elemen masyarakat agar supaya Kecamatan Cimanggu akan bebas Stunting hari ini dan masa yang akan datang. Sehingga generasi muda Indonesia akan menjadi anak-anak tumbuh normal, sehat dan pintar, "tambahnya.

Turunkan Kasus Stunting, Forkopimcam Sampang Melaksanakan Bakti Sosial


Cilacap - Komandan Koramil (Danramil) 07/ Maos Kapten Cba.M Isa Saefudin beserta Forkopimcam Sampang melaksanakan kegiatan Bakti Sosial (Baksos) untuk membantu pemerintah dalam program penurunan kasus stunting di wilayah Kecamatan Sampang, Kabupaten Cilacap, bertempat di balai Desa Karangjati Sampang, Selasa (29/11/2022).

Turut hadir dalam kegiatan Baksos, Babinsa Koramil 07 Maos diantaranya Serka  Supran Sertu Tofik,Sertu Raidi, Persit Ranting 08 Maos beserta Bhayangkari Polsek Sampang, dan PKK Kecamatan Sampang. 

Camat Sampang Drs.Ahmad Khoerudin M.Si menyampaikan  Kegiatan bakti sosial (Baksos) sebagai bentuk rangkaian dari kegiatan hari Hari Guru Nasional dan Hari Ulang Tahun Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Ke-77, yang dirangkaikan dengan Hari Ulang Tahun Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) Ke-51 Tahun 202.

Dalam kegiatan Baksos ini Forkopimcam membagikan 21 bingkisan kepada warga yang terkena stunting. 

"Kita Harus tlaten dan mengarahkan, untuk ibu ibu yang datang harus tau pertumbuhan balita Karena sangat penting, karena pertumbuhan jasmani rohani sedang tumbuh dan di buku KKA( kartu kembang anak) ada grafik nya. Intinya usia 1-5 tahun harus diperhatikan dan dikomunikasikan sama bapak nya dan keluarga nya dan tolong berikan makanan lokal yang bergizi dan sehat," ucapnya.

Sedangkan Danramil 07/Maos Kapten Cba M. Isa Saefudin mengatakan penangan Stunting tidak bisa dilakukan sendiri namun harus dilakukan bersama, bergandeng tangan dengan instansi pemerintah yang lainya 

"TNI, Polri, BKKBN, kecamatan, pemerintah daerah, Desa dan puskesmas kita satukan misi dan tekad untuk membuat Sampang zero stunting, " katanya.

Hadir dalam kegiatan, Camat Sampang Drs. Ahmad Khoerudin Msi, Danramil 07/ Maos, Kapolsek Sampang, Babinsa, Babinkamtibmas,Persit Ranting 08 Maos, Bhayangkari Sampang, PKK kecamatan dan Desa, Bidan Desa, Kepala Puskesmas dan peserta penerima.

Sementara, warga penerima bantuan Baksos yang berasal dari Desa Karangjati mengucapkan terimakasih kepada Forkopimcam Sampah atas perhatian dan  bantuan dari Kecamatan Sampang untuk anak anak Stunting.

Upacara Pengibaran Bendera Peringatan HUT ke-51 KORPRI, Hari Guru Nasional, HUT Ke-77 PGRI, dan Hari Kesehatan Nasional ke -58 Tingkat Kabupaten Cilacap Tahun 2022


Cilacap - Pemerintah Kabupaten Cilacap menggelar  Upacara Pengibaran Bendera dalam rangka memperingati HUT ke-51 KORPRI, Hari Guru Nasional, HUT Ke-77 PGRI, serta Hari Kesehatan Nasional ke -58 Tingkat Tahun 2022, bertempat di Alun-Alun Kab. Cilacap, Jl. Sudirman No. 32 Cilacap, Selasa (29/11).

Hadir dalam kegiatan tersebut, PJ Bupati Cilacap Yunita Dyah Suminar, SKM.,M.Sc.,M.Si, Dandim 0703/Cilacap yang diwakili Kasdim Mayor inf Saeroji, Pasi Ops Lanal Cilacap Mayor Laut (P) Budiyanto, Kabagren Polresta Cilacap Kompol Sugeng , S.I.K, unsur Forkopimda Cilacap, para Asisten Setda Kabupaten Cilacap, Kepala OPD Kab. Cilacap dan tamu undangan lainnya.

Bertindak sebagai Pembina Upacara PJ Bupati Cilacap Yunita Dyah Suminar, SKM.,M.Sc.,M.Si, Penanggung Jawab Upacara Luhur Satrio Muchin, S.STP.,M.Si yang sehari hari menjabat Kasatpol PP Kab. Cilacap dan Pemimpin Upacara Drs. Agung  Wibowo, M.Si. pejabat Camat Kedungreja. 

Upacara Bendera diikuti oleh sebanyak 12 Kompi  yang terdiri dari 38 Peleton ASN yang berasal dari seluruh Dinas Instansi di lingkungan Pemerintah Kabupaten Cilacap.

Dalam amanatnya, PJ Bupati Cilacap Yunita Dyah Suminar, S.K.M.,M.Sc.,M.Si mengucapkan secara pribadi dan atas nama Pemerintah Kabupaten Cilacap, mengucapkan Selamat Ulang Tahun kepada segenap Keluarga Besar KORPRI, Keluarga Besar PGRI dan kepada seluruh jajaran Kesehatan di Kabupaten Cilacap. 

"Semoga dengan bertambahnya usia ini, dapat dijadikan momentum untuk lebih meningkatkan profesionalisme dalam memberikan pelayanan terbaiknya kepada masyarakat," ucapnya.

Perlu saya sampaikan, bahwa sampai hari ini kerja-kerja pelayanan masyarakat yang kita lakukan terus menghadapi berbagai tantangan dan hambatan seiring perkembangan zaman. Meski begitu, kita harus bisa dengan cepat beradaptasi melakukan penyesuaian dan berinovasi sehingga kerja-kerja pembangunan tetap berjalan dan pelayanan prima kepada masyarakat dapat kita wujudkan.

 Pelayanan yang cepat, mudah, murah dan ramah hal ini tentunya sesuai dengan tema peringatan HUT ke-51 KORPRI yaitu "KORPRI Melayani, Berinovasi dan Berkontribusi Membangun Negeri". 

Sebagai salah satu pilar bangsa, dimanapun dan dalam situasi apapun KORPRI dituntut selalu melakukan revolusi mental agar semakin profesional, cerdas, responsif, serta selalu mengikuti perkembangan zaman.

"Saya berharap semua anggota KORPRI ikut memberikan kontribusi antara lain melalui program kerja yang nyata, aplikatif, kreatif, inovatif, dan melek teknologi sesuai dengan era digitalisasi yang saat ini kita hadapi," harapnya.

Peringati Hari Juang Kartika Tahun 2022, Koramil 04 Binangun Gelar Bakti Sosial Pelayanan KB


Cilacap – Dalam rangka peringatan Hari Kesatuan gerak PKK, Hari Vasektomi dan Hari Juang Kartika (HJK) Tahun 2022, Koramil 04/Binangun Kodim 0703/Cilacap menggelar kegiatan Bakti Sosial pelayanan KB Kesehatan yang dilaksanakan di UPTD Puskesmas Binangun, Kabupaten Cilacap. Selasa  (29/11/22)

Dalam pelaksanaannya, Koramil 04/Binangun bekerja sama dengan Kepala UPTD Puskesmas Binangun  Uswatun khasanah, S.Kep, Ners, M.Kes dan  Dra. Herni selaku Koordinator PLKB Kecamatan Binangun.

Pgs. Danramil 04/Binangun Kapten Inf Sueb melalui Babinsa Serma Yuli Susanto menjelaskan bahwa Bakti Sosial tersebut dapat terselenggara berkat kolaborasi TNI Koramil 04 Binangun dengan PLKB Kecamatan dan Puskesmas Binangun yang memiliki kesamaan tujuan guna membantu pemerintah dalam upaya mencegah laju pertumbuhan kependudukan Indonesia agar tumbuh seimbang dan terkendali.

“Dengan program KB diharapkan jumlah penduduk bisa teratur dan terencana sehingga tercipta kesejahteraan, kesehatan dan keluarga yang berkualitas,” Jelas Serma Yuli Susanto.

Tidak ketinggalan, Persit KCK Ranting 05 Koramil 04/Binangun juga ikut aktif mendampingi kegiatan tersebut diantaranya, Ny. Yuli Susanto, Ny. Kiyanto, Ny. Daryadi dan Ny. Suparman.

Narasumber Sosialisasi KDRT dan Kenakalan Remaja, Ini Disampaikan Serka Indra Rismanta


Cilacap - Babinsa Wringinharjo, Koramil 10/Gandrungmangu, Kodim 0703 Cilacap Serka Indra Rismanta menghadiri undangan Sosialisasi Kekerasan dalam Rumah Tangga ( KDRT) dan sosialisasi kenakalan remaja yang diselenggarakan Pemdes bertempat di Balai Desa Wringinharjo, Selasa (29/11).

Hadir dalam Kegiatan tersebut Kepala Desa Wringinharjo Hasanan, Babinsa Wringinharjo Serka Indra Rismanta, Bhabinkamtibmas Aipda Frandy, Ketua BPD Wringinharjo Dwi Sigit Purnomo S.Pd, para Perangkat Desa, Ketua RW, RT, Karang Taruna dan Linmas yang berjumlah sekitar 50 Orang.

Sementara dalam materi Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) yang disampaikan Babinsa Koramil 10/Gandrungmangu, bahwa masalah yang menjadi ancaman nyata baik secara fisik maupun non fisik yang harus ditangani secara profesional dan bertanggung jawab.

Dampak dari tingginya angka kemiskinan, pengangguran dan angka serta rendahnya tingkat sebagian masyarakat khususnya perempuan dan anak merupakan faktor utama dan rentan menjadi korban KDRT.

"Dalam Permasalahan tersebut jika tidak segera diantisipasi dan ditangani dengan baik, dapat mengganggu upaya pemulihan hak-hak perempuan dan anak, hak untuk mendapatkan perlindungan serta hak untuk bersosialisasi di lingkungannya, adapun dampak KDRT sangat mempengaruhi ketahanan individu maupun ketahanan keluarga," papar Serka indra Rismanta.

Lebih lanjut,"Maka dalam kesempatan yang baik ini mari kita tanamkan rasa cinta kepada keluarga, sehingga dengan permasalahan yang muncul dalam rumah tangga bisa diselesaikan dengan arif dan bijak," ajaknya.

Sementara itu, Bhabinkamtibmas Wringinharjo Aipda Frandy menjelaskan bahwa kenakalan remaja merupakan bentuk perilaku menyimpang yang dilakukan oleh para remaja dan berpotensi menimbulkan keresahan dalam kehidupan bermasyarakat. 

Berkaitan dengan permasalahan tersebut, diperlukan upaya pencegahan secara masif melalui kegiatan sosialisasi kepada warga.

"Narasumber menunjukkan atas gagasan dan komitmen, peran remaja dengan melalui ide-ide kreatif sehingga mereka dapat dicegah untuk tidak menyalahgunakan penggunaan narkotika dan obat obatan terlarang juga pergaulan bebas," terang Aipda Frandy.

Senin, 28 November 2022

Hari Armada RI Tahun 2022, Prajurit Kodim 0703 Cilacap Donor Darah


Cilacap - Sejumlah prajurit Kodim 0703 Cilacap mengantri beserta peserta lainya untuk melakukan pemeriksaan darah saat mengikuti kegiatan donor darah yang diselenggarakan Pangkalan Angkatan Laut (Lanal) Cilacap bertempat di Gedung Serba Guna Mako Lanal Cilacap, Jln. Niaga No.02 Cilacap, Senin (28/11). 

Kegiatan sosial tersebut digelar Lanal Cilacap bersama PMI Kabupaten Cilacap dalam rangka memperingati Hari Armada Republik Indonesia Tahun 2022.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Dandenpomal Lanal Cilacap Mayor Laut (PM) Fajar Untung Tri Sutopo beserta Para Perwira Staf dan Kasatker Lanal Cilacap, Kasubag Bin Ops Bag Ops Polresta Cilacap Iptu Santosa, S.H, Pengurus Jalasenastri Cabang 3 Korcab V DJAT II, dan Tim PMI Cilacap.

Selain prajurit TNI dari Kodim 0703/Cilacap dan Lanal Cilacap, kegiatan donor darah juga diikuti oleh anggota Polresta Cilacap, Dinas Instansi Pemda Cilacap, Security, Dishub Cilacap, siswa AMN Cilacap Karyawan Bank Jateng Cabang Cilacap dan para relawan lainya.

Hal ini dibenarkan Perwira Seksi Operasi (Pasiops) Kodim 0703 Cilacap Kapten Chb Sutarman, SH saat dikonfirmasi via WhatsApp terkait pengerahan personel Kodim 0703 Cilacap untuk mendukung kegiatan donor darah Lanal Cilacap dalam rangka memperingati Hari Armada RI Tahun 2022.

"Benar bahwa kami dari Kodim Cilacap mengirimkan anggota untuk ikut berpartisipasi dalam kegiatan donor darah di Mako Lanal Cilacap. Kegiatan ini merupakan sinergitas lintas instansi, dimana setiap ada kegiatan serupa akan saling mendukung untuk mengirimkan personilnya," katanya  

Lanjutnya, "Tujuan kegiatan donor darah sangat baik yaitu untuk membantu PMI Cilacap memenuhi stok darah yang nantinya akan disalurkan kepada warga yang membutuhkan," imbuhnya.

Sementara itu, salah satu pendonor Sertu Sertu Urip   Ashari Prajurit Kodim 0703 Cilacap dari Koramil 02 Jeruklegi mengungkapkan dirinya sudah rutin mendonorkan darahnya. Baginya setetes darah akan menyelamatkan nyawa mereka yang membutuhkan.

"Setetes darah, akan sangat berguna bagi keselamatan nyawa orang lain. Inilah wujud kepedulian kita kepada masyarakat, selain itu juga memberikan contoh dan menumbuhkan kepekaan masyarakat untuk peduli kepada lingkungan masyarakat di sekitarnya. Semoga apa yang kami sumbangkan ini dapat bermanfaat bagi kesehatan mereka yang membutuhkan," Ungkapnya.

Babinsa Koramil 07 Maos Melaksanakan Patroli Malam Dilanjut Komsos


Cilacap - Babinsa Koramil 07/ Maos Sertu Tranmianto  melaksanakan patroli malam di wilayah desa binaan Sampang dilanjutkan Komunikasi Sosial (komsos) dengan tokoh pemuda setempat dan pengecekan Pos Ronda RW. 09 yang berada di Komplek Perumahan Sampang, Kecamatan Sampang, Kabupaten Cilacap, Senin (28/11/22).

Kegiatan ini bertujuan  menjalin sinergi dengan berbagai elemen masyarakat untuk mewujudkan situasi lingkungan  yang aman dan kondusif.

Pada malam hari ini Sertu Tranmianto patroli ke poskamling RW 09 dan waspada terhadap gangguan kamtibmas. Ia mengingatkan warga agar setiap meninggalkan rumah, warga tak lupa mengunci pintu dan juga kendaraan bermotor, agar meminimalisir tindak kejahatan.

Babinsa Sertu Tranmianto juga berpesan ke warga agar peduli Kamtibmas, menjaga keamanan lingkungan dengan cara Ikut melaksanakan kegiatan  ronda malam di Pos Kamling, 

"Bagi petugas ronda tingkatkan kewaspadaan terutama di atas jam 23.00 wib. Kalau ada kendaraan yang aneh mencurigakan adakan pengecekan, bila ada kendala di lapangan Silahkan laporkan ke nomor WA Babinsa dan babinkamtibmas," pesanya.

Babinsa Hadiri Pertemuan Rutin Pengurus PKK Dan Kader Posyandu


Cilacap - Bertempat di Aula Balai Desa Alangamba Kecamatan Binangun, Babinsa Koramil 04/Binangun Kodim 0703/Cilacap Serda Rahmat Junaedi menghadiri acara pertemuan rutin pengurus PKK dan kader posyandu Desa Alangamba yang dibarengi, penyuluhan kegempaan dari UPT BPBD Kroya. Senin (28/11/22).

Hadir dalam kegiatan tersebut dari UPT BPBD Kecamatan Kroya Bapak Mijan, Babinsa Desa Alangamba Serda Rahmat Junaedi, Sekretaris Desa Alangamba Bapak Rudianto, Ketua Tim Penggerak PKK Desa Alangamba, Anggota PKK dan Kader Posyandu Desa Alangamba.

Mijan dari UPT BPBD Kroya menyampaikan tentang, upaya-upaya pencegahan korban gempa/tsunami yang paling sederhana, diantaranya Jauhi pantai dan cari tempat yang lebih tinggi, jangan panik sehingga menimbulkan kekacauan diri sendiri maupun keluarga. 

"Sediakan tas siaga di setiap rumah yang berisi surat-surat penting, uang serta obat-obatan dan makanan ringan dan angan gunakan kendaraan ketika terjadi bencana, lebih baik kita berlari adalah cara yang paling aman sehingga tidak menimbulkan kemacetan di jalan,"jelasnya.

Dalam kesempatan berbicara Babinsa Serda Rahmat Junaedi kepada Ibu - Ibu PKK dan kader posyandu menyampaikan, terkait tugas, peran dan fungsi Babinsa dalam pembinaan teritorial di wilayah binaan.

Bersama - sama untuk kerjasama yang baik dalam menjaga keamanan di lingkungan masing - masing. Berperan aktif dalam memberikan informasi terkait keamanan serta ketertiban lingkungan.

Harapannya, "Semua komponen masyarakat mengerti serta memahami tugas Babinsa di wilayah binaan, sehingga bisa turut serta membantu tugas - tugas Babinsa dalam melaksanakan tugas pembinaan di lingkungan masyarakat, "Ungkapnya.

Mitigasi Abrasi, Danramil Adipala Tanam Pohon Mangrove di Pantai Sodong


Cilacap - Upaya mitigasi bencana, mencegah abrasi pantai dan menciptakan ekosistem flora dan fauna di area Pantai Sodong,  Danramil 08 Adipala Kapten Inf Sueb bersama PT.S2P Cilacap melakukan kegiatan penanaman 8338 pohon Mangrove dalam rangka Hari Menanam Pohon Indonesia "Satu Bumi untuk Masa Depan" di Pantai Sodong Desa Karangbenda, Kecamatan Adipala, Kabupaten Cilacap, Senin (28/11).

Hadir dalam kegiatan tersebut, Sekda Kab. Cilacap Awaluddin Muuri, AP., M.M, Camat Adipala Drs. Teguh prastowo, M.Si, Danramil 08/Adipala Kapten Inf Sueb, Polsek Adipala Iptu Iwan Syamsu, Kepala BKSDA Cilacap Dedi Kusyanto, Cabang Dinas kehutanan wilayah 6 Prov. Jateng Welas Dwi Yuniarto, Kepala Dinas lingkungan hidup Kab. Cilacap Sri Murniyati .ST. M.Si, GM.Unit 1 dan 2 PT.S2P Cilacap Sugeng beserta CSR, Kepala Desa Karangbenda Sakino, Kelompok Tani Hutan Rimbun, Wana Tani dan Wana Pandansari Desa Karangbenda dan Pengelola Wisata Pantai Sodong Desa Karangbenda.

Camat Adipala Teguh Prastowo berharap dengan penanaman pohon mangrove di wilayah Desa Karangbenda khususnya Pantai Sodong akan berkontribusi pada pencegahan abrasi dan keseimbangan lingkungan dan masyarakat. 

"Semoga dengan diadakannya penanaman mangrove di Pantai Sodong dapat menjadikan tempat ini berkumpulnya ekosistem Flora dan Fauna laut yang dapat bermanfaat bagi masyarakat  sekitar" harapnya.

Mewakili PT. S2P Cilacap dalam hal ini General Manager (GM) PLTU 1 & 2 Cilacap Sugeng mengatakan PLTU Cilacap selalu mensuport komunitas yang peduli lingkungan, salah satunya dengan kegiatan penanaman mangrove sehingga dapat bermanfaat bagi lingkungan bersama. 

"S2P selalu berkomitmen dan mensupport kegiatan pelestarian lingkungan laut dan mari kita sama-sama menjaga kelestariannya sampai anak dan cucu kita nanti," katanya.

Sementara itu, Sekda Kabupaten Cilacap Awaludin Muuri mengatakan Hutan Mangrove di Cilacap merupakan yang terbesar di Jawa Tengah, tetapi akhir-akhir ini semakin berkurang karena terjadinya abrasi sehingga kegiatan konservasi Mangrove perlu digiatkan kembali dan menjaganya sampai tumbuh dan berkembang dengan baik. 

"Hari Menanam Pohon Nasional dimaksudkan agar masyarakat sadar akan kelestarian ekosistem mangrove yang berfungsi mengurangi abrasi, menjaga pencemaran air dan sebagai ekosistem esensial untuk tempat tinggal Flora dan Fauna laut yang berpotensi dan bermanfaat untuk kepentingan orang banyak," tandasnya.

Hari Juang Kartika Tahun 2022 Koramil Kawunganten Gelar Baksos Pelayanan KB


Cilacap - Dalam rangka memperingati Hari Kesatuan Gerak PKK dan Hari Juang Kartika Tahun 2022, Koramil 09/Kawunganten bekerjasama dengan Balai Penyuluhan KB dan Puskesmas Kawunganten melaksanakan Bakti Sosial (Baksos) Pelayanan KB Serentak yang dilaksanakan di UPTD Puskesmas Kawunganten, Senin (28/11/2022).

Kegiatan pelayanan KB dilaksanakan mendasari surat perintah Bupati Cilacap Nomor 476/04188/Clp tanggal 21 November 2022 tentang Pelayanan KB serentak dalam rangka memperingati hari kesatuan Gerak PKK dan Hari Juang Kartika Tahun 2022 dengan tujuan utama yaitu untuk meningkatkan pencapaian keikutsertaan ber KB di wilayah Kecamatan Kawunganten.

Danramil 09/Kawunganten melalui Bati Tuud Serma Suwarno saat memantau kegiatan tersebut menjelaskan bahwa dalam kegiatan tersebut hanya di melayani KB Metode Kontrasepsi Jangka Panjang (MKJP) yaitu Iud dan implant sedangkan untuk pelayanan MOP maupun MOW bisa dilaksanakan di rumah sakit yang sudah ditunjuk.

"Kegiatan ini dikhususkan untuk pemasangan alat kontrasepsi Iud maupun Implant sedangkan untuk bongkar alat kontrasepsi bisa dilaksanakan sesuai jadwal yang sudah ditentukan oleh Puskesmas", jelasnya.

Lanjutnya, "Semoga dengan dilaksanakannya kegiatan Baksos Pelayanan KB, tujuan dari perencanaan KB yaitu untuk mewujudkan masyarakat yang sejahtera khususnya bagi ibu dan anak serta mengendalikan pertambahan penduduk suatu negara sesuai dengan Norma Keluarga Kecil Bahagia Sejahtera (NKKBS) dengan jalan mengendalikan jumlah kelahiran dapat terwujud," harap Serma Suwarno.

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut Danramil 09/Kawunganten yang diwakili Serma Suwarno beserta anggota, Ketua TP PKK Kecamatan Kawunganten diwakili Pokja IV Nining Mardiana, Kepala UPTD Puskesmas Kawunganten diwakili Siti Juariah, Koordinator Balai Penyuluh KB Kecamatan Kawunganten diwakili Yogo Dwi Satmoko dan petugas PPKBD se Kecamatan Kawunganten.

Jaga Kesehatan, Prajurit Kodim 0703 Cilacap Lakukan Pembinaan Fisik


Cilacap - Guna menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh diperlukan olahraga yang teratur. Hal itu yang dilakukan prajurit Kodim 0703 Cilacap untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuhnya dengan melaksanakan pembinaan fisik sebelum memulai kerja.

Pembinaan fisik dilaksanakan usai kegiatan upacara bendera di halaman Makodim, Jln. Jenderal Sudirman No.D-1 Cilacap pada Senin (28/11).

Sebelum pelaksanaan pembinaan fisik, dilakukan pemeriksaan kesehatan dan pemanasan yang diikuti oleh Kepala Staf Kodim (Kasdim) 0703 Cilacap Mayor Inf Saeroji, beserta para Perwira Staf, Danramil jajaran dan anggota Kodim 0703 Cilacap.

Setelah pemanasan, dilaksanakan olahraga jalan kaki dimulai star dan finish di halaman Makodim dengan rute seputaran jalan Kota Cilacap, dan gerakan tambahan berupa pull up dan push up untuk melatih otot tangan dan punggung.

Pada kesempatan itu, Kasdim 0703 Cilacap Mayor Inf Saeroji menuturkan pembinaan fisik merupakan kebutuhan bagi prajurit guna membentuk tubuh yang sehat dan bugar. 

"Kita tahu bahwa personel Kodim umurnya sudah tidak muda lagi, rata rata sudah berdinas di atas 20 tahun bahkan ada yang mendekati masa pensiun. Untuk menjaga agar tubuh tetap sehat dan bugar kaitannya mendukung tugas pokok sebagai prajurit sampai masa purna tugas, perlu adanya pembinaan fisik yang teratur secara rutin," tuturnya.

Olahraga jalan kaki yang dilakukan sebelum bekerja dengan durasi dan jarak tertentu, sangat efektif untuk menjaga fisik prajurit sesuai kategori umurnya.

"Kita harus bersyukur karena masih diberi kesehatan dan kekuatan sehingga masih bisa bekerja, berdinas sehari hari tanpa adanya keluhan. Barangkali diluar sana ada saudara atau rekan kita yang sedang sakit dan mendapat perawatan. Jadi kalau sudah sakit barulah kita menyadari bahwa kesehatan itu mahal harganya, adalah untuk menjaga kesehatan itu dapat dilakukan dengan hal yang mudah seperti berjalan kaki secara rutin," pungkasnya.

Minggu, 27 November 2022

Peduli Gempa Cianjur, Forkopincam Bantarsari Kirim Bantuan dan Tim Relawan

 Cilacap - Bati Tuud Koramil 09 Kawungaten Serma Suwarno mendampingi Forkopincam Bantarsari dan Relawan PBNU Bantarsari melepas keberangkatan bantuan logistik dan Tim Relawan ke wilayah terdampak bencana alam gempa bumi di Cianjur Jawa Barat, acara pelepasan dilaksanakan bertempat di Tempat Posko Relawan NWCNU Bantarsari, Kecamatan Bantarsari, Kabupaten Cilacap pada Minggu (2


7/11/2022) malam.

Tampak hadir dalam acara tersebut Camat Bantarsari Drs Hari Winarno MSi, Danramil 09/Kawungaten yang diwakili Serma Suwarno, Polsek Bantarsari Aipda Panji, Ketua NWCNU Kiyai Tofik, Sekertaris MUI KH Iksabudin, Ketua Banser Wagimin dan Ketua Tim Relawan Ridho beserta para relawan.

Penyaluran bantuan bencana alam ini terlaksana berkat kerjasama antar instansi baik TNI Polri, pemerintah, tokoh agama, tokoh masyarakat dan tentunya yang tidak kalah pentingnya kepedulian dari seluruh masyarakat diwilayah Kecamatan Bantarsari, yang dengan ikhlas menyisihkan rezekinya utk menjadi donatur bantuan ini.

Adapun  bantuan dari Kecamatan Bantarsari antara lain, Dana bantuan sebesar Rp.19.350.00,-, Beras 1,8 ton,  Mie Istan 69 dus, Gula pasir 50 Kg, Pakaian layak pakai  4 karung, Selimut 100 pic, Alas tidur 15 buah, Bumbu2 (Bawang putih,bawang merah,lombok,garam dan gula merah) dan bantuan lainya.

"Kami semua berdoa semoga dengan adanya bantuan ini nantinya dapat meringankan beban yg diderita oleh korban yg terkena bencana dan dalam penyalurannya nantinya diutamakan untuk daerah daerah yang terisolir dan jauh dari jangkauan," ucap Serma Suwarno.

Rencananya para relawan dari Bantarsari ini akan  melaksanakan tugas relawan selama 5 hari di daerah pasca bencana alam di Cianjur Jawa Barat.

Lebih lanjut,"Khusus tim relawan tetap hati hati jaga kesehatan dan keamanan karena tugas kalian merupakan tugas mulia demi kemanusiaan. Mari kita sama sama berdoa untuk tim relawan agar berangkat sehat dan kembali tetap sehat," harapnya.

TNI Koramil Majenang Gelar Turnamen Sepakbola WCPGOC 2022


Cilacap - Anggota TNI Koramil 13 Majenang yang dipimpin Batuud Peltu Mugianto  bersama Komunitas  Widodo Cahyono Putra (WCP) menggelar event Turnamen Sepakbola WCPGOC 2022 (Widodo Cahyono Putra GENERATION OF CHAMPIONSHIP 2022), KU 13 dan KU 15, bertempat di Lapangan Wijaya Kusuma Majenang, Kecamatan Majenang, Kabupaten Cilacap, Minggu (27/11).

Turut hadir dalam event tersebut, Danramil 13 Majenang yang diwakili Bati Tuud Koramil Peltu Mugianto beserta anggota, Panitia WCP GENERATION OF CHAMPIONSHIP Nugroho Anung Yulianto beserta Tim, dan peserta event sepakbola dari KU-13 dan KU-15 yang terdiri dari 14 tim.

Adapun hasil pertandingan Event Turnamen Sepak Bola WCPGOC 2022, untuk peraih Juara 1 WTW TC Klub Sepakbola Kabupaten Grobogan mendapatkan Trophy Medali dan uang Pembinaan.

Juara 2 Klub Sepakbola BRIMOB IM Purwokerto mendapatkan Trophy Medali dan uang Pembinaan. Juara 3 Bersama Klub Sepakbola WCPGOC Majenang dan SSB Rajawali Kids Karang pucung.

Penyerahan hadiah berupa tropy dan uang pembinaan diberikan langsung oleh Panitia WCP GOC 2022 Nugroho Anung Yulianto, Batuud Koramil  Majenang Peltu Mugianto dan perwakilan anggota.

Dalam kesempatan itu, Danramil 13 Majenang melalui Peltu Mugianto mengatakan pihaknya bekerjasama dengan Komunitas  Widodo Cahyono Putra (WCP) menggelar event Turnamen Sepakbola WCPGOC 2022 di wilayah Kecamatan Majenang.

"Adapun tujuan diselenggarakannya event Turnamen ini adalah untuk mengisi kegiatan positif untuk para remaja dan membangkitkan semangat para generasi muda dalam memajukan olahraga sepakbola di Kecamatan Majenang," katanya.

Selain itu, "Turnamen ini melatih generasi muda untuk bermain dengan fair play karena pertandingan yang kita gelar adalah ajang silaturahmi antara klub sepakbola bola guna mengasah kemampuan dan bakat remaja agra semakin mahir dalam bermain sepak bola," tandasnya.

Sementara itu, Panitia WCP GOC 2022 Nugroho Anung Yulianto mengucapkan terimakasih kepada Koramil Majenang dan seluruh pihak yang telah mendukung suksesnya event Turnamen Sepakbola WCP GOC 2022 dengan aman dan lancar.

"Kami dari Panitia mengucap terima kasih kepada bapak TNI dari Koramil Majenang atas kerjasamanya dalam penyelenggaran even ini dengan aman, tertib dan lancar tanpa ada halangan apapun. Harapannya kerjasama ini dapat terus dilanjutkan dalam event atau kegiatan lainnya," ucapnya.

Danramil Binangun Hadiri Mujahadah Kubro Al Asmaul Husna


Cilacap - Guna mempererat tali silaturahmi dengan tokoh agama dan masyarakat, Pgs. Danramil 04/Binangun Kapten Inf Sueb menghadiri acara Mujahadah Kubro AL Asmaul Husna bertempat di Masjid AT-Taqarrub Desa Kepudang, Kecamatan Binangun. Minggu (27/11/22)

Hadir dalam kegiatan tersebut, Camat Binangun Nurindra Wahyu Wibawa, S.Sos, M.Si, Pgs. Danramil 04/Binangun Kapten Inf Sueb, Kapolsek Binangun AKP Siwan, SH, MM, Ketua Asmaul Husna Kabupaten Cilacap KH. Mukhlisudin Affandi, BA, Kepala KUA Kecamatan Binangun H. Muslimin, S.Ag, Ketua lembaga dakwah NU Kabupaten Cilacap Kyai Syhroni Jazuli, Kades Kepudang Kasno, SH, Ketua MWCNU Kecamatan Binangun Kyai Slamet Anhari, Rois Syuriah NU Kecamatan Binangun Kyai Fatkhul Hidayat, Jamaah Asmaul Husna.

Camat Binangun Nurindra Wahyu Wibawa, S.Sos, M.Si dalam sambutannya, semoga dengan acara ini dapat menjadikan suatu kegiatan yang baik dan dapat meningkatkan Ukhuwah islamiah bagi setiap umat muslim.

 "Kita berharap dengan kegiatan ini dapat menyelamatkan umat muslim dari mara bencana khususnya di Kecamatan Binangun Kabupaten Cilacap menjadi aman sehat dan berkah," tuturnya.

Sementara itu Pgs. Danramil 04/Binangun Kapten Inf Sueb mengatakan melalui kegiatan ini selain mengharapkan ridho Allah SWT kehadirannya diharapkan dapat membangun hubungan komunikasi serta terjalinnya tali silaturahmi yang baik antara warga dengan TNI.

"Selain mencari ilmu dan mengharapkan ridho Allah SWT, melalui kegiatan ini akan tumbuh keharmonisan dan rasa kekeluargaan diantara TNI (anggota Koramil Binangun)dan warganya karena pada dasarnya menjalin silaturahmi hukumnya wajib dalam agama islam," katanya.

Dalam kegiatan Mujahadah Kubro Al Asmaul Husna disampaikan  pengajian umum dengan penceramah KH. Mukhlisudin Affandi, BA dilanjutkan dengan kegiatan inti yaitu pembacaan Al Asmaul Husna dan diakhiri dengan pembacaan doa.

Babinsa dan Warga Banjarsari Gotong royong Bangun Mushola Al Ikhlas

 


Cilacap - Babinsa Banjarsari, Koramil 05/Nusawungu, Kodim 0703 Cilacap Sertu Wiko Andriyanto bersama warga masyarakat bergotong royong melaksanakan kegiatan Kerja Bakti pembangunan Mushola Al Ikhlas yang berlokasi di Dusun Depok RT. 02/RW. 01 Desa Banjarsari, Kecamatan Nusawungu, Kabupaten Cilacap, Minggu (27/11/2022).

Dalam kegiatan ini, Sertu Wiko Andriyanto selaku Babinsa Desa Banjarsari bersama warga masyarakat setempat, saling bahu membahu dan bekerja sama dalam melaksanakan pembangunan mushola tersebut. 

"Di Tengah pesatnya perkembangan jaman, kerja bakti sudah mulai ditinggalkan masyarakat. Kerja bakti ini merupakan budaya gotong royong yang harus tetap dijaga dan ditingkatkan, terutama  di pedesaan, kami TNI bekerja bersama warga, sehingga kemanunggalan TNI dengan rakyat akan semakin kokoh," ujarnya.

Sertu Wiko Andriyanto menambahkan, kegiatan ini juga merupakan wujud nyata pengabdian dan bentuk kepedulian kepada warga masyarakat di wilayah binaan, dengan kerja bakti maka akan terjalin kekompakan yang lebih baik lagi antara Babinsa dengan warga masyarakat.

"Kita yang di desa harus terus menjaga budaya gotong royong sebagai ciri khas budaya bangsa, biarpun jaman semakin maju dan modern nilai nilai gotong royong tetap kita jaga," tegas Sertu Wiko.

Indro selaku tokoh masyarakat Dusun Depok sangat mengapresiasi kepada babinsa dan warga masyarakat, yang masih sadar akan pentingnya hidup bergotong royong. 

"Semoga kebersamaan seperti ini bisa kita jaga dan ditingkatkan dalam berbagai kesempatan ke depan sehingga slogan TNI kuat bersama Rakyat benar adanya," ucapnya.

Pengurus PBSI Kecamatan Sampang Masa Bakti Tahun 2022-2026 Dikukuhkan


Cilacap - Komandan Koramil 07 Maos Kapten Cba.M Isa Saefudin menghadiri Pengukuhan Pengurus PBSI Kecamatan Sampang Masa Bakti tahun 2022-2026 bertempat di Balai Desa Sampang, Kecamatan Sampang, Kabupaten Cilacap, Minggu (27/11).

Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua umum PBSI Kab. Cilacap Syamsul Aulia Rachman, S.STP., M.Si, Sekda Kabupaten Cilacap Awaludin Murri selaku Ketua harian PBSI Kabupaten Cilacap, Camat Sampang Drs Ahmad Khaerudin, M. Si, Danramil 07/Maos Kapten Cba M. Isa Saefudin, Kapolsek Sampang AKP Yusuf Hariyadi, Pengurus PBSI kab Cilacap, Kades se-kecamatan Sampang, Pengurus PBSI Kec. Sampang.

Dalam kesempatan itu, Danramil 07/ Maos  Kapten Cba M.Isa Saefudin mengucapkan selamat atas pengukuhan Pengurus PBSI Kecamatan Sampang Masa Bakti tahun 2022-2026.

Dengan Dikukuhkan pengurus PBSI yang baru tentunya akan membawa suasana baru dalam pembinaan olahraga khususnya cabang bulu tangkis di wilayah Kecamatan Sampang.

"Diharapkan dengan kepengurusan yang baru ini, PBSI Kecamatan Sampang dapat menciptakan Atlet-atlet Bulutangkis yang bisa berprestasi baik di tingkat nasional maupun internasional dan juga mampu mengharumkan nama Kecamatan Sampang," harapnya.

Untuk mencapai harapan tersebut diperlukan komitmen dan kerja keras dalam pembinaan atlet bulutangkis, yang bisa dimulai dari anak usia dini. Melatih atlet dari anak anak akan mampu mengembangkan bakat dan minat anak sesuai kemampuannya dalam olahraga bulutangkis.

"Tugas menciptakan bibit atlet yang berprestasi ini harus menjadi perhatian khusus bagi semua pengurus PBSI Sampang agar kedepan muncul para atlet yang berkualitas dan bisa menoreh prestasi," tandasnya.

Usai pengukuhan pengurus PBSI Kecamatan Sampang, dilanjutkan dengan kegiatan eksebisi pertandingan bulu tangkis di GOR Kecamatan Sampang.

Jumat, 25 November 2022

Babinsa Bersama Dinas Instansi dan Warga Maos Kerja Bakti Sepanjang Jalan Raya Maos-Panisihan.


Cilacap – Babinsa  Koramil 07/Maos Serma Toro, Serka Slamet, Sertu Tofik dan Sertu Raidi bersama warga masyarakat dan dinas instansi wilayah Kecamatan Maos melaksanakan kegiatan kerja bakti membersihkan jalan, sepanjang jalan raya dari mulai desa Maos Kidul sampai Desa Panisihan, Kecamatan Maos. Jumat (251122)

Kegiatan kerja bakti ini dilaksanakan dalam rangka memperingati HUT Korpri ke 51, HUT PGRI ke 77, Hari Guru Nasional dan Hari Kesehatan Nasional ke 58 Tingkat kecamatan Maos.

Babinsa Serma Toro mengatakan kegiatan kerja bakti ini merupakan upaya bersama baik TNI Koramil 07 Maos, Dinas Instansi Kecamatan Maos dan warga untuk mewujudkan kepedulian terhadap kebersihan lingkungan terutama di sepanjang jalan raya agar bersih dan sehat. 

"Kita melihat sepanjang jalan raya Maos ini banyak sekali sampah di pinggir jalan, bertepatan dengan HUT Korpri ke 51, HUT PGRI ke 77, Hari Guru Nasional dan Hari Kesehatan Nasional ke 58 kita bersama sama membersihkan lingkungan. menjaga kebersihan ini harus menjadi budaya, sampah ini kelihatan sepele tapi sebenarnya masalah serius yang harus diatasi bersama-sama," pesan Babinsa.

Lebih lanjut, Kerja bakti ini juga sebagai upaya agar masyarakat untuk selalu peduli dengan kondisi lingkungan disekitar tempat tinggalnya,Semoga jalinan kerja sama yang baik selama ini akan semakin kuat dalam mewujudkan kemanunggalan TNI dengan rakyat.

"Kami dari Koramil 07 Maos mengucapkan HUT Korpri ke 51, HUT PGRI ke 77, Hari Guru Nasional dan Hari Kesehatan Nasional ke 58, semoga sinergitas TNI Polri dengan segenap komponen bangsa di Kecamatan Maos tetap terjaga dan terjalin dengan baik," pungkasnya.

Kamis, 24 November 2022

Empat Hektar Lahan TNI AD di Caruy Ditanam Jagung Hibrida


Cilacap - Sebanyak 4 hektar lahan dari luas lahan  5 hektar milik TNI AD yang berlokasi di Dusun Karang Jambu, Desa Caruy, Kecamatan Cipari telah ditanam Jagung Hibrida oleh TNI Kodim 0703 Cilacap bersama warga setempat untuk mendukung program  ketahanan pangan nasional, Kamis (24/11).

Komandan Koramil 11 Sidareja Kapten Inf Agus Wantoro selaku penanggung jawab program ketahanan pangan di wilayah Kecamatan Sidareja dan Cipari mengatakan perkembangan kegiatan penanaman jagung di atas lahan TNI AD di Desa Caruy telah berumur 28 hari dalam kondisi yang baik.

"Perlu diketahui, dari 5 hektar lahan yang ada sudah kita tanam 4 hektar, tanaman jagung varietas hibrida R7 Red, dengan waktu tanam tanggal 6 November 2022, jadi sampai hari ini 24 November sudah 28 hari, cuaca musim penghujan sangat mendukung pertumbuhan tanaman jagung sehingga tumbuh subur," katanya.

Program ketahanan pangan Kodim 0703 Cilacap di Desa Caruy melibatkan masyarakat khususnya warga Desa Caruy. Pelibatan masyarakat dalam kegiatan ini bertujuan untuk memberdayakan lahan tidur milik TNI AD yang kurang produktif agar bisa diolah  menjadi lahan produktif yang menghasilkan komoditas pertanian.

Untuk mendukung kelancaran program ini perlu adanya pengawasan dan  perawatan tanaman dan kami laporkan secara berkala kepada pimpinan. Selain itu mengetahui permasalah, kendala dan hambatan di lapangan guna dievaluasi dan mencari solusi untuk menanganinya.

 "Kami berharap tanaman jagung dapat tumbuh subur, maksimal dan bisa dipanen sesuai jadwal pada Minggu III Bulan Februari 2023," tutupnya 



Oke

Tanamkan Jiwa Disiplin Dan Cinta Tanah Air, TNI Koramil Kesugihan Latihkan PBB dan Wasbang


Cilacap – Sebanyak 54 siswa pengurus OSIS MAN 1 Cilacap menerima pemberian materi Wawasan Kebangsaan (Wasbang) dan latihan baris berbaris (PBB) oleh anggota TNI Koramil 06/Kesugihan dalam rangka untuk menanamkan jiwa disiplin, jiwa korsa dan cinta tanah air bagi para pengurus OSIS selaku generasi muda, Kamis (24/11/22).

Bati Komsos Koramil 06/Kesugihan Serka Suharto menyampaikan bahwa kegiatan pemberian materi PBB dan Wawasan Kebangsaan (Wasbang) kepada siswa pengurus OSIS MAN 1 Cilacap bertujuan agar para pengurus OSIS memiliki jiwa disiplin sebagai fondasi yang kuat sebagai generasi muda calon generasi penerus bangsa dan diharapkan dapat menjadi contoh bagi siswa/wi yang lain.

Pemberian materi PBB dan Wasbang bertujuan agar para pengurus OSIS mempunyai jiwa disiplin  dengan harapan agar kelak menjadi warga negara yang berdaulat, bermartabat dan mempunyai rasa cinta terhadap tanah air.

"Dalam kegiatan tersebut siswa juga diberikan game (permainan) guna menumbuhkan jiwa korsa untuk mewujudkan kebersamaan dalam melaksanakan tugas sebagai pengurus OSIS" kata Serka Suharto.

Serka Harto juga mengungkapkan dalam pemberian wawasan kebangsaan pihaknya memberikan materi berupa pengenalan Pancasila yang merupakan Ideologi Bangsa Indonesia. Kegiatan ini juga untuk mempererat tali silaturahmi dan kerja sama antara TNI dengan lembaga pendidikan yang ada dalam wilayah teritorial.

“Semoga sinergitas antara TNI dan lembaga pendidikan dapat terus berkesinambungan tentunya dalam rangka menciptakan sumber daya manusia yang cerdas,” pungkasnya.

Sementara Wahyu Sujatmiko sebagai pengurus kesiswaan menyampaikan banyak terima kasih kepada anggota Koramil 06/Kesugihan yang telah berkenan memberikan materi PBB dan Wasbang kepada pengurus OSIS MAN 1 Cilacap yang baru.

"Semoga kegiatan seperti bisa tetap berlangsung dan tetap terjaga silaturahminya untuk bersama sama menumbuhkan generasi muda yang disiplin dan cinta tanah air," harapnya.

 

HUT ke 72 POLAIRUD, Anggota Kodim 0703 Cilacap Donorkan Darah


Cilacap - Sebagai wujud kepedulian sosial terhadap sesama, anggota Kodim 0703 Cilacap melakukan aksi sosial donor darah dalam rangka HUT ke 72 POLAIRUD tahun 2022, yang diselenggarakan Polresta Cilacap bertempat di Aula Patriatama Polresta Cilacap, Jalan Ir. H .Juanda No.18 Cilacap, Kamis (24/11).

Tampak hadir, Wakapolresta Cilacap Kompol Kompol Suryo Wibowo, S.I.K beserta para Kabag/Kasat Polresta Cilacap, Dadenpom Lanal Cilacap Mayor Laut (PM) Fajar, Pasintel Lanal Cilacap Mayor Laut (T) Harry S. Wahyu, Tim PMI Cilacap Edison Ali, para peserta donor darah dari Kodim 0703 Cilacap, Lanal Cilacap, Polresta Cilacap, Basarnas, Perhubungan Cilacap dan relawan lainya.

Dalam kesempatan itu, Wakapolresta Cilacap Kompol Kompol Suryo Wibowo, S.I.K mengatakan kegiatan donor darah diselenggarakan Polresta Cilacap bersama PMI Cilacap dan didukung Pegadaian Cilacap yang dilaksanakan dalam rangka memperingati HUT ke 72 POLAIRUD tahun 2022.

"Kami mengucapkan terimakasih kepada semua pihak dari Satuan TNI maupun Dinas Instansi di Cilacap yang telah hadir memenuhi undangan kami dan dengan  sukarela mendonorkan darahnya dalam kegiatan ini, semoga apa yang telah disumbangkan dapat bermanfaat bagi yang membutuhkan," katanya.

Secara terpisah, Pejabat Perwira Seksi Operasi (Pasiops) Kodim 0703 Cilacap Kapten Chb Sutarman, SH membenarkan terkait permohonan anggota guna mengikuti kegiatan donor darah dalam rangka memperingati HUT ke 72 POLAIRUD di Mapolresta Cilacap.

"Kami dari Kodim 0703 Cilacap selalu aktif dalam kegiatan sosial, terutama kegiatan donor darah yang diselenggarakan secara rutin oleh Satuan kami maupun undangan dari Satuan, Instansi dan pihak terkait lainya. Kami sangat mendukung kegiatan ini karena manfaatnya, baik untuk pendonor dan warga masyarakat yang membutuhkan darah," ujarnya.

 

Oke

Aparat Gabungan Kecamatan Cimanggu Razia Pelajar Bolos Sekolah


Cilacap - Sebagai wujud kepedulian terhadap generasi muda, khususnya pelajar SLTA dan SLTP, aparat gabungan yang terdiri dari Babinsa Koramil 14/ Cimanggu, Polsek dan Satpol PP Kecamatan Cimanggu melaksanakan razia pada jam pelajaran di warnet-warnet, rental PS dan warung kopi, Kamis (24-11-2022).

Kegiatan patroli ini dihadiri oleh  Kasitrantibun Kecamatan Cimanggu Bastari Efendi, S. IP beserta 3 orang anggota, Babinsa Koramil 14/ Cimanggu Sertu Lukman Prihartono beserta 1 orang anggota, Aiptu Imam Subakat Polsek Cimanggu beserta 1 orang anggota.

Kasitrantibun Kecamatan Cimanggu Bastari Efendi, S. IP menyampaikan bahwa patroli ini di laksanakan karena sudah banyak laporan dari masyarakat khususnya wali murid yang resah dan tidak nyaman dengan banyaknya murid-murid yang tidak masuk sekolah pada jam sekolah atau bolos sekolah

"Kemudian atas izin dan arahan Camat, Danramil dan Kapolsek kami tindak lanjuti dengan mengadakan patroli dengan harapan bisa menjadi efek jera bagi siswa yang terjaring, "Ungkapnya.

Babinsa Koramil 14/ Cimanggu Sertu Lukman menambahkan bahwasanya patroli anak sekolah ini di laksanakan dengan harapan kedepannya tidak ada lagi anak-anak sekolah yang tidak mengikuti kegiatan belajar mengajar di sekolah, khususnya pada jam pelajaran.

 "Kita himbau kepada mereka bahwasanya belajar di sekolah itu penting untuk masa depan mereka, dan bisa membanggakan kedua orang tua apabila mereka berprestasi dan menjadi Anak yang sukses di kemudian hari," imbuhnya.

Aiptu Imam Subakat dari Polsek Cimanggu juga menegaskan "Apabila satu saat nanti ada anak sekolah terjaring razia lagi akan di berikan tindakan tegas dengan membawa kendaraan siswa yang bolos sekolah, melaporkan ke pihak sekolah dan akan  memanggil orang tua siswa ke sekolah masing-masing siswa," tegasnya.

Selama patroli terjaring sebanyak 17 siswa, baik dari sekolah SLTA maupun SLTP, dan kegiatan berjalan dengan lancar aman dan kondusif.

Sosialisasi Penanggulangan Bencana Skala Lokal, Babinsa Alangamba Siap Sinergi Bantu Pemerintah


Cilacap -  Babinsa Alangamba, Koramil 04/Binangun, Kodim 0703/Cilacap Serda Rahmat Junaedi menghadiri kegiatan Sosialisasi penanggulangan bencana skala lokal bertempat di Aula Balai Desa Alangamba Kecamatan Binangun Kabupaten Cilacap, Kamis (24/11/22).

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala UPT BPBD Kroya Sugiarto, Kepala Desa Alangamba Bapak Tohirin, S.H. beserta Perangkat, Babinsa Alangamba Serda Rahmat Junaedi, Bhabinkamtibmas Desa Alangamba Aipda Dwi Ariyanto, dan para Ketua RT/RW se Desa Alangamba. 

Disampaikan Kepala UPT BPBD Kroya Sugiarto selaku narasumber Sosialisasi Penanggulangan Bencana Skala Lokal, bahwa wilayah selatan Cilacap merupakan lempeng tektonik yang sudah ada jalur gempa sehingga potensi gempa lebih besar jadi setiap warga Desa tetap waspada. 

"Seandainya terjadi gempa kita harus tau cara cara melindungi diri paling sederhana baik di dalam ruangan maupun ketika kita berada di luar ruangan. Di dalam ruangan kita bisa berlindung di bawah meja ataupun tempat tidur yang terbuat dari kayu dengan berpegang erat, untuk di luar ruangan kita bisa mencari tempat lapang yang jauh dari jalur aliran listrik dan jauhi perbukitan," ucapnya.

Waspadai gempa yang berpotensi tsunami dengan ciri-ciri gempa kuat di dekat laut, air laut surut, tercium bau belerang, banyaknya ikan yang naik ke darat. Seandainya tandanya mulai muncul maka masyarakat harus mengambil langkah lari untuk menjauhi laut tanpa harus menunggu sirine peringatan. 

"Desa Alangamba adalah tempat evakuasi sementara masyarakat Desa Sidaurip dan sudah disiapkan tempat untuk evakuasi. Apabila terjadi Bencana alam, tiap desa akan dibangun Posko Siaga Bencana tingkat Desa yang melibatkan seluruh warga Desa Alangamba," tutup Sugiarto.

Menanggapi hal itu, Babinsa Serda Rahmat Junaedi selaku Babinsa Alangamba menegaskan bahwa TNI Koramil 04/Binangun akan selalu siap untuk bersinergi dengan pemerintah dan semua lapisan masyarakat termasuk relawan dalam membantu penanggulangan bencana di wilayah Kecamatan Binangun. 

"Kami juga sudah koordinasi dengan BPBD wilayah Distrik Kroya guna memetakan daerah rawan Bencana dan menyiapkan titik maupun jalur evakuasi manakala terjadi bencana, saya sebagai Babinsa Alangamba siap bersinergi dengan  seluruh elemen dalam upaya tanggap bencana lokal," tegas Babinsa.

HUT PGRI Ke- 77 dan Hari Guru Nasional Tahun 2022, Danramil Jeruklegi Ikuti Jalan Sehat dan Tasyakuran


Cilacap - Danramil Jeruklegi dalam hal ini diwakili Serka Budi Suwantoro mengikuti kegiatan Jalan Sehat dan tasyakuran dalam rangka HUT PGRI Ke- 77 dan Hari Guru Nasional Tingkat Kecamatan Jeruklegi Tahun 2022, bertempat di Pendopo Tunggul Wulung, Ds. Tritih lor, Kec. Jeruklegi, Kab. Cilacap, Kamis (24/11).

Hadir dalam acara tersebut, Sekcam Jeruklegi Drs. Dasro, Danramil Jeruklegi yang diwakili Serka Budi Suwantoro, Kapolsek Jeruklegi Iptu Badrun, S.H, Ketua PGRI Kabupaten Cilacap Sutikno S.Pd, M.Si, Korwil Bidik Jeruklegi Suparmono, S.Sos,.S.Pd.,M.M , Kepala PGRI Kecamatan Jeruklegi Sumedi, Kepala Sekolah se Kec. Jeruklegi, para peserta jalan sehat.

Adapun Rute yang dilalui dimulai Star Pendopo Tunggul Wulung, Jalan Kemuning, Jalan Julang Mas, Perumahan Pringsewu belok kiri, Jalan Kemuning dan Finish di Pendopo Tunggul Wulung Jeruklegi.

Ketua PGRI Kabupaten Cilacap Sutikno Spd, M.Si mengucapkan terimakasih atas sambutanya terutama kepada tuan rumah dari Kecamatan Jeruklegi sehingga acara jalan sehat dan Tasyakuran HUT PGRI Ke- 77 dan Hari Guru Nasional Tahun 2022 dapat terlaksana.

"Kita sebagai tenaga pendidik hendaknya dalam bekerja tidak perlu dilihat oleh kepala sekolah, namun murni untuk mendidik anak-anak. Kami mengucapkan selamat Hari PGRI dan hari Guru Nasional semoga para guru bisa Melayani, berkontribusi dan berinovasi semoga dapat diimplementasikan oleh seluruh anggota PGRI," ucapnya.

Sementara itu Camat Jeruklegi melalui Sekcam Drs. Dasro mengapresiasi para guru yang telah mendedikasikan tenaga dan pikiran untuk kemajuan dunia pendidikan, karena jiwa guru sepenuhnya untuk pendidikan.

"Selamat kepada para guru sekalian semoga momen ini dijadikan sebagai ajang untuk meningkatkan kualitas kita sebagai tenaga pendidik karena kita dihadapan murid murid merupakan sebagai panutan bagi murid," katanya.

Lebih lanjut Camat Jeruklegi  mengharapkan para guru dalam memberikan pengajaran kepada murid murid aspek Budi pekerti tetap harus dikedepankan.

"Budi pekerti sangat penting, karena menurut riset untuk menjadi kan pintar itu mudah tapi untuk menciptakan generasi muda yang mempunyai Budi pekerti yang baik cukup memerlukan waktu yang tidak sedikit," tandasnya.

Rabu, 23 November 2022

Babinsa Karangjati Dampingi Penyaluran BLT DD Tahap ke -4


Cilacap - Personil Babinsa Koramil 07/ Maos wilayah Sampang mendampingi kegiatan penyaluran  Bantuan Langsung Tunai BLT DD Tahap 4 yang berlokasi  di 10 desa wilayah Kecamatan Sampang, dilaksanakan bertempat di aula balai desa tersebut, Rabu (23/11/2022).

Kegiatan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) ini dihadiri oleh Forkompincam Kecamatan Sampang, Babinsa Koramil 07 Maos, Bhabinkamtibmas Polsek Sampang, Kepala desa dan warga penerima bantuan.

Kepala Desa Karangjati Suratno  mengatakan pemerintah mengucurkan bantuan langsung tunai (BLT) yang bersumber dari Dana Desa (DD) untuk warga miskin agar bantuan ini bisa membantu untuk pemenuhan kebutuhan pokok dan lainnya. 

Bantuan pemerintah ini untuk meringankan beban masyarakat akibat wabah Covid-19. Untuk itu, manfaatkan dana bantuan ini sebaik-baiknya," tuturnya. 

BLT DD tahap ke-4 bulan ini, kata Serka Ugas diberikan di kecamatan Sampang serentak 10 desa dengan jumlah 1104 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) BLT DD. Adapun besaran setiap tahapnya 

Rincian uang Rp 300.000,- x 2 bulan = Rp 600.000,-

Jumlah BLT DD di kecamatan Sampang sebesar 1.104 kpm terdiri desa brani 89 kpm, Karangtengah 126 kpm, paketingan 99 kpm, Sampang 140 kpm, Sidasari 101 kpm, Nusajati 117 kpm, Ketanggung 105, Karangasem 114 kpm, Paberasan 85 kpm, dan Karangjati sebanyak 128 kpm.

"BLT DD merupakan salah satu program dalam skema pemulihan ekonomi nasional yang diharapkan dapat meminimalkan dampak ekonomi bagi masyarakat desa akibat kondisi pandemi COVID-19," pungkasnya.

 

R07

Persit Ranting Koramil Maos Adakan Pertemuan Rutin dan Arisan Bulan November 2022


Cilacap - Guna mempererat silaturahmi dengan keluarga besar Koramil 07 Maos, Persit KCK Ranting 08 Koramil 07/ Maos mengadakan kegiatan pertemuan dan arisan bulan November 2022, bertempat di rumah makan Rawa Klepu Sampang, Kecamatan Sampang, Kabupaten Cilacap, Rabu (23/11).

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Ranting 08 Koramil 07/Maos  Ny. M.Isa Saefudin dan dihadiri   Pengurus dan Anggota Persit ranting 08 Maos.

Sebelum arisan dibuka, pengurus membacakan laporan  kegiatan dari tiap tiap seksi, setelah itu baru diadakan pengarahan oleh Ketua ranting Ny. M.Isa Saefudin.

Adapun  pengarahan dari Ketua Ranting yang dalam arahannya menyampaikan kepada seluruh anggota Persit ranting 08 Koramil 07/ Maos agar pada setiap ada pertemuan seluruh Persit supaya hadiri karena dalam pertemuan tersebut sebagai ajang silaturahmi antar sesama anggota persit dan agar lebih mengenal satu dengan yang lain, 

"Diharapkan anggota supaya menjaga keharmonisan dan keutuhan rumah tangga serta menjadi contoh serta tauladan bagi masyarakat untuk selalu meningkatkan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa," harapnya.

Kegiatan dilanjutkan dengan pertanyaan Materi kuis berhadiah doorprize, adapun materi kuis mencakup tentang agama, falsafah Pancasila dan terakhir pemahaman tentang Persit.

 

R07

Pastikan Tepat Sasaran, Babinsa Cilibang Dampingi Penyaluran BLT-DD Kepada Warganya


Cilacap - Pastikan tepat sasaran, Babinsa Cilibang Koramil 02/Jeruklegi, Sertu Urip Ashari memonitoring penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahap 10 dan 11 tahun 2022 bertempat di Pendopo Balai Desa Cilibang Kecamatan Jeruklegi, Rabu (23/11).

Guna memastikan tepat sasaran, maka dalam pengambilannya, per KPM diwajibkan membawa foto copy KTP dan KK 1 lembar dan membawa undangan, apabila diwakilkan maka disertai materai 10.000 dan foto copy KTP yang diberi kuasa. Dalam penyalurannya, dilakukan oleh Perangkat Desa Cilibang kepada 103 KPM. Per KPM mendapatkan uang sebesar Rp. 600.000,- (@Rp. 300.000 x 2 bulan).

Babinsa Sertu Urip Ashari menerangkan bahwa kegiatan penyaluran BLT DD tahap ke 10 dan 11 ini adalah tindak lanjut dari upaya pemerintah dalam mengatasi kesulitan ekonomi terutama bagi warga akibat terdampak dari Pandemi Covid-19.

"Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari upaya pemerintah untuk membantu masyarakat terutama yang terdampak pandemi Covid-19. Alhamdulillah dalam penyalurannya berjalan dengan tertib dan lancar, tersalurkan seratus persen," terangnya.

Dan pendampingan yang kita laksanakan ini adalah untuk memastikan kegiatan berjalan dengan lancar, aman dan yang terpenting tepat sasaran, bantuan ini harus sampai kepada mereka yang berhak menerimanya," Tandas Babinsa Cilibang Sertu Urip Ashari.

 

(R.02)

Gubernur Jawa Tengah Beri Arahan Kepada Forkopimda, Kepala OPD, Camat dan Kades se Kabupaten Cilacap


Cilacap - Komandan Kodim (Dandim) 0703 Cilacap Letkol Inf Andi Afandi, S.I.P bersama unsur Forkopimda Cilacap mengikuti arahan Gubernur Jawa Tengah (Jateng) H. Ganjar Pranowo, S.H.,M.IP, bertempat di Pendopo Wijayakusuma Cakti Kabupaten Cilacap, Alamat Jl. Jenderal Sudirman, No.32 Cilacap, Rabu (23/11/2022) malam.

Beberapa pejabat yang hadir dalam acara tersebut antara lain PJ Bupati Cilacap Yunita Dyah Suminar, SKM.,M.Sc.,M.Si, Danlanal Cilacap Kolonel Laut (PM) Sugeng Subagyo, S.Sos, Dandim 0703 Cilacap Letkol lnf. Andi Afandi, S.l.P, Kapolresta Cilacap AKBP Eko Widiantoro, S.I.K.,M.H, Ketua DPRD Cilacap Taufik Nur Hidayat, Kajari Negeri Cilacap Sunarko, S.H.,M.H, Sekda Kab.Cilacap Awaludin Murri. A.P, M.M, para Asisten Setda Kabupaten Cilacap, Kepala OPD, para Camat serta Lurah dan Kepala Desa se-Kabupaten Cilacap.

Dalam arahannya Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengatakan struktur APBD yang sedang kita buat itu sebenarnya kita berada pada situasi yang tidak mudah tapi, dari pertemuan ke-20 di Bali betapa bangga kita sebagai bangsa diakui oleh negara-negara dari Eropa.

"Suara ini tidak pernah terdengar di banyak tempat kalau kita tidak mengikuti atau mendapatkan informasi langsung dari orang yang melakukan pertemuan-pertemuan di sana, alhamdulillah saya dapat informasi dari Presiden waktu berbincang di Solo dan mendapatkan cerita bagus kita sepakat ekonomi besok itu jelek itu kemudian menjadi tantangan merumuskan jalan keluar yang terbaik," katanya.

Pandemi kemarin di Indonesia, orang jualan di pinggir jalan diusir disarankan untuk berjualan di rumah siapa yang beli jualan di rumah semua,  kemudian kita sebagai pemerintah berkreasi berinovasi untuk kemudian mencari solusi nah itu tugas kita jadi  situasi sudah berubah kemudian mereka para pedagang itu kita ajari untuk jualan online.

Lanjutnya, sebentar lagi bapak ibu kita mau menetapkan UMK ya siap-siap pemerintah tidak akan lagi pakai PP tapi pakai permenaker kemarin sudah saya share video grup silahkan dibaca ngobrol dengan pengusaha ngobrol dengan para buruh.

"Jadi kalau ada timbul masalah kepolisian dikasih tahu informasi intelijennya ada share begitu di share besok ada demo panggil duluan jangan sampai terjadi panggil duluan ajak ngobrol dengan cara itu kita akan tahu pokok permasalahannya kita mendekatkan kita selesaikan," imbuhnya.

Ada dua hal yang kita hitung satu sektornya dua spasialnya atau daerahnya ada di mana inilah yang kemudian membikin aturannya kemungkinan bisa tidak sama maka kalau dikasih ruang untuk bisa memutuskan, kita dorong dua-duanya,

"Sebenarnya termasuk pengusaha-pengusaha kita minta ayo jujur dong, pengusaha untungnya tinggi mana ayo ngacung, karena teknologi informasi baik farmasi baik makanan tapi tekstil terdeteksi kemarin sektor transportasi agak lesu sekarang baru mau naik," tandasnya.