Rabu, 30 November 2022

Babinsa Sambangi Warga Pembudidaya Bibit Ikan Lele di Desa Wlahar Adipala


Cilacap - Babinsa Koramil 08 Adipala Serda Ambar Bintoro melaksanakan kegiatan komunikasi sosial dengan menyambangi salah satu warga binaan, Sutanto (56) seorang wiraswasta yang sehari hari menekuni pekerjaanya sebagai pembudidaya bibit Ikan lele.

Babinsa Serda Ambar Bintoro menyambanginya langsung di rumahnya yang beralamat di RT.05/RW. 05 Dusun Blamba, Desa Wlahar, Kecamatan Adipala, Rabu (30/11).

Sutanto sudah menekuni bidang perikanan yaitu budidaya bibit lele dumbo  sejak 2 tahun terakhir ini. Dia mengatakan usaha budidaya bibit lele memerlukan pakan yang cukup banyak agar bibit lele sehat dan cepat besar.

"Dalam 1 minggu saja bisa menghabiskan 50 kg pakan konsentrat dan hasilnya saya dapat menjual 20.000 bibit setiap bulan lele kepada para pelanggan," katanya.

Menurutnya, dengan menekuni bidang pembibitan ini sangat terbantu dari segi ekonomi karena secara tidak langsung dapat menambah pemasukan di keluarganya.

"Kendala yang sangat berpengaruh yaitu cuaca yang kadang sering berubah-ubah sehingga akan berpengaruh terhadap nafsu makan bibit lele tersebut," ujarnya.

Babinsa Serda Ambar Bintoro menuturkan kehadiran ke rumah Sutanto merupakan kegiatan rutin sebagai Babinsa untuk melaksanakan komunikasi sosial dengan warga binaanya. Hal ini dilakukan untuk mempererat silaturahmi dan sarana menimba ilmu dari masyarakat.

"Banyak hal yang bisa saya dapatkan saat menyambangi warga, selain bisa bersilaturahmi, bisa semakin dekat dengan masyarakat dan pastinya dapat ilmu yang bisa kita aplikasikan dalam kehidupan sehari hari," tuturnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar