Selasa, 15 November 2022

Hari Kedua Going Home Bupati Cilacap Disambut Antusias Warga


Cilacap - Setelah menyelesaikan etape 1 dari Kabupaten Cilacap ke Kecamatan Jeruklegi dilanjut  etape 2 dari Kecamatan Jeruklegi ke Kecamatan Kawunganten, pada Selasa (15/11/2022) Rombongan Going Home Bupati Cilacap mulai jalan kaki etape 3 dari titik Start di sebelah Kantor Polsek Kawunganten menuju Kantor Kecamatan Bantarsari.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Cilacap H. Tatto Suwarto Pamuji, Kasdim 0703/ Cilacap Mayor Inf Saeroji, Camat Bantarsari Drs. Hari Winarno, M.Si, Danramil 09 Kawunganten Kapten Chb Sutarman, SH, Danramil 08 Adipala Kapten Inf Sueb, Anggota Kodim 0703 Cilacap, Tim Going Home Bupati Cilacap, dan para relawan.

Mulai dari titik Start di Kawunganten hingga Etape 3 di Kecamatan Bantarsari lanjut Gandrungmangu sampai akhir etape 4 di Hotel Paradise Sidareja, rombongan Going Home Bupati Cilacap disambut antusias oleh warga setempat yang berdiri di sepanjang pinggir jalan raya, mereka memberikan semangat dan banyak warga yang meminta foto bersama Bupati Cilacap H. Tatto Suwarto Pamuji.

Kepala Staf Kodim (Kasdim) 0703 Cilacap Mayor Inf Saeroji yang turut mendampingi rombongan Bupati Cilacap mengatakan kegiatan Prosesi Purna Tugas "Going Home" Bupati Cilacap merupakan momentum yang sangat berkesan di akhir masa jabatan Bupati Cilacap, sehingga dirinya bersama anggota Kodim 0703 Cilacap terus mengawal Bupati Cilacap berjalan kaki sampai kediamanya di Majenang.

"Hari ini kita kembali berjalan kaki bersama Bupati Cilacap mulai dari Kawunganten, istirahat di Kecamatan Bantarsari dan dilanjutkan etape berikutnya sampai ke Hotel Paradise Sidareja. Kami bersama anggota Kodim Cilacap akan terus mengawal kegiatan ini sampai akhir," katanya.

Meskipun cuaca yang tak menentu, kadang panas terik yang sangat menyengat dan kadang hujan tak menyurutkan langkah kaki Tim Going Home Bupati Cilacap untuk terus berjalan sampai etape yang dituju.

"Kami bertekad untuk terus mengikuti kegiatan ini sampai selesai, doakan semoga kami selalu diberi kesehatan, kekuatan dan keselamatan agar mampu berjalan dengan lancar, aman dan selamat sampai tujuan," harap Kasdim.

 

Oke

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar