Selasa, 16 Februari 2021

Paminal Polda Jateng Cek Posko PPKM Skala Mikro di Desa Tritih Wetan Kecamatan Jeruklegi



Cilacap - Forkopincam Jeruklegi dampingi PS. Pamin Sub Dit 2 Paminal Polda Jateng Ipda Supriyadi, saat melakukan pengecekan Posko PPKM Skala Mikro dari di Balai Desa Tritih Wetan, Kecamatan Jeruklegi, Kabupaten Cilacap, Minggu (14/02/2021).

Unsur Forkopincam diantaranya Camat Rosikin S.Sos MM, Danramil 02/Jeruklegi Kapten Inf Taryun dan Kapolsek Jeruklegi AKP Sulimin, SH. Selain itu juga hadir Kepala UPTD Puskesmas Jeruklegi 1 dr. Pratiti Wiji Lestari, Kasitrantibum Syihab Alfaritsi, S.Sos, Kasi Propam Polres Cilacap Ipda Adim Haryoko, Bhabinkamtibmas Bripka Waryanto, Bhabinsa Serma Warso, Kepala Desa Tritih Wetan Disan beserta perangkatnya, Bidan Desa Suci, Amd. Keb. dan Satgas Covid-19 Desa Tritih Wetan.

Dalam kesempatan tersebut, Camat Jeruklegi Rosikin S.Sos,MM menyampaikan selamat datang kepada Tim  dari Polda Jateng di Desa Trotih Wetan Kecamatan Jeruklegi. Dia juga menyampaikan, Posko PPKM Skala Mikro yang berada di wilayahnya tersebut telah dibentuk dengan cepat guna penanganan dan pencegahan Covid-19.

"Kami atas nama Forkopincam Jeruklegi tidak bisa menyiapkan segala sesuatu yang mewah, kita hanya bisa menyiapkan ala kadarnya. Semoga kegiatan pengecekan hari ini bisa menjadi acuan untuk desa lain khususnya di Kecamatan Jeruklegi dalam rangka penanganan dan pencegahan Virus Covid-19. Kita berharap Covid-19 ini secepatnya bisa berakhir," Ucap Rosikin.

Selanjutnya Tim dari Polda Jateng yang di pimpin Ipda Supriyadi melaksanakan pengecekan dan peninjauan Posko PPKM Skala Mikro dimulai dari Ruang Isolasi, Gudang Sembako, Dapur Umum, Tempat Cuci Tangan, Thermogan serta Buku-buku administrasi lainnya.

Melihat langsung Posko PPKM Skala Mikro yang telah dibentuk di Desa Tritih Wetan, Ketua Tim dari Polda Jateng merasa puas karena selain tempatnya strategis, sarana dan prasarananya juga telah disiapkan dengan baik. Saya lihat, Posko PPKM Mikro Desa Tritih Wetan Kecamatan Jeruklegi sudah siap, karena tempatnya strategis, ruangan bersih serta memenuhi syarat lainnya," Tandas Ipda Supriyadi. Urip

Tidak ada komentar:

Posting Komentar