Senin, 05 April 2021

Ditinggal Tahlilan, Rumah Ardi Ludes Terbakar



Cilacap - Telah terjadi kebakaran rumah milik warga yang berlokasi di Dusun Karangreja RT. 01 /RW. 01 Desa Danasri Kidul, Kecamatan Nusawungu, Kabupaten Cilacap, Minggu (4/4).


Belakangan diketahui rumah tersebut milik Ardi (26) yang saat itu sedang menghadiri acara tahlilan di rumah tetangganya. Kejadian tersebut sontak membuat geger warga setempat yang secara spontan berlarian memadamkan api. 


Salah satu saksi mata, Jito (45) tetangga korban menuturkan saat kejadian pemilik rumah sedang tidak ada di tempat, yang baru diketahui korban ternyata sedang menghadiri tahlilan.


"Sebenarnya saat ditinggal tahlilan saya sudah melihat tanda tanda mencurigakan dari dalam rumah, berupa kepulan asap. Namun tak berselang lama tiba tiba muncul api yang langsung merembet ke dinding rumah.  Kemudian saya minta tolong ke tetangga untuk memadamkan api dengan alat seadanya dan meminta ke warga lainya untuk menghubungi petugas pemadam kebakaran," tuturnya.


Terkait kejadian itu,  Babinsa Koramil 05 Nusawungu Sertu Edi Susanto segera turun ke TKP untuk membantu memadamkan api. Petugas pemadam kebakaran Kroya juga datang untuk mengatasi kejadian ini. Namun material yang terbuat dari kayu menjadikan api semakin membesar dan sulit dipadamkan.


"Upaya memadamkan api sudah dilakukan petugas, namun meskipun api sudah padam, korban harus merelakan rumahnya ludes terbakar. Masih beruntung tidak korban jiwa, ditaksir kerugian material mencapai 70 juta rupiah," ucap Sertu Edi.


Diduga kebakaran berasal dari bara api obat nyamuk yang membakar kasur sehingga api cepat merambat dan menghabiskan rumah dan seluruh isinya.


"Menanggapi kejadian tersebut, kami menghimbau kepada warga agar hati- hati saat meninggalkan rumah. Pastikan rumah aman tidak meninggalkan obat nyamuk bakar atau sejenisnya yang berpotensi menimbulkan kebakaran. Kami turut berempati atas musibah ini, semoga korban diberi ketabahan dan tetap kuat," tandasnya.Oke


Tidak ada komentar:

Posting Komentar