Kamis, 14 April 2022

Kegiatan Mini Loka Karya Kecamatan Sampang, Ini Penyampaian Danramil


Cilacap - Danramil 07/Maos Kapten Cba M. Isa Saefudin menghadiri kegiatan loka karya mini tingkat Kecamatan Sampang, bertempat di Pendopo Kecamatan Sampang, Kabupaten Cilacap, Kamis (14/04/22).

Camat Sampang Dalam sambutannya mengatakan bahwa Mini loka karya tingkat Kecamatan Sampang mengusung Visi Indonesia Generasi Emas 2045 SDM Unggul Indonesia Maju. Ini merupakan strategi pembangunan kesehatan dengan menerapkan perilaku hidup sehat dan peningkatan derajat serta kualitas hidup.

“Yang menjadi sorotan dalam kegiatan ini yaitu masih tingginya Stunting, berdasarkan data masih ada 103 anak dari 10 Desa yang ada di Kecamatan Sampang,”ungkapnya.

Stunting adalah kondisi ketika anak lebih pendek jika dibandingkan dengan anak-anak lain seusianya, atau dengan kata lain, tinggi badan anak tersebut berada di bawah standar. Standar yang dipakai sebagai acuan adalah kurva pertumbuhan yang dibuat oleh Badan Kesehatan Dunia (WHO). Di Asia Tenggara, Indonesia menempati posisi ke-3 untuk jumlah stunting terbanyak.

“Semua bertanggung jawab mulai dari Forkomincam sampai desa agar di dorong untuk menyelesaikan masalah stunting, dengan mengaktifkan adanya posyandu, menitik beratkan kepada ibu hamil dan anak agar di pantau perkembangan kesehatannya,”ungkap Camat Sampang.

Dalam kesempatan yang sama Danramil 07/ Maos menyampaikan bahwa Koramil siap mengawal, membantu dan memerintahkan Babinsa untuk selalu monitoring Stunting. Dengan adanya kegiatan mini loka karya ini adalah momen untuk menjalin komunikasi, koordinasi dan kolaborasi antara puskesmas sebagai ujung tombak pelayanan di bidang kesehatan dan khususnya terkait program vaksinasi dengan lintas sektoral termasuk Koramil.

“Kegiatan loka karya mini ini merupakan wujud terbangunnya sinergitas antara seluruh pemangku kebijakan yang ada di wilayah Kecamatan Sampang," kata Kapten Cba M. Isa Saefudin.

Hadir dalam kegiatan tersebut Camat Sampang Drs Akhmad Khaerudin Msi, Danramil 07/maos Kapten Cba M.Isa Saefudin, Kapolsek Sampang AKP Yusuf, Ketua PLKB Sampang Erna, Kepala KUA di wakili Solih Anwar, Kepala Puskesmas di wakili Yeti Amd, Perwakilan anggota  dari PLKB, Koramil, Polsek dan Puskesmas.

(R07/Pendim)

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar