Cilacap - Bersiap memasuki masa tanam padi, petani di Desa Karangjati, Kecamatan Sampang mulai berbenah, salah satu yang dilakukan mereka adalah menyiapkan saluran irigasi untuk keperluan pengairan lahan.
Terkait hal itu, Babinsa Karangjati, Koramil 07/ Maos, Kodim 0703 Cilacap Sertu Tofik bersama petani warga Dusun Tritih, Desa Karangjati melaksanakan kerja bakti normalisasi saluran irigasi di area persawahan desa setempat, Sabtu (05/03/22).
Kegiatan tersebut dihadiri unsur Pemerintahan Desa Karangjati dalam hal ini Kepala Dusun Tritih, Petugas Pengawas Lapangan (PPL) Kecamatan Sampang Margo dan para petani Dusun Tritih Desa Karangjati sebanyak 20 orang.
Diketahui, semenjak panen beberapa pekan lalu, kondisi saluran irigasi ditumbuhi oleh rumput yang menghambat aliran air ke sawah warga. Sudah menjadi kebiasaan petani setempat menjelang masa tanam mereka bisa membersihkan pematang sawah dan juga saluran irigasi.
Dengan adanya kerja bakti yang dikerjakan secara gotong royong semakin mempercepat proses pengerjaan normalisasi saluran pengairan sawah tersebut.
Dikatakan Babinsa Karangjati Sertu Tofik, dirinya bersama warga Dusun Tritih melaksanakan kerja bakti normalisasi saluran irigasi persawahan dengan menggunakan alat pertanian, seperti sabit dan cangkul, mereka membersihkan saluran dengan penuh semangat.
"Sasaran normalisasi saluran irigasi mulai di Sawah Tritih dari jembatan kuning sampai jalan batas desa yang kami lakukan dengan tujuan untuk menormalkan kembali saluran air seperti sedia kala," katanya.
Lanjutnya, "Apabila saluran irigasi tersebut sudah bersih, maka airnya juga akan lancar untuk mengairi sawah warga. Apalagi saat ini wilayah desa karangjati sudah memasuki tahap penggarapan dan persiapan penyemaian benih padi. Harapannya dengan normalisasi irigasi akan menjamin ketersediaan air untuk pengairan sawah sehingga tanaman nantinya akan tumbuh dengan baik," harap Babinsa.
Oke
Tidak ada komentar:
Posting Komentar