Jumat, 19 Juli 2024

Pra TMMD Kodim 0703/Cilacap di Desa Sawangan


Cilacap - Jelang pelaksanaan kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap III Tahun 2024, Koramil 02/Jeruklegi Kodim 0703/Cilacap mulai melaksanakan tahapan demi tahapan yaitu melaksanakan kegiatan Pra TMMD, Jumat (18/07/2024).

Dalam kegiatan Pra TMMD tersebut, pekerjaan akan difokuskan pada persiapan pembangunan fisik yaitu Jalan Usaha Tani (JUT) yang ada di Desa Sawangan Kecamatan Jeruklegi, Kabupaten Cilacap

Hal tersebut disampaikan Danramil 02/Jeruklegi Kapten Kav Nur Sohib Ansori yang mengatakan bahwa pekerjaan selama Pra TMMD ini nantinya dapat mampu membantu TNI dalam mencapai target sasaran TMMD Sengkuyung yang telah ditentukan.

"Kita tahu bahwa pelaksanaan kegiatan TMMD hanya dibatasi 30 hari, dan harus mampu menuntaskan semua pekerjaan fisik yang ada, untuk itu pra TMMD harus dilakukan agar semua sasaran program TMMD terutama sasaran fisik dapat tercapai sesuai waktu yang ditentukan," ujarnya.

Lanjut Danramil, bahwasanya selain tujuan tersebut diatas, pra TMMD penting dilakukan untuk menggugah semangat kegotongroyongan masyarakat sehingga para saat kegiatan TMMD nantinya, peran serta masyarakat akan maksimal.

"Pada intinya tujuan utama kegiatan TMMD yaitu mewujudkan Kemanunggalan antara TNI dan Rakyat serta membantu pemerintah daerah dalam pencapaian pemerataan pembangunan khususnya di pelosok pedesaan," imbuh Danramil

Untuk diketahui, Pra TMMD ini berlangsung hingga 20 Juli 2024 mendatang. Selanjutnya, program TMMD resmi digelar baik pengerjaan fisik maupun non fisik, pada tanggal 24 Juli 2024 dan akan dilaksanakan selama 30 hari.

(R02/Pen)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar