Rabu, 31 Januari 2024

Cegah Kenakalan Remaja, Babinsa Komsos Dengan Pemuda Desa Binaan

 


Cilacap – Babinsa Koramil 05/Nusawungu, Kodim 0703/Cilacap, Korem 071/Wijayakusuma Serma Eko Widodo melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan pemuda untuk cegah kenakalan remaja di Desa Binaan Desa Nusawangkal, Kecamatan Nusawungu, Kabupaten Cilacap, Selasa (30/01/2024).

Kegiatan ini rutin dilakukan Babinsa, guna mengetahui perkembangan dan permasalahan yang terjadi di wilayah binaanya.

Seperti halnya yang dilakukan oleh Serma Eko Widodo saat dirinya melaksanakan Komsos bersama pemuda di Desa Binaan, dalam kesempatan tersebut Babinsa memberikan himbauan agar pemuda dapat ikut menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat guna mewujudkan ketahanan wilayah yang kuat.

“Saya juga menyampaikan pada pemuda di Desa Nusawangkal  agar jangan mudah terprofokasi sehingga dapat mengakibatkan perkelahian atau tawuran, karena akan dapat merugikan diri sendiri dan masyarakat banyak, serta menghindari narkoba, minum minuman keras yang dapat merusak masa depan mereka,”tutup Babinsa (R05)

Selasa, 30 Januari 2024

Babinsa Dukung Peternak Sapi Agar Kualitas Ditingkatkan


Cilacap - Serka Bahrul Ulum Babinsa Banjareja, Koramil 05/Nusawungu, Kodim 0703/Cilacap, Korem 071/Wijayakusuma melaksanakan komsos dengan mengunjungi peternak Sapi, Samsuri salah satu peternak Sapi di Dusun Banjaranyar RT. 04 RW. 04 Desa Banjareja Kecamatan Nusawungu, Kabupaten Cilacap, Senin (29/01/2024).

Babinsa mengatakan bahwa untuk mengembangkan peternakan sapi potong diperlukan upaya pengembangan pembibitan sapi secara berkelanjutan, dengan program pembibitan yang bisa diandalkan melalui pengaturan perkawinan dengan menggunakan ternak - ternak unggul, baik kawin alami maupun kawin suntik, harapan besar untuk dapat mewujudkan tersedianya sapi potong dengan kualitas baik, sehingga pada akhirnya dapat memberikan nilai tambah pada usaha peternakan.

“Upaya peningkatan kualitas genetik bibit ternak sapi potong, merupakan salah satu faktor yang sangat menentukan serta mempunyai nilai strategis dalam mendukung percepatan laju produksi, dalam jangka panjang dimasa mendatang akan menghasilkan bibit ternak unggul dan tidak bergantung dengan sapi impor,” ujar Serka Bahrul Ulum.

Sementara itu Samsuri selaku peternak merasa senang karena mendapat pemantauan dan motivasi dari Babinsa.

“Kami lebih semangat dalam mengembangkan usaha peternakan sapi potong yang sudah berjalan dalam mengembangkan usahanya di wilayah,” ucapnya.

 

(Jun)

 

Sertu Tofik Implementasikan Keimanan Dengan Berbuat Baik dan Jujur 


Cilacap - Sertu Tofik Babinsa Koramil 07/Maos, Kodim 0703/Cilacap, Korem 071/Wijayakusuma menghadiri pengajian umum dalam rangka Memperingati Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW bertempat di Masjid Fathul Huda Desa Karangjati Kecamatan Sampang, Kabupaten Cilacap, Senin (29/01/2024). 

Dalam tausiahnya KH. Basuki Rahmat menyampaikan inti shalat 5 waktu, Isra Mi’raj itu berada di Bulan Rajab, mari kita bersama-sama meningkatkan iman dan taqwa, dimana pelaksanaan ibadah sholat bukan saja dilaksanakan saat gerakan sholat tapi harus diamalkan dalam bermasyarakat. 

“Mari jadikan sholat sebagai sarana mewujudkan sifat disiplin, sabar, jujur dalam kehidupan sehari-hari,” ungkapnya.

Pada kesempatan yang sama Babinsa Karangjati Sertu Tofik menyampaikan bahwa Isra Mi'raj merupakan perjalanan spiritual Nabi Muhammad SAW dari Masjidil Haram menuju ke Masjidil Aqsa yang sangat dramatik dan fantastik, dalam tempo singkat kurang dari semalam.

“Mari kita implementasikan keimanan kita dengan berbuat baik, jujur serta laksanakan perintah dan laranganNya,” ajaknya.

 

(Pendim)

Senin, 29 Januari 2024

Dapat Penghargaan Dari Pangdam IV/Diponegoro, Dandim Apresiasi Kinerja Serda Ronal Langlaku

 


Cilacap - Letkol Inf Andi Yuliazi, S.E., M.I.P., Komandan Kodim 0703/Cilacap, Korem 071/Wijayakusuma memberikan piagam penghargaan kepada Serda Ronal Langlaku bertempat di halaman Makodim Jl. Jenderal Sudirman No. D1 Cilacap, Senin (29/01/2024). 

 

Penghargaan tersebut diberikan sebagai reward dari Dandim 0703/Cilacap atas dedikasi dan prestasi Serda Ronal Langlaku dalam menjalankan tugas sebagai Babinsa Ujung Gagak Kecamatan Kampung Laut. Sebelumnya Serda Ronal Langlaku mendapatkan piagam penghargaan dari Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Tandyo Budi Revita, S.Sos., bertempat di Batalyon 405/SK pada Jumat (26/01/2024). Dimana telah berhasil dalam melaksanakan pembinaan teritorial, membantu masyarakat, menjadi inisiator untuk memperbaiki jembatan yang rusak.

 

“Saya merasa bangga, satu orang anggota Kodim mendapat penghargaan dari Panglima Kodam, kita semua ikut merasakan kebanggaan itu,” ujarnya.

 

Letkol Inf Andi Yuliazi, S.E., M.I.P., juga menghimbau kepada para Babinsa untuk bertingkah laku baik di wilayah binaan. Selain itu Dandim berharap kedepan ada lagi anggota yang berprestasi baik Perwira, Bintara, Tamtama ataupun PNS.

 

“Bekerja natural saja, kalo kita paham dengan situasi lingkungan, bisa mengambil kesempatan pasti ada peluang disitu. Saya ucapkan terimakasih kepada Serda Ronal Langlaku termasuk dengan Danramil 09/Kawunganten semoga prestasi ini membuat kita rendah hati, tetap bekerja dengan baik dan bisa menjadi contoh teladan bagi Babinsa yang lain,” tegas Dandim.

 

 

 

(Pendim)

Jadi Pelopor Tugas Kemanusiaan, Babinsa Adipala Bersihkan Rumah Tertimpa Pohon


Cilacap - Serda Baniman Babinsa Koramil 08/Adipala, Kodim 0703/Cilacap, Korem 071/Wijayakusuma melaksanakan kerja bakti rumah Sodeli yang berlokasi di RT. 02 RW. 02 Desa Karangbenda, Kecamatan Adipala, Kabupaten Cilacap, Senin (29/01/2024).

Babinsa mengatakan bahwa kerja bakti dilakukan untuk membersihkan puing puing pohon yang menimpa rumah Sodeli dikarenakan sebelumnya pada Minggu (28/01/2023) telah terjadi hujan disertai angin kencang yang mengakibatkan pohon tumbang menimpa atap rumah.

“Kami bersama warga bergotong royong untuk memindahkan dan membersihkan puing puing pohon yang menimpa atap,” ujar Serda Baniman.

Danramil 08/Adipala Kapten Inf Sueb membenarkan kegiatan yang dilakukan anggotanya tersebut. Menurutnya, sebagai Babinsa harus bisa menjadi pelopor dalam setiap kegiatan.

“Apalagi yang dilakukan tugas kemanusiaan, maka Babinsa harus terdepan,” ungkapya.  

Diketahui bahwa akibat tumbangnya satu pohon Akasia dan dua pohon Petai yang menimpa atap rumah mengakibatkan kerugian, asbes 26 lembar, genteng 100 lembar, kaso 30 batang, total kerugian diperkirakan Rp. 3.500.000,-

 

(Jun)



Jumat, 26 Januari 2024

Danramil Nusawungu, Laksanakan Tugas Dengan Profesional 


Cilacap - Kapten Inf Agus Sudarso Danramil 05/Nusawungu Kodim 0703/Cilacap Korem 071/Wijayakusuma berikan pengarahan kepada anggota terkait tugas dan tanggung jawab bertempat di Makoramil 05/Nusawungu, Kamis (25/01/24).

Danramil menuturkan bahwa kegiatan pengarahan bertujuan untuk menyampaikan informasi dan pengecekan serta untuk memberikan arahan dan penekanan kepada para anggota agar dalam pelaksanaan tugas yang dilaksanakan penuh rasa tanggung jawab.

“Waspadai hal-hal yang menonjol di wilayahnya dan perkembangan situasi (Bangsit), karena Babinsa adalah ujung tombak sebagai mata dan telinga satuan,” tegasnya.

Kapten Inf Agus Sudarso memerintahkan kepada seluruh anggota agar selalu profesional dan maksimal dalam menjalankan tugasnya terlebih saat melayani masyarakat.

“Para babinsa harus tahu kondisi dan situasi saat ini yang ada di wilayah, ada kejadian-kejadian di wilayahnya agar lapor cepat dan harus bijak dalam bermedia sosial,” imbuh Danramil.

 

(R05)

 

Mewujudkan Keakraban, Sertu Miswanto Komsos Dengan Pemdes Sikanco


Cilacap - Kegiatan komunikasi sosial selain silaturahmi untuk mempererat hubungan TNI dengan Pemdes juga untuk mengetahui perkembangan situasi di wilayah binaan. Hal tersebut ditegaskan Sertu Miswanto Babinsa Sikanco, Koramil 05/Nusawungu Kodim 0703/Cilacap Korem 071/Wijayakusuma saat melaksanakan Komsos di kantor Desa Sikanco. Kecamatan Nusawungu, Kabupaten Cilacap, Kamis (25/01/2024).

Menurutnya, keakraban dan kebersamaan akan tercipta dalam kegiatan Komsos dengan Pemerintahan Desa merupakan kegiatan rutinitas yang dilaksanakan oleh setiap Babinsa di wilayahnya. 

“Guna mempererat tali silaturahmi dan mempermudah keakraban jaring teritorial Babinsa, khususnya kemanunggalan TNI dengan rakyat,” ujar Sertu Miswanto.

Dengan Babinsa yang selalu memantau wilayah binaannya, maka akan mengerti dan tahu permasalahan di wilayah binaannya. Sehingga jika ada permasalahan dapat dengan cepat diatasi dan diselesaikan.

 

(R05)

 

Rabu, 24 Januari 2024

Semangat, Babinsa Nusawungu Bantu Pembangunan Masjid


Cilacap - Serma Sutono beserta 6 orang anggota Koramil 05/Nusawungu Kodim 0703/Cilacap Korem 071/Wijayakusuma bersama masyarakat kerja bakti dalam membantu pembangunan Masjid Jami Ma'rifat Dusun Srikandri RT. 01 RW. 11 Desa Danasri lor, Kecamatan Nusawungu, Kabupaten Cilacap, Rabu (24/1/2024).

Serma Sutono menuturkan bahwa dalam rangka Pembinaan Teritorial (Binter) guna mempertebal budaya kegotongroyongan saling bahu membahu di kehidupan bermasyarakat, anggota Koramil 05/Nusawungu senantiasa bersama warga melaksanakan karya bakti pembangunan Masjid Jami Ma'rifat.

“Melalui kegiatan karya bakti akan terjalin kerjasama yang baik antara TNI dengan masyarakat sehingga akan tercipta kemanunggalan TNI Rakyat yang semakin kuat. Dan juga ini merupakan wujud nyata pengabdian TNI dan bentuk kepedulian kami selaku Babinsa yang selalu bersama-sama warga dalam setiap kegiatan di wilayah binaan,” ungkapnya.

Kegiatan kerja bakti dalam membantu pembangunan masjid ini dengan harapan akan mempercepat proses pembangunan sehingga masjid bisa di gunakan untuk ibadah.

“Masyarakat di wilayah masih sadar akan pentingnya hidup bergotong royong, yang dewasa ini sudah agak luntur dimakan oleh waktu. Apalagi ini adalah kegiatan yang sangat mulia karena membuat rumah ibadah bagi agama Islam,” tutur Babinsa.

Solihin salah satu pengurus masjid mengucapkan terima kasih atas partisipasi anggota TNI dalam kerja bakti membantu prasarana tempat ibadah di Desa kami, 

“Semoga amal ibadah bapak TNI dibalas oleh Allah SWT,” ucapnya.

 

(R05)



Selasa, 23 Januari 2024

Peduli, Babinsa Kerja Bakti Perbaikan Atap Rumah Warga Desa Jetis


Cilacap - Sertu Edi Susanto beserta 4 orang Anggota Babinsa Koramil 05/Nusawungu Kodim 0703/Cilacap Korem 071/Wijayakusuma bantu warga masyarakat sebagai wujud kepedulian serta kerja sama antara TNI, Pemerintah dan Masyarakat dalam bentuk kerja bakti dapat dilihat dari kekompakan dalam menggalakkan peduli kepada warganya yang terdampak musibah angin kencang di rumah Misran (51) warga Dusun Mertangga RT. 05 RW. 01 Desa Jetis, Kecamatan Nusawungu, Kabupaten Cilacap, Selasa (23/01/2024).

Babinsa mengatakan bahwa kejadian pada hari ini Selasa (23/01/2024) sekira Pukul 06.40 Wib, saat hujan turun sangat deras dan angin kencang mengakibatkan atap rumah terhempas menimpa beberapa rumah warga masyarakat. 

Kegiatan kerja bakti yang dilakukan oleh anggota TNI serta Warga merupakan wujud kepedulian gotong royong dan kerjasama masyarakat sekitarnya dengan penuh semangat dan rasa kebersamaan dengan tujuan untuk meringankan beban para korban yang terdampak.

Sertu Edi Susanto menuturkan bahwa kegiatan kerja bakti yang dilaksanakan pasca kejadian merupakan bentuk soliditas dan sinergitas antara masyarakat dengan TNI di wilayah Kecamatan Nusawungu.

“Pasca bencana angin kencang yang disertai hujan lebat tadi pagi kami bersama masyarakat memperbaiki atap rumah yang rusak dengan tujuan agar rumah bisa dihuni kembali," tuturnya.

Sementara itu, Misran salah satu warga yang terdampak mengucapkan terima kasih, atas bantuan tenaga, material dan pikiran kepada TNI serta warga dalam kegiatan Kerjabakti perbaikan rumah tempat tinggal kami.

“Semoga dengan kerja bakti bersama TNI dengan warga ini bisa menjadi motivasi dan semangat untuk membantu sesama.Terima kasih Pak Babinsa atas bantuannya dan kepedulian kepada masyarakat Desa Jetis,"Pungkasnya.

 

(R05).

 

Babinsa Pesawahan Hadiri Musdes Laporan Tahunan BUMDES Karya Makmur


Cilacap - Sertu Guntar Setiawan Babinsa Pesawahan Koramil 04/Binangun Kodim 0703/Cilacap Korem 071/Wijayakusuma menghadiri acara musyawarah desa laporan tahunan BUMDES Karya Makmur bertempat di balai Desa Pesawahan Kecamatan Binangun, Kabupaten Cilacap, Selasa (23/01/2024).

Kegiatan Musdes laporan tahunan Tahun 2023 BUMDES Karya Makmur diawali sambutan Kepala Desa Pesawahan Wasito dan dilanjutkan pemaparan keuangan hasil kerja BUMDES tahun 2023 serta rencana kerja BUMDES Karya Makmur Desa Pesawahan Tahun 2024 oleh Direktur BUMDES Karya Makmur Kasiman W.

Pada kesempatan ini Babinsa Pesawahan Sertu Guntar Setiawan menyampaikan apresiasinya kepada Pemdes yang telah melaksanakan kegiatan ini.

“Sebagai Babinsa saya sangat mendukung program yang telah terlaksana dan program yang akan dilaksanakan kedepannya,” ungkapnya.

Babinsa juga menghimbau kepada warga yang hadir untuk selalu berkoordinasi dan mengawasi semua kegiatan BUMDES.  

Hadir dalam acara tersebut, Camat Binangun di wakili Kasi Pemberdayaan Masyarakat Hj. Dra. Nurochmah, Kepala Desa Pesawahan Wasito beserta perangkat Desa Pesawahan, Babinsa Pesawahan Sertu Guntar Setiawan, Bhabinkamtibmas Pesawahan Bripka Bambang S, Direktur BUMDES Karya Makmur Pesawahan Kasiman Hadi W, Ketua BPD, LKMD, LPMD, Ketua Tim Penggerak PKK, ketua RT, RW Desa Pesawahan, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat Desa Pesawahan, Pendamping Desa Mujianto, S.Sos dan Nur Cahyo. 

 

(R04)

 

Gerak Cepat Babinsa Koramil 14/Cimanggu Evakuasi Pohon Tumbang


Cilacap - Babinsa Koramil 14/Cimanggu Kodim 0703/Cilacap Korem 071/Wijayakusuma Serda Pandu Iriyanto, bersama warga setempat bergerak cepat untuk melakukan evakuasi pohon tumbang yang menutupi badan jalan di Dusun Garunggang RT 04 RW 04 Desa Negarajati Kecamatan Cimanggu Kabupaten Cilacap, Senin (22/01/2024).

Dalam keterangannya, Serda Pandu mengatakan bahwa kejadian pohon tumbang yang mengakibatkan putusnya kabel PLN dan kabel jaringan internet menutup badan jalan, akibat hujan dan angin kencang yang terjadi di wilayah Desa Negarajati. Pohon tersebut berjenis pohon waru dengan diameter -+ 50 cm dengan tinggi mencapai 15 m. 

"Alhamdulillah tidak ada korban jiwa, karena pada saat hujan dan angin kencang, warga tidak berani untuk berkendara," ujar Babinsa.

Sebelumnya, Serda Pandu mendapatkan laporan dari warga, yang kebetulan sedang melintas di jalan tersebut. Dengan sigap, di bantu oleh warga setempat, Babinsa melakukan evakuasi pohon tumbang tersebut dengan alat seadanya. Tidak lupa juga menghubungi pihak PLN untuk segera memperbaiki jaringan listrik agar tidak membahayakan warga sekitar.

"Alhamdulillah berkat kerja sama yang baik, arus lalu lintas dapat normal kembali. Kami juga menghimbau kepada warga masyarakat, agar mewaspadai hujan disertai angin kencang di fase transisi dari musim kemarau ke musim penghujan seperti sekarang ini," pungkasnya.

Tiswo, selaku Ketua RT 04 di Dusun Garunggang mengucapkan banyak terima kasih kepada Babinsa yang dengan sigap membantu evakuasi pohon tumbang tersebut, sehingga jalan dapat segera dilalui kembali.

"Terima kasih Pak Babinsa, yang dengan cepat ikut membantu kami membersihkan pohon yang tumbang ini, sehingga arus lalu lintas dapat dilalui oleh kendaraan, baik roda dua maupun roda empat," ungkapnya.

 

(R14)

 

Senin, 22 Januari 2024

Serma Sutono Melaksanakan Komsos Dengan Warga Binaan


Cilacap - Kegiatan komunikasi sosial (Kosmos) selain silaturahmi untuk mempererat hubungan TNI dengan rakyat juga untuk mengetahui perkembangan situasi di wilayah binaan. Serma Sutono Babinsa Klumprit dari Koramil 05/Nusawungu Kodim 0703/Cilacap Korem 071/Wijayakusuma saat melaksanakan komsos dengan warga binaannya saudara Muswadi RT. 02 RW. 01 Desa Klumprit Kecamatan Nusawungu, Kabupaten Cilacap, Minggu (21/01/2024).

Serma Sutono mengatakan bahwa keakraban dan kebersamaan akan tercipta dalam kegiatan komsos dengan warga binaannya karena cerminan kemanunggalan TNI dengan rakyat khususnya Babinsa kepada masyarakat wilayah binaannya.

“Keberadaan Babinsa di tengah-tengah masyarakat dapat memberi manfaat dan berdaya guna langsung maupun tidak langsung serta kehadirannya dapat diterima dengan baik oleh masyarakat,” ujarnya.

Dengan Babinsa yang selalu memantau wilayah binaannya, maka akan tahu permasalahan di wilayah binaan.Sehingga jika ada permasalahan dapat dengan cepat diatasi dan diselesaikan.

Karena Komsos merupakan tugas yang dilaksanakan sehari-hari oleh setiap Babinsa sebagai sarana mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat.

 

(R05)

 

Jumat, 19 Januari 2024

Pohon Menimpa Rumah Warga, Babinsa Sigap Membantu


Cilacap - Hujan petir disertai angin kencang mengakibatkan pohon tumbang menimpa rumah warga, mendapatkan laporan tersebut Serda Fadlun Babinsa dari Koramil 05/Nusawungu Kodim 0703/Cilacap Korem 071/Wijayakusuma langsung mendatangi lokasi di Dusun Sigandu RT 06 RW 06, Desa Karangpakis Kecamatan Nusawungu Kabupaten Cilacap, Jumat (19/01/2024).

Babinsa menjelaskan bahwa adanya hujan lebat dan angin kencang yang terjadi pada Kamis (18/01/2024) Pukul : 22.43 Wib mengakibatkan beberapa rumah tertimpa pohon antara lain Sanmiadi (65), Hendrik (45), Maryati (45), Anjili (49), Yusuf (40), Santama (51).

“Setelah adanya warga yang laporan saya langsung menuju ke lokasi guna melaksanakan pemantauan dan melaporkan ke Satuan Atas,” ujarnya.

Pada Jumat Pagi (19/01/2024) Serda Fadlun dan perangkat Desa serta warga bergotong royong menyingkirkan pohon dan puing puing yang menimpa rumah tersebut.

“Kami langsung berkoordinasi dengan instansi terkait untuk membantu membersihkan rumah dari pohon yang menimpa, bersyukur tidak ada korban jiwa,” ungkapnya.

(Jun)

Babinsa Kemojing Hadiri Penguatan dan Peningkatan Kapasitas Satlinmas 


Cilacap - Serda Rusmadi Babinsa dari Koramil 04/Binangun Kodim 0703/Cilacap Korem 071/Wijayakusuma menghadiri kegiatan penguatan dan peningkatan kapasitas Linmas bertempat di balai Desa Kemojing Kecamatan Binangun Kabupaten Cilacap, Jumat (19/01/2024).

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kasi Trantib Kecamatan Binangun Ngadiman, S.Sos, MM,  Kades Kemojing Harjito, Babinsa Kemojing Serda Rusmadi, Bhabinkamtibmas Polsek Binangun Aiptu Suparyo.

Dalam sambutannya Kades Kemojing mengatakan untuk meningkatkan kapasitas linmas dalam menjalankan tugas kami menggandeng Babinsa dan Bhabinkamtibmas untuk memberikan sebuah pelatihan/pembinaan di bidang pengamanan dan pertahanan dalam menghadapi Pilpres dan pemilihan legislatif kedepannya. 

Serda Rusmadi menjelaskan pada  kegiatan ini para anggota linmas dibekali pengetahuan untuk melaksanakan kegiatan kedepannya baik menghadapi pemilu, memelihara keamanan, ketertiban masyarakat dan kegiatan sosial lainnya.

“Semoga pembekalan ini mampu memberikan wawasan dan pengetahuan serta semangat dalam tugas menjaga kamtibmas dan  Pemilu,” harapnya.

“Kita tetap bersinergi karena kenyamanan dan ketertiban merupakan kunci utama dalam bermasyarakat agar tidak menimbulkan perselisihan dan konflik satu sama lain,” ujar Babinsa.

(R04)

 

Bantu Program Pemerintah, Babinsa Melaksanakan Pendampingan PIN Polio Serentak


Cilacap - Babinsa Koramil 04/Binangun Kodim 0703/Cilacap Korem 071/Wijayakusuma ikut mendukung dan mensukseskan program Pemerintah yakni pencanangan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio serentak periode 1 di Desa Pesawahan dan Desa Alangamba, Kecamatan Binangun Kabupaten Cilacap, Kamis (18/01/2024).

Sertu Guntar Setiawan mengatakan bahwa Pemberian PIN Polio sebagai upaya langkah strategis Pemerintah Kabupaten Cilacap dalam penanggulangan Polio.

“Virus Polio dapat membuat cacat seumur hidup, pasalnya anak usia 0 sampai 12 tahun sangat rentan terserang berbagai virus dan berbagai penyakit lainnya. Untuk mencegahnya maka Pemerintah Kabupaten Cilacap memberikan imunisasi Polio gratis,” ujarnya.

Kegiatan Imunisasi Polio dilaksanakan oleh tenaga kesehatan dari Puskesmas Binangun dibantu para kader Posyandu masing - masing Desa. Sebagai informasi hasil pelaksanaan dari Desa Pesawahan target 360 anak terlaksana 348 anak sedangkan Desa Alangamba target 315 anak terlaksana 315 anak.

 

(R04)

 

Bentuk Perhatian, Babinsa Bantu Pengecoran Masjid di Desa Bunton


Cilacap - Serka Kuswanto, Sertu Teguh dan Sertu Purwoko Babinsa Koramil 08/Adipala Kodim 0703/Cilacap Korem 071/Wijayakusuma  bersama warga melaksanakan kerja bakti pengecoran Masjid Tulung di Desa Bunton Kecamatan Adipala Kabupaten Cilacap, Kamis (18/01/2024).

Danramil 08/Adipala Kapten Inf Sueb menjelaskan bahwa dalam mendukung program teritorial Kodim 0703/Cilacap Babinsa harus hadir dikala wilayahnya ada yang membutuhkan.

“Babinsa bertanggung jawab terhadap wilayah binaannya, karena kemanunggalan TNI dengan rakyat harus tetap dijaga,” tegasnya.

Serka Kuswanto menuturkan bahwa di tengah tengah kesibukan Babinsa harus menyambangi wilayah binaan, guna mengingatkan warga agar disiplin dalam menjaga Kamtibmas di wilayah. 

“Babinsa harus bisa mengaplikasikan kegiatan kemasyarakatan, baik kerja bakti maupun kegiatan sosial lainnya dan kami harus profesional dan bertanggung jawab disaat membantu maupun melayani masyarakat,” ujarnya.

 

(R08)

Kamis, 18 Januari 2024

Kodim 0703/Cilacap Melestarikan Alam Demi NKRI


Cilacap - Kodim 0703/Cilacap Korem 071/Wijayakusuma kembali melaksanakan penanaman pohon, saat ini menanam 1000 pohon di pesisir Pantai Teluk Penyu, setelah penanaman dilanjutkan dengan pembersihan pantai dan bakti sosial pemberian sembako gratis di Kelurahan Cilacap, Kecamatan Cilacap Selatan Kabupaten Cilacap, Kamis (18/1/2024).

Letkol Inf Andi Yuliazi, S.E., M.I.P., menuturkan bahwa hari ini Kodim 0703/Cilacap mengadakan kegiatan penanaman pohon dan pembersihan pantai kemudian dilanjutkan dengan bakti sosial.

“Kenapa kita menanam pohon, karena untuk menjaga alam. Kalo kita menjaga alam maka alam akan menjaga kita,” tegasnya.

Dandim juga menghimbau agar semua harus peduli dengan lingkungan, meskipun kecil yang dilakukan tapi kalo itu bermanfaat lakukanlah.

“Terimakasih atas semua partisipasi, dukungan, baik dari Pemerintah Daerah dan semua Stakeholder yang di Cilacap. Saya lihat disini itu kompak dan solid ini perlu kita pelihara dan ditingkatkan karena tidak ada superman yang ada super team, semua harus sengkuyung secara bersama sama untuk membangun Cilacap lebih Bercahaya,” ujar Letkol Inf Andi Yuliazi, S.E., M.I.P.

Pada kesempatan yang sama Pj. Bupati Cilacap Awaluddin Muuri, A.P., M.M. memberikan apresiasi yang setinggi tingginya kepada jajaran Kodim 0703/Cilacap dan semua Stakeholder yang membantu mendukung terlaksananya penanaman pohon dan bersih pantai.

“Kita tahu bahwa THR, Teluk Penyu ini adalah icon Kabupaten Cilacap, harapan kedepan Teluk Penyu bisa menjadi gula bagi wisatawan,” ungkapnya.

(Pendim)

Rabu, 17 Januari 2024

Wujudkan Keakraban, Serka Slamet Riyadi Komsos Dengan Warga 


Cilacap - Kegiatan Komunikasi Sosial (Kosmos) selain silaturahmi untuk mempererat hubungan TNI dengan rakyat juga untuk mengetahui perkembangan situasi di wilayah binaan. Seperti yang dilakukan Babinsa Danasri Kidul Koramil 05/Nusawungu Kodim 0703/Cilacap Korem 071/Wijayakusuma Serka Slamet Riyadi saat melaksanakan Komsos dengan warga binaannya, di Dusun Nagasari Rt. 01 Rw. 02 Desa Danasri Kidul kecamatan Nusawungu, Kabupaten Cilacap, Rabu (17/01/2024).

Dikatakan Serka Slamet Riyadi bahwa keberadaan Babinsa di tengah-tengah masyarakat dapat memberi manfaat dan berdaya guna langsung maupun tidak langsung dan kehadirannya dapat diterima dengan baik oleh masyarakat.

“Tujuan Komsos ini juga untuk mengetahui perkembangan situasi di wilayah binaan, dengan adanya interaksi komunikasi Babinsa dengan warga akan dapat mempererat hubungan TNI dengan Rakyat,” ujarnya.

Babinsa juga berharap kepada warga masyarakat senantiasa saling menjaga dan peduli dengan situasi yang berkembang serta saling membantu satu sama lain

“Kami harapkan warga juga harus peka terhadap lingkungan, jika ada sesuatu yang mencurigakan segara laporan sehingga cepat diatasi,” harap Serka Slamet Riyadi.

 

(Jun)

 

Kodim 0703/Cilacap Ikuti Apel Kesiapan Pengamanan Pemilu 2024


Banyumas - Ratusan personel gabungan TNI-Polri di wilayah jajaran Korem 071/Wijayakusuma, ikuti apel kesiapsiagaan Kodam IV/Diponegoro dalam rangka menjaga dan mengamankan kondusifitas wilayah menjelang Pemilu.

Apel kesiapsiagaan yang dilaksanakan serentak diseluruh wilayah jajaran Kodam IV/Diponegoro, untuk wilayah jajaran Korem 071/Wijayakusuma dilaksanakan di dua wilayah eks Karesidenan yakni eks karesidenan Banyumas (wilayah selatan) dan eks Karesidenan Pekalongan (Utara).

Wilayah eks Karesidenan Banyumas (selatan), apel gelar pasukan beserta kendaraan, berlangsung di Makorem 071/Wijayakusuma dipimpin langsung Danrem 071/Wijayakusuma Kolonel Czi Mohammad Andhy Kusuma, S.Sos., M.M., M.Han., diikuti personel Kodim 0701/Banyumas, Kodim 0702/Purbalingga, Kodim 0703/Cilacap, Kodim 0704/Banjarnegara, Denpom IV/1 Purwokerto, Denkesyah 04.06.01 Purwokerto, Ajenrem 071/Wijayakusuma, Yonif 405/Surya Kusuma, Yonif 406/Candra Kusuma, Lanal Cilacap, Lanud Jenderal Besar Sudirman Purbalingga, Polresta Banyumas dan Kompi Brimob Purwokerto.

Di Wilayah eks Karesidenan Pekalongan (Utara), apel gelar pasukan dipimpin Danrindam IV/Diponegoro Kolonel Inf Ahmad Hadi Al Jufri, bertempat di Lapangan Pemerintah Kabupaten Tegal Jl. Dr Soetomo No. 1 Slawi, Kecamatan Slawi, Kabupaten Tegal, diikuti personel beserta kendaraan dari Kodim 0710/Pekalongan, Kodim 0711/Pemalang, Kodim 0712/Tegal, Kodim 0713/Brebes, Kodim 0736/Batang, Brigif-4/Dewa Ratna, Yonif 407/Padmakusuma, Lanal Tegal, Satradar Tegal, Subdenpom Tegal, Polres Tegal, dan Kompi Brimob Pekalongan.

Danrem 071/Wijayakusuma Kolonel Czi Mohammad Andhy Kusuma, S.Sos., M.M., M.Han., selaku pimpinan apel kesiapsiagaan di Makorem 071/Wijayakusuma membacakan amanat Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Tandyo Budi Revita menyampaikan, diselenggarakannya apel kesiapsiagaan ini untuk mengecek dan memastikan kesiapan pasukan dan perlengkapan satuan jajaran Kodam IV/Diponegoro dalam menghadapi tugas pengamanan Pemilu yang saat ini sedang berlangsung rangkaian tahapannya.

Dikatakan, tahapan pemilu memiliki potensi konflik tinggi dan kompleks, untuk itu guna menjamin keamanan dan kelancaran pesta demokrasi tersebut, seluruh komponen dituntut untuk mampu bekerjasama  mewujudkan stabilitas keamanan dan kondusifitas wilayah.

"Kita tidak boleh mengesampingkan potensi konflik sekecil apapun dan harus mengantisipasi agar tidak berkembang menjadi konflik besar yang dapat mengancam keutuhan negara", tegas Pangdam.

Pangdam juga menekankan agar semuanya harus berpegang teguh pada integritas dan komitmen Netralitas TNI. "Netralitas adalah komitmen kita untuk tidak berpolitik praktis dengan mendukung salah satu calon yang saat ini sedang berkontestasi. Hal itu, tidak bisa ditawar-tawar lagi karena menjadi kunci kepercayaan masyarakat terhadap institusi TNI", jelasnya.

Pangdam juga menjelaskan, apel kesiapsiagaan pengamanan Pemilu 2024 ini digelar serentak melibatkan satuan TNI AD, TNI AU, TNI AL, Polri dan Linmas dan dilaksanakan di 8 titik lokasi di wilayah Provinsi Jateng dan DIY dengan jumlah 5.610 personel. Dan selanjutnya, gelar pasukan siaga 1 peleton akan disiagakan di masing-masing Kodim serta di wilayah Korem di siapkan 1 SSK satuan batalyon yang standby di satuan masing-masing.

 

(Tris)



Selasa, 16 Januari 2024

Babinsa Dampingi Posbindu Lansia Desa Binaan


Cilacap - Babinsa Koramil 05/Nusawungu Kodim 0703/Cilacap Korem 071/Wijayakusuma Serma Sutono melaksanakan pendampingan Bidan Desa dalam kegiatan Posbindu lansia Desa Klumprit  Kecamatan Nusawungu, Kabupaten Cilacap, Selasa (16/1/2024).

Pada kegiatan Posbindu Lansia di desa Klumprit diikuti Beberapa Lansia. Di kegiatan Posbindu tersebut meliputi, pengecekan tensi darah, pengecekan gula, pengecekan kolesterol dan penyuluhan kesehatan bagi para lansia. 

Di sela sela kegiatan, Serma Sutono menuturkan bahwa kegiatan Posbindu Lansia ini merupakan salah satu wujud kepedulian terhadap warga khususnya bagi Lansia sehingga akan memudahkan para lansia memperoleh pelayanan kesehatan yang cepat dan mudah.

“Dengan adanya Posbindu, para lansia dapat memperoleh pelayanan kesehatan dengan maksimal,” ujarnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut Bidan Desa Tusikem Babinsa Serma Sutono, Kader Posbindu Desa Klumprit, dan para lansia. 

Sementara itu Bidan Desa Klumprit Tusikem mengucapkan terimakasih kepada Babinsa  yang telah mendampingi dan memberikan motivasi dan himbauan dalam kegiatan posbindu lansia.

“Mudah-mudahan dengan hadirnya Babinsa memberikan motivasi, warga senantiasa dapat menjaga kesehatan serta melakukan pemeriksaan kesehatan secara berkala,” pungkasnya.

 

(R05)

 

Senin, 15 Januari 2024

Koramil 07/Maos Sukseskan Pekan Imunisasi Nasional


Cilacap - Peltu M. Ali Safii Bati Tuud Koramil 07/Maos menghadiri dan mensukseskan Sub Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio di dua wilayah desa binaan Koramil 07/Maos Kodim 0703/Cilacap Korem 071/Wijayakusuma di desa Panisihan dan Karangtengah, Kabupaten Cilacap, Senin (15/01/2024).

Kegiatan di Kecamatan Maos hari pertama berada di Balai Desa Panisihan dan dihadiri Camat Maos, Sedangkan kegiatan di Kecamatan Sampang berada di Balai Desa Karangtengah

Peltu M. Ali Safii mengatakan bahwa Koramil 07/Maos siap mendukung Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio yang dijadwalkan 15 Januari 2024.

“PIN Polio akan menyasar lebih dari ribuan anak usia 0 hingga 7 tahun dan ini
merupakan program pemerintah pusat serentak dilaksanakan di berbagai daerah di Indonesia dengan tujuan untuk mencegah Polio,” ungkapnya.

Persit ranting 08 Koramil 07/Maos juga turut hadir mensukseskan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio.

(Pendim)

Sukseskan Program Pemerintah, Danramil Cimanggu Laksanakan Pendampingan Sub Pin Polio Tahap I


Cilacap - Danramil 14/Cimanggu dari jajaran Kodim 0703/Cilacap Korem 071/Wijayakusuma Kapten Inf Wahyulianto beserta Anggota dan Forkopimcam Kecamatan Cimanggu, melaksanakan pengamanan dan pendampingan pemberian Imunisasi Sub Pin Polio Tahap I untuk anak berusia 0 - 7 tahun, yang dilaksanakan secara serentak di seluruh Wilayah Kecamatan Cimanggu Kabupaten Cilacap, Senin (15/01/24)

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut Kadinsos Kabupaten Cilacap Arida Puji Astuti, SP.,M.M., Camat Cimanggu Bambang Tutuko, S.Sos.,M.Si., Danramil 14/Cimanggu Kapten Inf Wahyulianto, Kapolsek Cimanggu AKP Anwar, SH., Kapus PKM Cimanggu I Agung Budiyono, S.Kep.,M.M., Kapus PKM Cimanggu II Dr. Prasetya Justitia, M.M., Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Cimanggu Aida Nurul Aini,  SE., Tim Medis Sri Winarni, A.Md. Keb., Kader Posyandu Kecamatan Cimanggu dan Peserta Pin Polio se-Kecamatan Cimanggu.

Kapten Inf Wahyulianto mengatakan bahwa, dalam melaksanakan tugas di wilayah Kecamatan Cimanggu, Koramil selalu bersinergi dengan semua pihak terkait, dan tidak henti hentinya membantu masyarakat. Seperti halnya kegiatan pemberian Imunisasi Sub Pin Polio Tahap I yang dilaksanakan secara serentak mulai dari tanggal 15 sampai dengan tanggal 20 Januari 2024.

"Maksud dan tujuan dilaksanakannya kegiatan Sub Pin Polio ini adalah, untuk memutus transmisi virus Polio dengan memberikan Imunisasi secara massal, kepada seluruh anak yang berusia 0 - 7 tahun di Kecamatan Cimanggu," ungkap Danramil.

"Polio ditetapkan sebagai kejadian luar biasa (KLB). Kami berharap semua pihak dapat mensosialisasikan dan mensukseskan program Pemerintah dalam bidang kesehatan ini," harap Danramil

"Kehadiran kami disini, baik anggota TNI, Polri dan pihak terkait lainnya, merupakan bentuk kepedulian terhadap pertumbuhan dan kesehatan para generasi muda penerus Bangsa," pungkas Danramil.

Selama kegiatan berjalan dengan lancar aman dan tertib, semua warga masyarakat begitu antusias membawa anak-anaknya untuk diberikan Imunisasi Polio di tempat yang sudah ditentukan oleh Pihak Puskesmas Cimanggu I maupun Puskesmas Cimanggu II.

 

(R14)

 

Wujudkan Kekompakan Persit, Danramil 07/Maos Adakan Outbound


Cilacap - Persatuan Istri Prajurit (Persit) Kartika Chandra Kirana Ranting 08 Koramil 07/Maos Kodim 0703/Cilacap Korem 071/Wijayakusuma melaksanakan outbound bertempat di Pantai Cemara Sewu Kecamatan Adipala, Kabupaten Cilacap, Minggu (14/01/2024).

Danramil 07/Maos Kapten Cba M. Isa Saefudin mengatakan bahwa kegiatan hiburan dan permainan outbound yang dilaksanakan ini merupakan bentuk silaturahmi dalam rangka memperkokoh hubungan kekeluargaan antar anggota Persit. 

“Kita harus banyak bersyukur masih diberikan kesehatan sehingga kegiatan ini bisa terlaksana, untuk Persit dukung terus tugas suami dan menjaga keharmonisan keluarga,” tuturnya.

Dalam kesempatan yang sama Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Ranting 08/Maos Ny. M. Isa Saefudin menuturkan bahwa Persit harus supel, cerdas dalam mengatur keuangan agar suami tidak terbebani dengan masalah ekonomi.

“Sebagai Persit jaman sekarang buatlah kondisi rumah yang nyaman, atur gaji yang di dapat dengan baik, jangan boros, belanja sesuai kebutuhan,” ujarnya.

Diakhir kegiatan Ny. M. Isa Saefudin juga menghimbau agar konsumsi makanan yang sehat agar gizi anak terpenuhi. 

 

(Pendim)

Serka Bahrul Ulum Komsos Dengan Penjual Benih Padi 


Cilacap - Serka Bahrul Ulum anggota Koramil 05/Nusawungu Kodim 0703/Cilacap Korem 071/Wijayakusuma melaksanakan komunikasi sosial dengan Atman penjual bibit padi jenis Ciherang di Desa Nusawungu Kecamatan Nusawungu Kabupaten Cilacap, Minggu (14/01/2024).

Babinsa menuturkan bahwa kegiatan komsos dengan penjual bibit padi tidak hanya terpusat pada padi, maupun sejenis palawija lainnya.

“Saat ini ditambah dalam peningkatan hasil tanaman sayur mayur dan buah-buahan yang ditanam di ladang, kebun, polybag atau di secara hidroponik,” ujarnya.

Serka Bahrul Ulum menyemangati dan berbagi ilmu serta pengalaman dengan saudara Atman untuk meningkatkan kualitas hasil panen sehingga pengalaman tentang cara pembibitan juga perawatan, pemasaran di Media Sosial yang bertujuan agar harga bisa bersaing di pasaran.

“Selain itu cara mencegah gangguan hama batang serta bagaimana cara memberikan pupuk organik maupun mengolah tanah agar subur, sehingga tanaman tumbuh subur maupun tahan hama,” imbuh Babinsa.

 

(R05)

 

Kamis, 11 Januari 2024

Penguatan dan Peningkatan Kapasitas Linmas Desa Sidayu


Cilacap - Babinsa Sidayu Serka Nurul Amin dari Koramil 04/Binangun Kodim 0703/Cilacap Korem 071/Wijayakusuma menghadiri acara penguatan dan peningkatan kapasitas Linmas (Perlindungan Masyarakat) bertempat di balai Desa Sidayu Kecamatan Binangun, Kabupaten Cilacap, Kamis (11/01/2024).

Serka Nurul Amin mengatakan bahwa tujuan dari diadakan pelatihan ini adalah untuk memberikan ilmu tentang pengamanan dan pertahanan di wilayah.

“Meskipun di Desa Sidayu merupakan wilayah yang aman, nyaman dan kondusif setiap ada pesta Demokrasi Pemilu, tapi tetap disiapkan dan dilatihkan agar tidak terdadak,” terangnya.

“Untuk mengantisipasi kedepannya maka perlunya diadakan pelatihan dan pembinaan Linmas agar sigap dalam mengatasi masalah, misalnya jika diwilayah ada tindakan kriminal dan dapat tertangani secepatnya,” imbuh Babinsa

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kasi Trantibum Ngadiman S.Sos, M.M., Kades Sidayu Abdul Nasim Al Najib, Babinsa Serka Nurul Amin, Bhabinkamtibmas Desa Sidayu Bripka Basiman serta Anggota Linmas Desa Sidayu 27 orang.

(R04)

Perkuat Sinergitas dan Soliditas Kodim 0703/Cilacap Melaksanakan Olahraga Bersama


Cilacap - Kodim 0703/Cilacap merupakan satuan jajaran Korem 071/Wijayakusuma melaksanakan olahraga bersama dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Cilacap. Berbaur dalam kegembiraan Sepak Bola bertempat di Soedirman Soccer Field Cilacap, Rabu (10/01/2024).

Acara ini semakin meriah karena dihadiri Pj Bupati Cilacap Awaluddin Muuri, A.P., M.M. dengan Tim IKPTK (Ikatan Keluarga Alumni Pendidikan Tinggi Kepamongprajaan).

Dandim 0703/Cilacap Letkol Inf Andi Yuliazi, S.E., M.I.P. mengatakan bahwa olahraga bersama ini bertujuan untuk memupuk sinergitas dan mempererat silaturahmi antar Institusi di Kabupaten Cilacap.

“Sinergitas Kodim 0703/Cilacap dengan Pemerintah Daerah yang sudah terjalin sangat baik ini harus terus dipertahankan sehingga semakin solid dan kuat dalam koordinasi, komunikasi dan kolaborasi terutama saling mendukung tugas pokok masing-masing,” tegas Dandim.

(Pendim)

Babinsa Koramil 09/Kawunganten Bersama Warga Melaksanakan Kerja Bakti Pembangunan Masjid


Cilacap - Bintara Pembina Desa dari Koramil 09/Kawunganten Kodim 0703/Cilacap Korem 071/Wijayakusuma bersama Kepala Desa Mentasan dan para tokoh Agama serta tokoh masyarakat Dusun Mentasan RT 02 RW 02, mengadakan kerja bakti peletakan batu pertama dan dilanjutkan dengan pengecoran cakar ayam tiang pada pembangunan Masjid Baitul Rohman, Desa Mentasan Kecamatan Kawunganten, Kabupaten Cilacap, (Rabu 10/01/2024).

Tampak hadir Kades Mentasan Maryono, Kyai Ahmah, Kyai Makmun, Kyai Sangidun dan Anggota Koramil 09/Kawunganten Serka Mulyanto beserta 3 anggota, serta masyarakat Dusun Mentasan Rt. 02/02 Desa Mentasan sejumlah 60 orang mulai dari tokoh masyarakat, tokoh pemuda ikut serta dalam kegiatan ini. 

Serka Mulyanto menuturkan bahwa berkat kerjasama dengan seluruh unsur masyarakat, kegiatan pengecoran cakar ayam bisa lebih cepat selesai dan bisa mengurangi biaya operasional.

“Selama pelaksanaan pengecoran agar selalu jaga faktor keamanan, selalu semangat dan semoga kegiatan ini menjadi ladang ibadah,” ujar Babinsa.

Ucapan terimakasih juga diberikan oleh Kepala Desa Mentasan dan Ta'mir Masjid kepada Anggota Koramil 09/Kawunganten serta seluruh masyarakat yang sudah hadir dalam peletakan batu pertama dilanjutkan dengan pengecoran cakar ayam sehingga pelaksanaan  pengecoran bisa lebih cepat selesai.

 

(R09)

 

Rabu, 10 Januari 2024

Dandim 0703/Cilacap Menerima Kunjungan Silaturahmi KPU dan Bawaslu Cilacap


Cilacap - Dandim 0703/Cilacap Letkol Inf Andi Yuliazi, S.E., M.I.P. bersama Kasdim dan Perwira Staf menyambut kedatangan tim dari KPU serta Bawaslu Kabupaten Cilacap bersama rombongan dalam rangka silaturahmi ke Kodim 0703/Cilacap, Rabu (10/01/2024).

Dandim 0703/Cilacap mengucapkan terima kasih kepada KPU dan Bawaslu Kabupaten Cilacap, atas kerjasama baik yang telah dilakukan selama ini dengan Kodim 0703/Cilacap beserta jajaran. Kodim 0703/Cilacap memberikan dukungan penuh dalam penyelenggaraan Pemilu 2024 nantinya.

“Ini merupakan bentuk silaturahmi antara Kodim 0703/Cilacap dengan KPU dan Bawaslu Kabupaten Cilacap sekaligus menjalin kerjasama yang baik, Kodim 0703/Cilacap siap mengamankan dan mensukseskan rangkaian kegiatan pemilihan serentak tahun 2024 dan sudah merupakan tugas serta fungsi TNI dalam menjaga Kondusifitas wilayah. Kami akan backup dan dukung secara optimal karena ini adalah tugas negara, kami akan tetap berkoordinasi dengan Kepolisian terkait keamanan,” Ucapnya.

Ketua KPU Kabupaten Cilacap menyampaikan terima kasih atas kesediaan Dandim 0703/Cilacap beserta Staf yang telah menerima kunjungan silaturahmi dari KPU dan Bawaslu Cilacap.

"Terima kasih atas kesediaan Dandim 0703/Cilacap yang telah menerima kunjungan silaturahmi kami," ucap Weweng Maretno, S.Sos.

Weweng Maretno, S.Sos juga menjelaskan terkait persiapan pelaksanaan pemilu 2024.

"kami sampaikan bahwa sampai dengan saat ini KPU Kabupaten Cilacap siap menyelenggarakan pemilihan umum pada 14 Februari 2024, terkait dengan badan ESDM penyelenggara di tingkat Kecamatan, Kami sudah siap 1 tahun yang lalu sekarang tinggal penyempurnaan penyelenggara TPS dan untuk Logistik di Kabupaten Cilacap, Kami sudah menerima 5 jenis surat suara, sudah di sortir dan sudah dilipat tinggal pengepakan dan dikirim ke tingkat Kecamatan,” paparnya

Ketua Bawaslu Kabupaten Cilacap juga menjelaskan bahwa sesuai tugas dan fungsinya Bawaslu adalah pencegahan, pengawas dan penanganan pelanggaran pemilu

“Kami ada 598 Pengawas TPS (PTPS), dan Kami sudah siap dengan hal hal yang sangat teknis sehingga bisa meminimalisir pelanggaran pemilu,” ucap Soim Ginanjar, S.Pd.i.

Hadir dalam kegiatan tersebut Dandim 0703/Cilacap Letkol Inf Andi Yuliazi, S.E, M.I.P, Ketua KPU Kabupaten Cilacap Weweng Maretno, S.Sos, Ketua Bawaslu Kabupaten Cilacap Soim Ginanjar, S.Pd.i, Divisi Sosialisasi, Pendidikan, dan Partisipasi Masyarakat M. Muhni, S.Pd.i, Divisi Hukum dan Pengawasan KPU Munjiatun Mukaromah, S.Pd.i, Divisi Hukum dan Penyelesaian Sengketa Pemilu Suyatno S.Pd.i., M.S.C, Divisi SDM Bawaslu Nuryanti, S.Pd.i, Divisi hukum Penanganan Pelanggaran dan informasi Bawaslu Ani Sulistyowati, S.Sos, dan Perwira Staf Kodim 0703/Cilacap.

(Pendim)

Babinsa Koramil 14/Cimanggu Himbau Pelajar Tidak Menggunakan Knalpot Brong


Cilacap - Babinsa Koramil 14/Cimanggu dari jajaran Kodim 0703/Cilacap Sertu Sulistiono, memberikan himbauan kepada para pelajar SMP Muhammadiyah Cimanggu terkait larangan penggunaan knalpot Brong pada saat jam pulang sekolah, yang bertempat di parkiran Toko Istiqomah Jl. Raya Cimanggu Kecamatan Cimanggu Kabupaten Cilacap, Selasa (09/01/2024).

Himbauan ini dilakukan guna menjaga ketertiban umum, karena penggunaan knalpot pada kendaraan ada aturannya serta untuk meminimalisir angka kecelakaan lalu lintas.

"Kegiatan ini dilakukan dengan harapan menjadikan pelajar sebagai pelopor untuk tidak menggunakan knalpot Brong, serta patuh dan tertib berlalu lintas untuk keselamatan bersama," ujar Sertu Sulistiono.

Di tempat berbeda, Kapten Inf Wahyulianto membenarkan kegiatan yang dilakukan oleh Babinsanya, Danramil mengatakan bahwa, penggunaan knalpot Brong dapat dikenakan sanksi, baik pidana maupun denda, sesuai dengan undang-undang nomor 22 Tahun 2009 tentang lalu lintas dan angkutan jalan. Yaitu pada pasal 285 ayat (1) yang mengatur tentang persyaratan teknis dan laik jalan.

"Knalpot yang tidak memenuhi persyaratan teknis dan layak jalan, melanggar pasal 285 ayat 1 UU LLAJ, dan dapat dipidana dengan kurungan paling lama 1 bulan atau denda paling banyak Rp. 250,000,-," ungkap Danramil.

"Dengan pendekatan yang humanis, diharapkan para siswa dapat memahami dan bersedia untuk tidak menggunakan knalpot Brong, karena selain untuk menjaga ketertiban umum, juga menindaklanjuti keluhan masyarakat terkait bisingnya suara knalpot Brong yang digunakan oleh pengendara motor, khususnya para pelajar," pungkas Danramil.

(R14)

Jumat, 05 Januari 2024

Kodim Cilacap Melaksanakan Karya Bakti Penanaman Pohon, Pemberian Sembako dan Pembersihan Pasar Serta Saluran Air


Cilacap - Kodim 0703/Cilacap Melaksanakan Karya Bakti Penanaman Pohon di Bantaran Sungai Serayu, RT 05 RW 07, Dusun Bumi Makmur, Desa Kesugihan Kidul dilanjutkan dengan pembersihan saluran air dan Pasar Kliwon, Jl. Kemerdekaan Timur, Desa. Kesugihan serta pemberian sembako kepada Janda dan Yatim Piatu di Balai Desa Karangjengkol, Jl. Lapang, Desa Karangjengkol, Kecamatan Kesugihan, Kabupaten Cilacap, Jumat (05/01/2024)

Tampak hadir Awaludin Muuri, A.P., M.M (PJ Bupati Cilacap) Letkol Inf Andi Yuliazi, S.E., M.I.P (Dandim 0703/Clp) Letkol Laut (T) Kunarto S.H, M.M (Palaksa Lanal Cilacap) AKBP Dr. Arief Fajar Satria, S.H., S.I.K., M.H (Wakapolresta Cilacap) Makmur, S.H (Fungsional Kejaksaan) Mayor Inf Saeroji (Kasdim 0703/Cilacap) Cardian Galih Wicaksono, S.STP.,MM (Camat Kesugihan) Kapten Inf Jurizal (Danramil 06/Kesugihan) Akp Pardijono (Kapolsek Kesugihan) Anggota Kodim 0703/Cilacap, Anggota Polresta Cilacap, Mokh. Fadlil (Kades Kesugihan Kidul) Mahir Sugiharto (Kades Karangjengkol).

Dalam sambutannya Letkol Inf Andi Yuliazi,S.E., M.I.P menyampaikan bahwa kegiatan yang dilaksanakan merupakan program dari Kasad yaitu program bersatu dengan alam, dengan harapan kegiatan ini dapat mencegah terjadinya abrasi di bantaran Sungai Serayu. 

“Semoga apa yang kita tanam dapat bermanfaat bagi warga sekitar dan menjadi ladang ibadah bagi kita,” terang Dandim.

Pada kesempatan yang sama PJ Bupati Cilacap, kita ketahui bersama bahwa bantaran sungai Serayu sering terjadi abrasi, semoga dengan ditanam pohon Pule dapat memperkuat tanah di bantaran Sungai Serayu.

“Kami sangat mengapresiasi program ini, semoga dapat diikuti oleh instansi lain sebagai bentuk pelestarian alam,” ungkap Awaludin Muuri.

 

(Pendim)

 

Cegah Pelanggaran Lalu Lintas, Kodim 0703/Cilacap Cek Kelengkapan Kendaraan


Cilacap - Sebagai upaya untuk mengeliminir dan mengantisipasi serta mencegah terjadinya pelanggaran yang dilakukan prajurit dan PNS, serta untuk menjaga ketertiban masyarakat, prajurit dan PNS dalam berlalu lintas, Kodim 0703/Cilacap berkolaborasi dengan Subdenpom IV/1-1 Cilacap lakukan pengecekan kendaraan bermotor bertempat di halaman Makodim 0703/Cilacap, Jumat (5/1/2024).

Pemeriksaan kendaraan dinas tersebut meliputi kondisi kendaraan dan kelengkapan kendaraan, Surat Izin Mengemudi (SIM) dan Surat Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (STNK) spion serta penggunaan knalpot brong, pemeriksaan dan pengecekan kendaraan di satuan merupakan suatu hal yang sangat penting dan harus dilakukan. Hal ini bertujuan untuk memastikan bahwa kendaraan-kendaraan yang digunakan masih layak jalan dan memenuhi persyaratan yang sudah ditentukan.

Dansubdenpom IV/1-1 Cilacap, Kapten Cpm Suwito menerangkan bahwa kegiatan Apel kendaraan dinas ini dimaksudkan untuk mengetahui kondisi kendaraan serta kelengkapan yang ada guna mendukung kesiapan pergerakan personel dan kegiatan operasional lainnya.

“Pemeriksaan ini sengaja dilaksanakan sebagai salah satu bentuk fungsi pengawasan untuk mengecek kondisi kendaraan dinas dan alat kelengkapannya serta mengecek surat-surat kendaraan dinas,” ujar Kapten Cpm Suwito

Kapten Cpm Suwito menyampaikan terimakasih atas terpeliharanya semua kendaraan dinas dan meminta agar para pengemudi atau pengguna kendaraan selalu dapat berinovasi mengatasi keterbatasan serta laksanakan pengecekan, pemeliharaan secara rutin kendaraan bila sewaktu-waktu dioperasionalkan.

(Pendim)