Rabu, 10 Maret 2021

Babinsa Koramil 06/Kesugihan Dampingi Pemakaman Warganya Yang Suspek Covid-19



Cilacap - Babinsa Koramil 06/Kesugihan yang dipimpin Pelda Turmadi bersama Aparat Kepolisian Amankan pemakaman Jenazah Suspek Covid-19 di Pemakaman Umum Baron Desa Bulupayung Kecamatan Kesugihan, Senin (8/3/21).

Hadir dalam prosesi pemakaman Camat Kesugihan Basuki Priyo Nugroho S.Sos., M.Si., Kasi Trantibum Agus Widodo, S.Sos., Kepala UPTD Puskesmas Kesugihan I Adi Wijaya, Kanit Intelkam Polsek Kesugihan Aiptu Aminudin dan Kades Bulupayung Ahmad Badari, pihak keluarga dan Anggota Ormas Pemuda Pancasila dan Karang Taruna desa setempat.

Diterangkan Pelda Turmadi, jenazah suspek Covid-19 berinisial St (58 thn) ini sebelum meninggal, pada hari Minggu tanggal 7 Maret 2021 sehabis pembersihan di didepan rumah mengalami jatuh. Pada hari Senin selanjutnya di bawa ke Rumah Sakit Fatimah karena mengeluh sesak nafas, batuk dan nyeri tenggorokan. 

Selanjutnya dilaksanakan Rapid test dengan hasil Rapid Antibodi igG-dan igM+ namun pada hari Senin tanggal 8 Maret 2021 sekira pukul 10.25 WIB yang bersangkutan dinyatakan meninggal dunia. Sebelumnya Almarhumah juga memiliki riwayat sakit diabetes," terangnya.

Jenazah kemudian dibawa mengunakan Mobil ambulance dari Rumah Sakit Fatimah Cilacap No R 1981 HB menuju kerumah duka untuk disholatkan dan langsung dibawa kepemakaman. Petugas pemakaman dari RSI Fatimah dengan pemakaman secara SOP Covid-19," Pungkasnya.(Urip).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar