Cilacap - Babinsa Koramil 15/Karangpucung secara serentak dampingi kegiatan realisasi penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) tahap I bertempat di balai desa di seluruh wilayah Kecamatan Karangpucung, Selasa (16/3).
Sebanyak 1.172 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di wilayah Kecamatan Karangpucung menerima BLT-DD Tahap ke I tahun 2021 yang merupakan warga terdampak Covid-19 dengan nominal penerimaan masing masing Rp 300 ribu. Pelaksanaan penyaluran BLT-DD Tahap I itu sendiri dilaksanakan selama dua hari yang di mulai pada hari kemarin dan hari ini.
Danramil 15/Karangpucung, Kapten Inf Umar Juhepa menjelaskan, "Pelaksanaan penyaluran BLT-DD dibagi menjadi dua hari, dimana 7 desa sudah dilaksanakan sejak hari kemarin dan 7 desa lagi rampung dibagikan hari ini"jelasnya.
Selain itu, dalam pelaksanaanya Danramil juga menekankan kepada seluruh Babinsanya untuk selalu mengawal penyaluran bantuan yang dilaksanakan di desa binaannya termasuk BLT-DD. Kehadiran Babinsa dalam kegiatan pendampingan, selain untuk antisipasi kejadian tidak diinginkan, juga untuk memastikan masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan, dengan tetap menggunakan masker, menjaga jarak dan rajin mancuci tangan dengan sabun," ungkapnya.Urip
Tidak ada komentar:
Posting Komentar