Cilacap - Komandan Korem 071 Wijayakusuma Kolonel Inf Dwi Lagan Safrudin, S.I.P dan Komandan Kodim (Dandim) 0703 Cilacap Letkol Inf Andi Afandi, S.I.P mendampingi Kunjungan Kerja (Kunker) Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.I.P, dan Kapolri dalam hal ini diwakili Kepala Badan Pemeliharaan Keamanan (Kabaharkam) Polri Komjen Pol Arief Sulistyanto terkait meninjau program Serbuan Vaksinasi Covid 19 di Kabupaten Cilacap, yang bertempat di Gedung Patra Graha Convention Hall, Pertamina RU IV Cilacap Jln. M.T Haryono No.77, Lomanis, Kecamatan Cilacap Tengah, Kabupaten Cilacap, Jumat (4/6).
Turut mendampingi Panglima TNI, Asops Panglima TNI Mayjen TNI Syafruddin, S.E., M.M., M.Tr., Aster Panglima TNI Mayjen TNI Madsuni, S.E, Kapuspen TNI Mayjen TNI Prantara Santosa, S. Sos., M. Si.,M. Tr. (Han), Kababek TNI Marsma TNI Sugeng Wiwoho, Mayjen TNI (Purn) Gunawan Pakki dan beberapa perwira menengah lainnya.
Sementara Kabaharkam Polri didampingi oleh Kapusdokkes Mabes Polri Brigjen. Pol. dr. Rusdianto, M.M., M.Si., DFM, Karumkit Bhayangkara TK 1 Raden Said Sukanto Brigjen Pol. dr. Asep Hendradiana, SP.AN.,KIC, M.Kes., Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol. Rusdi Hartono, Kabag Penum Div. Humas Polri Kombes Pol Dr. Ahmad Ramadhan SH,MH. M.Si. dan Koorsmin Kabaharkam AKBP Boy Jackson Situmorang.
Tampak hadir, Kepala BNPB RI Letjen TNI Ganip Warsito, S.E., M.M., Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan II Marsekal Madya TNI Imran Baidirus, S.E., Kapuskes TNI Mayjen TNI Tugas Ratmono, Danrem 071/Wijayakusuma Kolonel Inf Dwi Lagan Safrudin S.I.P, Bupati Cilacap H. Tatto Suwarto Pamuji, Dan Lanal Kolonel Laut (PM) Sugeng Subagyo, S.Sos., Dandim 0703/Cilacap Letkol Inf Andi Afandi S.I.P, Kapolres AKBP Dr. Leganek Mawardi, S.H., S.I.K., M.Si, Kepala Kejaksaan Negeri Cilacap Timotius Tri Ari Mulyanto, S.H., M.H., Dandenpom IV/1 Purwokerto Letkol Cpm (K) Asmin Tapahing, dan GM Pertamina RU IV Cilacap Joko Pranoto.
Dalam kesempatan itu, Panglima TNI dan Kabaharkam Polri melihat langsung kegiatan vaksinasi yang dipandu oleh Kadinkes Kabupaten Cilacap dr. Pramesti Griyana Dewi dan berdialog dengan warga yang sedang menjalani vaksinasi maupun para vaksinator.
Di Depan awak media, Panglima TNI mengatakan tujuannya datang ke Cilacap adalah untuk meninjau pelaksanaan vaksinasi covid 19 bagi lansia dan pra lansia yang ada di Kabupaten Cilacap.
"Saya lihat pelaksanaan vaksinasi bagus, tertib dan lancar, sesuai dengan target ada 140.000 orang, yang sudah divaksin 40.000 orang dan kekurangannya akan dilakukan secara bertahap dari total penduduk 1,9 juta jiwa. Alhamdulillah dengan pelaksanaan kegiatan di Cilacap untuk memitigasi varian baru yang ditakutkan dapat dilaksanakan dengan baik dan tidak sampai bermutasi ke masyarakat," katanya.
Lebih lanjut, "Terus laksanakan tracing dan laksanakan 3M, terutama penggunaan masker agar terus digelorakan kepada masyarakat sehingga kasus positif Covid dapat ditekan, dengan kolaborasi yang baik antara forkopimda Cilacap dengan aparat terkait, diharapkan dapat menekan penyebaran covid 19 dan meningkatkan pertumbuhan ekonomi," tutup Panglima TNI.
Perlu diketahui, kegiatan Serbuan Vaksinasi Covid 19 di Pertamina RU IV Cilacap digelar selama 2 hari yaitu Jumat dan Sabtu (4-5/6/21) menargetkan 1000 orang masyarakat yang diprioritaskan kepada para lansia dan program ini didukung oleh 200 vaksinator. Dalam vaksinasi per hari ditargetkan sebanyak 500 orang warga, yang dipusatkan di Gedung Patra Graha. Kegiatan serupa juga dilaksanakan di Gedung Patra Ria dan GOR Avtur Pertamina RU IV Cilacap.
Tujuan dari Serbuan Vaksinasi Covid 19 yaitu untuk menurunkan angka kematian akibat Covid 19, vaksin dapat menciptakan kekebalan kelompok guna mencegah dan melindungi kesehatan masyarakat. Selain itu vaksinasi diharapkan dapat melindungi dan memperkuat sistem kesehatan secara menyeluruh serta menjaga produktivitas dan meminimalkan dampak sosial dan ekonomi bagi masyarakat. Oke
Tidak ada komentar:
Posting Komentar