Cilacap - Bupati Cilacap H.Tatto Suwarto Pamuji bersama unsur Forkopimda, letakkan Batu Pertama Pembangunan Gedung Kejaksaan Negeri Cilacap di Jln. Tentara Pelajar, Desa Tritih Kulon Kecamatan Cilacap Utara, Kabupaten, Jumat (18/6/21).
Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Cilacap H. Tatto Suwarto Pamuji, Wakil Bupati Samsul Auliya Rahman, S.S.TP, M.Si., Ketua DPRD Taufik Nurhidayat, Setda Drs. Farid Makruf ST., M.M., Kepala Kejaksaan Negeri Cilacap Timotius Tri Ari Mulyanto, S.H., M.H., Danlanal Cilacap Kolonel Laut (PM) Sugeng Subagyo, S.Sos., Dandim 0703 /Cilacap Letkol Inf. Andi Afandi, S.I.P.
Serta Kapolres AKBP Dr. Mawardi, S.H., S.I.K., M.Si., Ketua Pengadilan Negeri Cilacap Sukri Sulumin, S.H., M.H, Ketua Pengadilan Agama Drs. H. Saefuddin Turmuzy, MH, Kepala Bakesbangpol Drs. Sadmoko Danardono, M.Si., Kasatpol PP Drs. Yuliaman Sutrisno, M.Si, Kepala Dinkes dr. Pramesti Griana Dewi, M.Kes, M.Si., Ketua FKUB Cilacap KH Gus Soim serta para tamu undangan lainnya.
Dalam sambutannya, Kepala Kejaksaan Negeri Cilacap T. Tri Ari Mulyanto, S.H., M.H. mengatakan bahwa selain pembangunan gedung Kejaksaan Negeri Cilacap, nantinya juga akan dibangun jalan yang rencananya akan diberi nama Jln. Jaksa Agung Suprapto. Untuk itu dia berharap agar Bupati Cilacap memberikan kesempatan diberikan nama jalan Jaksa Agung R Suprapto. Dia juga menyampaikan Kejaksaan ingin mendapatkan pekerja atau SDM yang banyak di tahun ini yaitu sekitar 1.446 orang yang terdiri dari jaksa.
"Saya berharap dan mohon kepada kawan-kawan semua sosialisasikan di Cilacap dan saya akan senang apabila masyarakat Cilacap banyak yang jadi jaksa karena kita memang membutuhkan orang orang yang memiliki kemampuan seperti tadi digambarkan dalam profil Jaksa Agung R Suprapto," Ungkapnya..
Bupati Cilacap dalam sambutannya mengatakan bahwa pihaknya senantiasa berupaya menjalin sinergitas yang baik dengan aparat penegak hukum termasuk Kejaksaan Negeri Cilacap, terutama terkait dengan dukungan kelancaran tugas kejaksaan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
"Pembangunan Gedung ini adalah salah satu bentuk dukungan Pemerintah Kabupaten Cilacap kepada Kejaksaan Negeri Cilacap, dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsi yudikatif di Kabupaten Cilacap agar dapat berjalan dengan lebih baik lagi," Kata Tatto Suwarto Pamuji.
Bupati juga mengatakan bahwa penegakan hukum perlu didukung dengan sarana dan prasarana yang representatif. Infrastruktur yang memadai menjadi salah satu faktor pendukung terlaksananya peradilan modern yang bertujuan untuk mencegah terjadinya persepsi korupsi dan gratifikasi. Bupati berharap, pembangunan gedung baru ini mampu meningkatkan kinerja Korps Adhiyaksa dalam memberikan pelayanan terbaiknya terhadap perkara-perkara di tengah masyarakat, agar mendapatkan penanganan yang seadil-adilnya, khususnya bagi masyarakat
Kabupaten Cilacap.
"Besar harapan saya, dengan berdirinya gedung kantor Kejaksaan Negeri Cilacap yang baru nanti, mudah-mudahan akan dapat lebih memberikan kenyamanan dan keleluasaan bagi para pegawai dalam bekerja agar semakin meningkatkan kinerja aparat Kejaksaan Negeri Cilacap, sehingga dapat memberikan pelayanan secara prima kepada masyarakat luas," Harap Bupati.
Bupati juga memberikan apresiasi kepada Kepala Kejaksaan Negeri Cilacap beserta jajarannya, atas kerjasama yang telah terjalin dengan baik selama ini, sehingga roda pemerintahan di Kabupaten Cilacap dapat berjalan sesuai ketentuan dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.
"Semoga pembangunan gedung ini dapat selesai tepat waktu dan seluruh jajaran Kejaksaan Negeri Cilacap dapat lebih baik lagi dalam menjaga dan mengawal penegakan hukum di Kabupaten Cilacap," Pungkasnya.
Dalam kesempatan tersebut juga dilakukan penyerahan Sertifikat Tanah, Penandatanganan Prasasti, doa, dan Peletakan Batu Pertama oleh Bupati Cilacap, Danlanal, Dandim, Kapolres dan unsur Forkopimda Kabupaten Cilacap lainnya. (Urip)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar