Cilacap - Babinsa Karangmangu Sersan Mayor Ahmad Asrodin dalam hal ini mewakili Danramil 03/Kroya Kapten Inf Saidin menghadiri kegiatan Musyawarah Desa (Musdes) terkait Penetapan dan pengesahan calon kepala Desa Pergantian Antar Waktu (PAW) sekaligus mendengarkan penyampaian Visi Misi calon kepala Desa PAW yang bertempat di pendopo Balai Desa Karangmangu, Kecamatan Kroya, Kabupaten Cilacap, Selasa (20/12/2022).
Dalam pelaksanaan Forum tersebut dihadiri oleh Camat Kroya Budi Narimo S.Sos, M.Si, Sekcam Kroya Subiyanto, Iptu Saryono mewakili Kapolsek Kroya, Babinsa Serma A. Asrodin mewakili Danramil 03/Kroya, Kepala KUA Kroya Khafid Suyuti, Ketua BPD Desa Kroya Suwardi SE, Ketua panitia Pilkades PAW Desa Karangmangu Idam Asih Anda, S.E serta seluruh Calon pemilih Kades Antar Waktu Desa Karangmangu yang berjumlah 181 orang pemilih.
"Membangun Desa bersama Masyarakat dan lembaga Masyarakat dengan Semangat Kegotong Royongan". inilah Visi, Misi calon Kades PAW nomor urut Satu ( 1 ) Suparman, yang saat ini dalam kesehariannya bekerja sebagai Kepala Dusun Jati Saba Desa Karangmangu.
Tak kalah dengan Calon Nomor Urut satu, maka Nomor urut Dua ( 2 ) Ita Parmasari yang kesehariannya bekerja sebagai Perawat di RSU Agisna Kroya juga menyampaikan Visi, Misinya dengan slogan " Terbangunnya desa yang sehat dan mandiri melalui sektor kesehatan dan pemberdayaan Masyarakat ".
Ketua Panitia Pilkades PAW Desa Karangmangu Idam Asih Anda, S.E, menjelaskan Pergantian antar waktu Kades Karangmangu hanya diikuti oleh dua calon Kades PAW, dan akan dilaksanakan pencoblosan pada tanggal 22 Desember 2022.
"Diharapkan para pemilih sudah masuk ke area pencoblosan pada pukul 08.00 Wib. Apabila pada waktu tersebut belum datang/masuk area, maka pemilih dianggap gugur, "ucap Idam.
Sementara itu, Danramil 03 Kroya melalui Babinsa Serma Ahmad Asrodin berharap kepada Panitia Pilkades PAW untuk bersikap netral dan profesional.
"Siapapun yang nantinya akan terpilih menjadi pejabat Kades Karangmangu adalah orang yang amanah dan bertanggung jawab serta mampu merealisasikan visi misi mereka kepada warga bukan sekedar ucapan atau Janji semata, namun prioritasnya bagi pembangunan dan kesejahteraan warga desa," harapnya.
R03
Tidak ada komentar:
Posting Komentar