Senin, 26 Desember 2022

Monitoring Banjir Rob, Forkopimda Cilacap Tinjau Langsung Pesisir Adipala


Cilacap - Terjadinya fenomena banjir rob (gelombang air pasang) telah berdampak pada kerusakan pantai dan beberapa bangunan masyarakat di wilayah pesisir pantai selatan Cilacap.

Terkait hal itu, Komandan Kodim (Dandim) 0703 Cilacap Letkol Inf Andi Afandi, S.I.P bersama Forkopimda Cilacap melakukan monitoring ke wilayah terdampak banjir rob yang berada di Kecamatan Adipala, diantaranya TPI Mina Mratani Adiraja dan Pantai Sodong, Senin (26/12).

Tampak hadir, PJ.Bupati Cilacap Yunita Dyah Suminar, SKM.,M.Sc., M.Si, Danlanal Cilacap Kolonel laut (PM) Sugeng Subagyo S.Sos, Dandim 0703/Cilacap Letkol Inf Andi Afandi, S.I.P, Kasat Polairud AKP. Huda Syafii, S.lP., M.M, Ketua DPRD Kab.Cilacap Taufik Nurhidayat, Kajari Cilacap Sunarko, S.H., M.H, Kalaksa BPBD Cilacap Drs. Wijonardi. M.M beserta anggota BPBD Cilacap.

Dalam kesempatan itu, PJ. Bupati Cilacap Yunita Dyah Suminar, SKM.,M.Sc., M.Si mengatakan dari Forkopimda datang ke lokasi untuk melihat secara langsung lokasi yang terdampak akibat gelombang air pasang, karena kita ketahui bersama dalam bulan ini sering terjadi sehingga menjadi perhatian pemerintah, karena kejadian gelombang air pasang cukup membahayakan.

"Pemerintah Kab.Cilacap akan menganggarkan dana untuk pembangunan pemecah ombak sehingga apabila ada air pasang dapat berguna untuk pemecah dan  penahan gelombang. Selain pembangunan pemecah ombak diharapkan ada jalur penyelamatan yang dapat  difungsikan sebagai wahana  wisata , kejadian gelombang air pasang harus kita atasi dengan fundamental dan kerja sama semua pihak," katanya.

Senada dengan apa yang disampaikan PJ. Bupati Cilacap, Dandim 0703 Cilacap Letkol Inf Andi Afandi, S.I.P menegaskan terkait kondisi pesisir pantai yang terdampak banjir rob. "Kontrol yang terbaik adalah masyarakat untuk membangun masyarakat disiplin untuk Cilacap yang lebih baik , daerah pesisir pantai adalah tanah pertahanan maka akan bisa dimanfaatkan untuk kemaslahatan bersama, Mari kita bangun dan bangkit bersama untuk Cilacap yang lebih baik," imbuh Dandim.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar