Jumat, 28 Juni 2024

Pastikan Anggota Tidak Bermain Judi Online, Dandim Cilacap Gelar Apel Luar Biasa


Cilacap – Menindaklanjuti perintah dari Komando atas, Dandim 0703/Cilacap, Letkol Inf Andi Yuliazi, S.E., M.I.P., memimpin apel luar biasa yang diikuti oleh seluruh anggota dengan tujuan untuk meningkatkan disiplin dan kinerja serta sidak Handphone (HP) untuk meyakinkan tidak ada aplikasi judi online dan pinjaman online. Kegiatan ini dilaksanakan di lapangan Makodim Jl. Jenderal Sudirman No. D1 Cilacap, Kamis (27/06/2024).

Dalam arahannya, Dandim menekankan pentingnya kedisiplinan dan tanggung jawab setiap prajurit dalam menjalankan tugas. “Kedisiplinan adalah kunci utama dalam menjaga integritas dan profesionalisme TNI. Oleh karena itu, setiap prajurit harus selalu mematuhi aturan dan menjauhi segala bentuk pelanggaran,” tegasnya.

Untuk menghindari judi online kita harus meningkatkan keimanan serta bersyukur atas apa yang telah kita miliki serta menjaga pergaulan dalam bermasyarakat dan yang paling penting kita harus mencintai pekerjaan kita. Tegas Dandim dihadapan seluruh peserta apel.

“Judi online merupakan pelanggaran serius yang dapat merusak moral dan integritas prajurit. Kami akan terus melakukan pengawasan ketat untuk mencegah hal ini terjadi di lingkungan Kodim 0703/Cilacap,” tambahnya.

Usai memimpin apel, Dandim melakukan inspeksi mendadak (sidak) terhadap telephone seluler (HP) milik para anggota. Langkah ini diambil untuk memastikan tidak ada prajurit yang terlibat dengan judi online, yang dapat merusak citra dan disiplin TNI.


Selama sidak, tidak ditemukan adanya indikasi prajurit yang terlibat dalam judi online dan pinjaman online, namun Dandim menegaskan akan terus melakukan pengawasan secara berkala secara acak dan tanpa waktu yg ditentukan.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan para prajurit dan PNS Kodim 0703/Cilacap semakin disiplin dan profesional dalam menjalankan tugas, serta bebas dari segala bentuk pelanggaran yang dapat merusak citra TNI.

(Pendim)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar