Rabu, 04 November 2020

Dandim 0703 Cilacap Pimpin Acara Sertijab, Corps Raport Pindah Satuan dan Pelepasan Satgas Apter



Cilacap - Komandan Kodim (Dandim) 0703/Cilacap Letkol Inf Wahyo Yuniartoto, SE., M.Tr (Han) memimpin acara Serah Terima Jabatan, Corps Raport Pindah Satuan dan pelepasan anggotanya yang tergabung dalam Satgas Apter ke wilayah Kodam XVIII/Kasuari. Kegiatan berlangsung di Aula Satya Kartika Kodim 0703/Cilacap, Jln Raya Jenderal Sudirman No. D-1 Cilacap, Rabu (4/11/20).

Kegiatan tersebut dihadiri Kasdim Mayor Inf Drs. Abdul Asis Lallo beserta seluruh Perwira Stafnya, serta Danramil dan perwakilan Babinsa Jajaran Kodim 0703/Cilacap. 

Diawali laporan Corp raport serah terima jabatan dilanjutkan penandatanganan naskah serah terima jabatan Pasilog Kodim dari Kapten Inf Sueb Kepada Kapten Cba. Gunawan Wisasmita, S.H dan Jabatan Dan Unit lntel Kepada Letda lnf. Hardiansyah serta laporan pindah Satuan dan Satgas Apter anggota Kodim 0703/Cilacap.

Dalam sambutannya, Dandim 0703/Cilacap mengatakan, Acara Sertijab, Pindah Satuan dan Pelepasan Satgas Apter Kodim 0703/Cilacap ini merupakan bentuk pembinaan organisasi bagi personil maupun satuan sesuai dengan kebutuhan serta tuntutan perkembangan pembinaan personel di lingkungan TNI Angkatan Darat.

" Acara Sertijab, Pindah Satuan dan Pelepasan Satgas Apter Kodim 0703/Cilacap ini sangat sederhana tetapi Protokoler, Serah terima jabatan ini adalah Tugas. Sebagai sorang Komandan atau Perwira ibaratnya genteng yang bisa melindungi dari berbagai gangguan, semakin gentengnya rapat, kokoh maka semakin kuat sebagai pelindung berbagai masalah itu," Jelasnya.

Terkait Satgas Apter, lebih lanjut Dandim mengatakan, Tugas Satgas Apter selama 1 tahun dan untuk kali ini sudah ke tiga kalinya prajuritnya diberangkatkan tugas sebagai Satgas Apter. Untuk itu Dandim mengharapkan agar setiap personilnya menjaga keselamatan, tetap selalu waspada dan dengan cepat menyesuaikan diri dengan lingkungannya.

"Satgas Apter ini adalah suatu kebanggaan, tugas ini hanya 1 tahun maka laksanakan dengan baik dan jaga nama baik TNI dan Kodim 0703/Cilacap khususnya. Jaga keselamatan, selalu waspada dan segera jalin komunikasi dengan lingkungan sekitarnya supaya kita cepat bisa beradaptasi. Saya berdoa yang akan melaksanakan tugas, berangkat dan kembali tidak kurang suatu apapun," pungkas Dandim.

Acara kemudian dilanjutkan dengan  pemberian penghargaan kepada personil yang pindah satuan dan penyerahan tali asih serta pemberian ucapan selamat dari Komandan Kodim dan seluruh anggota Kodim 0703/Cilacap kepada personil yang akan berangkat Satgas Apter. (Urip)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar