Rabu, 28 Februari 2024

Kapten Cba Gunawan Wisasmita : Komitmen TNI Dalam Mendukung Upaya Penguatan Sektor Kesehatan


Cilacap - Dalam upaya meningkatkan sinergi antar sektor dalam pembangunan kesehatan, Danramil 18/Cilacap Utara, Kapten Cba Gunawan Wisasmita, SH., menghadiri Pertemuan Loka Karya Lintas Sektoral Bidang Kesehatan yang diselenggarakan di Aula UPTD Puskesmas Cilacap Utara I,  Jl. Perintis Kemerdekaan No. 1, Pantusan Kelurahan Gumilir, Kecamatan Cilacap Utara, Kabupaten Cilacap, Selasa (27/02/2024).

Pertemuan tersebut dihadiri oleh Camat Cilacap Utara Sunarti, S.STP., M.M, Danramil 18/Cilacap Utara Kapten Cba Gunawan Wisasmita, S.H., Kapolsek Cilacap Utara Akp Tusiran, S.H., Kepala Puskesmas Cilacap Utara (I) Sri Rahayu, SKM., M.M., Kepala Kelurahan Mertasinga Budi Setyono, SIP., dan berbagai pihak terkait, termasuk perwakilan dari organisasi masyarakat, dan sektor terkait lainnya. 

Dalam kesempatan ini, dilakukan diskusi dan kolaborasi untuk merumuskan langkah-langkah strategis dalam meningkatkan kesehatan masyarakat di wilayah Cilacap Utara.

Kapten Cba Gunawan Wisasmita, S.H., menyampaikan komitmen TNI dalam mendukung upaya penguatan sektor kesehatan melalui program-program kemitraan dan kerja sama lintas sektoral. 

“Pentingnya koordinasi yang baik antar instansi untuk mencapai hasil yang optimal dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ungkap Danramil.

Acara ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk memperkuat kolaborasi antar sektor dalam menciptakan lingkungan yang sehat dan mendukung upaya pemerintah dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

 

(ss)

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar