Senin, 12 Oktober 2020

Reaktif Saat Memeriksakan Kandungan, SM Dirujuk Ke RSUD Cilacap



Cilacap - Reaktif saat memeriksakan kesehatannya, SM (38) wanita hamil warga Desa Glempangpasir Kecamatan Adipala, harus dijemput oleh Tim Kesehatan Puskesmas II Adipala untuk dirujuk Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cilacap, Minggu (11/10/2020).

Saat SM dijemput oleh petugas Kesehatan dari Tim Kesehatan Puskesmas II Adipala dengan kelengkapan APD yang digunakan. Babinsa Koramil 08/Adipala Sertu Sugiyarto pun turut mengawal agar kegiatan berjalan dengan lancar.  Usia kehamilan yang sudah masuk 9 bulan, membuat penjemputan pasien harus berhati hati. Semua ditangani dengan baik hingga pasien selamat hingga tujuan yaitu di RSUD Cilacap. 

Diketahui, pada tanggal 5 Oktober 2020, SM baru pulang dari Jakarta. Tiga hari kemudian, SM memeriksakan kandungannya ke Bidan Desa dengan usia kehamilan saat ini yaitu 9 bulan. Sehari kemudian, SM di RDT (Riwayat dari luar kota) di Puskesmas II Adipala dengan hasil reaktif dan saat itu juga diambil sampel Swabnya.

Dari hasil Konsul petugas Puskesmas II Adipala, Dinas kesehatan dan RSU Cilacap, SM di himbau untuk di rujuk ke RSUD sambil menunggu hasil Swab keluar dari Laboratorium. (Urip)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar