Sabtu, 26 September 2020

Babinsa Kesugihan Dampingi Anggota Komisi C DPRD Kabupaten Cilacap Kunker ke Desa Bulupayung

 


Cilacap - Babinsa Bulupayung, Koramil 06 Kesugihan, Kodim 0703 Cilacap, Sertu Mardi mewakili Danramil mendampingi anggota Komisi C DPRD Kabupaten Cilacap dalam rangka Kunjungan kerja ke Quary Batu ABC yang berlokasi di Desa Bulupayung, Kecamatan Kesugihan, Jumat (25/9).

Hadir dalam kegiatan Ketua Komisi C DPRD Kabupaten Cilacap H. Taufik Urokhman Hidayat, Wakil Ketua H. Harun Arrosyid. S. Sos, Sekretaris Komisi C Drs H. Yayan Rusyawan E. MM beserta anggota Komisi, DLH Kabupaten Cilacap Jalaludin, Camat Kesugihan Basuki Priyo Nugroho. S. Sos. M. Si, Danramil 06 Kesugihan yang diwakili Sertu Mardi, Babinkamtibmas Polsek Kesugihan Bripka Tohar SM, Kepala Desa Bulupayung Ahmad Badari dan perwakilan warga setempat.

Kegiatan kunjungan kerja Komisi C DPRD Kabupaten Cilacap ke wilayah tersebut adalah untuk melakukan salah satu fungsi pengawasan terhadap aktifitas penambangan yang ada diwilayah Kecamatan Kesugihan khususnya Quary Batu ABC Desa Bulupayung.

Dengan turun ke lapangan Anggota Komisi C DPRD yang notabene adalah para wakil rakyat di tingkat Kabupaten dapat menyerap suara dan aspirasi masyarakat secara langsung sehingga pemerintah dapat segera mengetahui manakala ada permasalahan atau kendala di masyarakat.

"Saya duduk di Komisi sudah empat periode dan baru pertama saya ke tempat ini,nah inilah kekayaan alam anugrah Indonesia yang ada di Cilacap," ucap Ketua Komisi C H. Taufik Urokhman Hidayat saat bertatap muka dengan warga setempat.

Menurutnya Anggota Dewan yang ada di Kabupaten Cilacap jumlahnya sekitar 50 orang yang terdiri dari 4 (empat) Komisi. Nah, tupoksi anggota DPRD adalah pengawasan pada segala peraturan perundangan dan mempunyai 3 (tiga) hal yaitu penganggaran, pengawasan dan membuat peraturan.

"Terkait bidang usaha wajib hukumnya berijin, seluruhnya ada aturan, saya berharap masyarakat mempunyai rasa tanggung jawab bagi mahluk hidup dan juga jiwa sosial terhadap lingkungan sehingga apa yang di kerjakan membawa hasil yang berkah, ujarnya.

Lanjutnya,  "Dan tolong saya berpesan untuk tenaga kerja di buat BPJS Ketenaga kerjaan untuk kesejahteraan mereka," pesan Taufik.

Dalam kesempatan itu Danramil 06 Kesugihan melalui Babinsa Sertu Mardi mengatakan Quary Batu ABC Desa Bulupayung merupakan sektor pertambangan yang dibanggakan Desa Bulupayung.

"Kita ketahui pembangunan tidak berjalan tanpa pertambangan namun kadang ada dampak negatif yang patut mendapat perhatian khusus. Beberapa diantaranya run off air, polusi atau juga pengendapan, apabila tidak ada pengendapan sehingga air hujan yang masuk kesungai langsung membawa lumpur dan kalau ini diabaikan akan berdampak bagi kehidupan masyarakat  karena air sungai adalah sumber air PDAM,  mencuci dan lain sebagainya,"  kata Sertu Mardi.Oke

Tidak ada komentar:

Posting Komentar