Selasa, 29 September 2020

Kodim 0703 Cilacap Gelar Karya Bakti Pembersihan Sampah di Komplek Obwis Teluk Penyu



Cilacap - Kodim 0703 Cilacap menggelar aksi peduli lingkungan dengan melaksanakan Karya Bakti pembersihan sampah di Komplek Obyek Wisata (Obwis)Teluk Penyu Cilacap, Selasa (29/9).

Diketahui Obyek Wisata Teluk Penyu merupakan Ikon wisata Kabupaten Cilacap yang menjadi destinasi wisata bagi wisatawan lokal maupun luar daerah, dan tempat ini menjadi kebanggaan bagi warga Kota Bercahaya tentunya.

Hal ini bukan tanpa alasan, mengingat Teluk Penyu memiliki daya tarik tersendiri karena keindahan pantainya. Namun akhir-akhir ini pemandangan indah di komplek Teluk Penyu menjadi kurang nyaman akibat ulah warga yang kurang peduli terhadap kebersihan dengan membuang sampah sembarangan. 

Terkait hal itu Kodim 0703 Cilacap melaksanan kegiatan karya bakti pembersihan sampah di tempat tersebut guna menciptakan kawasan wisata yang bersih dan indah. Hal itu disampaikan Kepala Staf Kodim (Kasdim) 0703 Cilacap Mayor Inf Drs. Abdul Asis Lallo saat memberi arahan kepada anggota Kodim di lokasi kegiatan.

Menurutnya dengan aksi peduli lingkungan yang dilakukan TNI Kodim 0703  Cilacap akan menggugah kepedulian warga setempat agar lebih peduli dengan kebersihan lingkungan. Obyek Wisata Teluk punya bukan milik kita tapi milik seluruh warga Cilacap. Untuk itu menjadi tanggung jawab bersama untuk menjaga kebersihanya.

"Kita, Kodim 0703 Cilacap dalam waktu dekat juga berencana menggelar Bakti Sosial di  komplek wisata ini, tentunya dengan tempat yang bersih akan menjadi nyaman saat digunakan. Selain itu ditempat ini akan kita akan menanam ribuan pohon untuk memperindah Obyek Wisata Teluk Penyu," ujarnya. 

Labih lanjut, "Untuk itu kami menghimbau kepada masyarakat atau pengunjung agar lebih peduli dengan kebersihan lingkungan dan menjaga keindahan komplek wisata ini, ingat Teluk Penyu yang bersih merupakan cerminan Kota Cilacap yang bersih," tandasnya. Oke


Tidak ada komentar:

Posting Komentar