Sabtu, 05 September 2020

Resahkan Petani, Anggota Koramil 05/ Nusawungu Bersama Poktan Maju Makmur Lakukan Gropyok Tikus

 



Cilacap - Hama tikus meresahkan para petani karena selain merusak tanaman padi, hasil panen padinya juga menurun. Hal tersebut yang terjadi pada lahan persawahan milik Kelompok Tani " Maju Makmur " Desa Nusawungu, Kecamatan Nusawungu, Kabupaten Cilacap.

Guna memberantas hama tanaman padi tersebut, anggota Koramil 05/Nusawungu Kodim 0703/Cilacap yang dipimpin Serma Sugiyono, bersama Kelompok Tani " Maju Makmur " Desa Nusawungu Kecamatan Nusawungu melaksanakan kegiatan Gropyok Tikus yang diikuti oleh seluruh anggota Kelompok Tani "Maju Makmur" dan warga setempat, Jum'at (04/09/20).

Kehadiran para Babinsa Koramil 05/Nusawungu tersebut, menjadi energi tersendiri bagi para petani. Dalam kegiatannya, hasil yang di dapat pun sangat memuaskan, banyak hama tikus yang mati dan tertangkap. Dengan metode gropyok tikus yang sering dilakukan oleh para petani sejak dulu tersebut diharapkan pada masa tanam padi berikutnya, hasil panen akan lebih baik sesuai dengan harapan para petani.

" Hasil panen padi berkurang, tentu hal ini membuat para petani resah. Kita sering sambangi para petani baik saat menebar benih, tanam hingga masa panen. Namun hama tikus seringkali merusaknya. Semoga dengan kegiatan kali ini, hama tikus berkurang sehingga pada masa tanam padi berikutnya, hasilnya akan lebih baik lagi, " terang Serma Sugiyono.

Suroso selaku Ketua Kelompok Tani Maju Makmur mengungkapkan, bahwasanya kegiatan gropyok tikus sudah direncanakan sejak awal namun terkendala dengan kesibukan lainnya. Adanya anggota TNI yang datang membantu, membuatnya segera mengerahkan anggota kelompok taninya untuk melaksanakan kegiatan gropyok tikus.

" Selaku Ketua Kelompok Tani Maju Makmur, saya mengucapkan banyak terima kasih kepada Babinsa dan anggota TNI dari Koramil Nusawungu yang peduli dengan nasib para petani. Semoga dengan kegiatan ini, panen padi kami kedepan akan meningkat, " Ungkapnya. (Urip)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar