Cilacap - Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung tahap I Tahun 2023 Kodim 0703 Cilacap yang berlokasi di Desa Kedungbenda, Kecamatan Nusawungu secara resmi dibuka.
Hal ini ditandai dengan Upacara Pembukaan TMMD dan penyerahan proyek TMMD oleh Pemerintah Kabupaten Cilacap kepada Dandim 0703 Cilacap Letkol Inf Andi Afandi, S.I.P., M.I.P yang berlokasi di Lapangan SMP Negeri 3 Nusawungu, Jln. Pejuang, Desa Kedungbenda, Kecamatan Nusawungu, Kabupaten Cilacap, Rabu (10/5/2023).
Bertindak selaku Inspektur Upacara dalam hal ini Asisten 2 Sekda Cilacap Drs. M. Wijaya, MM, Komandan Upacara Kapten Inf Kapten Inf Joko Setiarto yang sehari hari menjabat Danramil Kedungreja dan Perwira Upacara Kapten Cpm Agus Santoso.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua DPRD Cilacap Taufik Nur Hidayat, Danlanal Cilacap Kolonel laut (P) Bambang Subeno, M.Tr. Hanla,. M.Si, Kapolresta Cilacap Kombes Pol Fannky Ani Sugiharto, SIK, M.Si, Dandim 0703/Cilacap Letkol Inf Andi Afandi, S.I.P., M.I.P, Kasdim 0703/Cilacap Mayor Inf Saeroji beserta dan para Perwira.
Turut hadir Kadispermades Cilacap Bintang Dwi Cahyono AP.MM, para unsur Forkopimda Cilacap, unsur Forkopimcam Nusawungu, anggota Persit Kartika Chandra Kirana, Jalasenastri dan Bhayangkari, para Kades se Kec. Nusawungu, tokoh agama dan tokoh masyarakat setempat.
Upacara Pembukaan TMMD Sengkuyung Tahap I Tahun 2023 diikuti oleh pasukan gabungan Kodim 0703 Cilacap, Lanal Cilacap, Polresta Cilacap, Satpol PP, Ormas PP, mahasiswa AMN dan siswa siswi SMA/SMP setempat.
Dalam laporanya, Perwira Seksi Teritorial (Pasiter) Kodim 0703 Cilacap Kapten Inf Saidin menjelaskan kegiatan dilaksanakan selama 1 bulan penuh mulai dari tanggal 10 Mei sampai dengan tanggal 08 Juni 2023. Sejumlah sasaran TMMD Sengkuyung tahap I Tahun 2023 Kodim 0703/Cilacap antaralain Sasaran Fisik TMMD terdiri dari pembuatan talud volume panjang 583 meter X kedua sisi jalan, kiri panjang 176 meter dan kanan panjang 53 meter, pembangunan gorong gorong 1 unit dan Rehab RTLH.
"Adapun sasaran non fisik diantaranya Penyuluhan wasbang, Penyuluhan tentang kemaritiman, Penyuluhan ketahanan keluarga anti narkoba, Sosialisasi pencegahan stunting dan kesehatan, Pelayanan KB dan pemberian souvenir, Pelayanan pengobatan ternak gratis, Pembuatan SIM gratis, pembuatan akte kelahiran gratis dan lainya," jelasnya.
Sementara itu, dalam amanat PJ. Bupati Cilacap yang dibacakan Asisten 2 Sekda Cilacap Drs. M.Wijaya, MM mengatakan TMMD merupakan salah satu upaya untuk merawat, menjaga dan melestarikan kebersamaan serta kegotong royongan untuk mengatasi persoalan-persoalan yang ada dalam masyarakat saat ini.
Karena tidak mungkin, hanya mengandalkan peran pemerintah pusat saja, TNI/ Polri saja, atau Pemerintah Daerah saja dalam mengatasi permasalahan dalam kehidupan masyarakat. Semua harus bersinergi serta bekerjasama untuk menyelesaikan persoalan-persoalan tersebut.
"TMMD juga harus mampu kita manfaatkan untuk meneguhkan semangat kebersamaan dan menyajikan karya nyata bagi kemajuan dan kemaslahatan masyarakat.Sinergitas dan kemanunggalan TNI dengan rakyat melalui TMMD seperti ini dapat menjadi suatu kekuatan luar biasa untuk memajukan desa, menggali dan mendayagunakan potensi serta mengatasi berbagai isu atau persoalan terkini dengan solusi," katanya.
Dandim 0703 Cilacap Letkol Inf Andi Afandi, S.I.P., M.I.P dalam press conference di hadapan awak media berharap Kecamatan Nusawungu adalah etalasenya Kabupaten Cilacap bagian timur, maka Dandim berterima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung kegiatan TMMD.
"TMMD tak terlepas dari sasaran fisik dan non fisik, disini kami mengucapkan terimakasih atas sinergitas TNI Polri dan unsur Forkopimda. Salah satu yang menjadi perhatian dan ciri khas yaitu memblasting program Stunting di Kabupaten Cilacap yang melibatkan semua komponen bangsa. Harapannya tahun ini bisa mengentaskan 12 persen resiko Stunting. Semangat TMMD 2023, semangat membangun bangsa, semoga Cilacap makin bercahaya," harap Dandim.
(Oke)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar