Cilacap - Sebagai wujud empati atas meninggalnya seorang purnawirawan TNI AD warga Desa Adipala, Babinsa Koramil 08/Adipala Pelda Mashud Suminto melaksanakan takziah ke Almarhum Koptu (Purn) Sadat di rumah duka, yang beralamat di Jln. Jenderal Ahmad Yani, RT. 04/RW. 08 Desa Adipala, Kecamatan Adipala, Kabupaten Cilacap, Kamis (15/7).
Almarhum yang lahir di Cilacap, 03 april 1946 itu tercatat pernah menjadi anggota TNI AD dengan Nomor Registrasi Pusat (NRP) 467708 dengan pangkat terakhir Kopral Satu (Koptu), riwayat kedinasan pernah bertugas di Yonif 731/ Jailolo Maluku Utara dan kedinasan dia pernah bertugas di Kodim 0703 Cilacap dengan jabatan terakhir sebagai seorang Babinsa.
Di Rumah duka, Pelda Mashud Suminto menuturkan kronologi berdasarkan keterangan keluarga bahwa pada hari Rabu, 07 Juli 2021, almarhum mengalami sakit struk, atas permintaan keluarga Almarhum dibawa ke rumah peltu Ratno (menantu Almarhum ) di Slawi.
"Sekitar pukul 14.00 WIB karena kondisi kesehatannya semakin menurun selanjutnya almarhum dibawa ke RSUD dr. Soesilo Slawi Kabupaten Tegal untuk dilakukan perawatan dan sekitar pukul 15.00 WIB, Almarhum dinyatakan meninggal Dunia di RSUD dr. Soesilo, Slawi, karena Sakit Hipertensi / Stroke. Atas permintaan keluarga Jenazah alm Koptu Purn Sadat, di bawa ke rumah Duka di Jl. Jend. A. Yani Rt 04/08 Desa Adipala dgn menggunakan Mobil Ambulan," tuturnya.
Diketahui, Almarhum meninggalkan 5 orang putra/putri, almarhum memang mempunyai riwayat penyakit Hipertensi, dan sesuai dengan hasil Swab Antigen yg dilakukan oleh RSUD Slawi Almarhum Koptu Purn Sadat hasil Negatif ( tidak terkonfirmasi Covid 19).
"Kami atas nama keluarga besar Kodim 0703 Cilacap dan pribadi turut berbelasungkawa yang sedalam dalamnya. Doa kami semoga Allah SWT mengampuni dosanya, dan menerima segala amal baktinya serta keluarga yang ditinggalkan senantiasa diberi kesabaran dan ketabahan," tutup Pelda Mashud.Oke
Tidak ada komentar:
Posting Komentar