Cilacap - Babinsa Koramil 14/Cimanggu Kodim 0703/Cilacap Serma Dasiman, menghadiri undangan sebagai narasumber dalam kegiatan peningkatan kapasitas Satlinmas di Balai Desa Bantarmangu, Kecamatan Cimanggu, Kabupaten Cilacap, Senin (5/6/23)
Dalam penyampaiannya, Serma Dasiman menekankan kepada anggota Linmas agar senantiasa waspada terhadap orang asing yang masuk ke wilayahnya.
"Sebagai mitra Babinsa, Linmas harus mampu mendapatkan dan memberikan informasi secara cepat dan akurat tentang segala sesuatu yang terjadi di wilayah, terutama orang asing. Hal ini merupakan upaya mengantisipasi adanya terorisme dan radikalisme berkembang di masyarakat," tegasnya.
"Linmas merupakan salah satu pelindung dan pengayom masyarakat yang melekat dengan masyarakat setiap harinya, Linmas salah satu sosok warga yang dipilih, yang siap menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan secara profesional," pungkasnya.
Di tempat yang sama, Kades Bantarmangu yang diwakili oleh Kasi Kesra Nur Ridwan mengatakan bahwa, "Dengan diadakannya kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kinerja para anggota Linmas desa Bantarmangu, baik itu dari segi kedisiplinan, sosial dan bencana alam, sehingga dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga dalam kegiatan sehari-hari," terangnya.
Tampak hadir dalam kegiatan tersebut Kades Bantarmangu yang diwakili oleh Kasi Kesra Nur Ridwan, Babinsa Koramil 14/Cimanggu Serma Dasiman, Satpol PP Kecamatan Cimanggu Maryanto serta Anggota Linmas Desa Bantarmangu sebanyak 16 orang.
Selain pemberian materi wawasan kebangsaan tanggap darurat dan bencana, juga diberikan materi PBB (Peraturan Baris Berbaris) yang langsung dipraktekkan oleh Serma Dasiman, dengan tujuan melatih kedisiplinan loyalitas dan kekompakan antar anggota Linmas, sehingga akan terbentuk anggota Linmas yang handal dan profesional demi mewujudkan wilayah yang aman dan tentram.
(R14)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar