Sabtu, 06 April 2024

Dandim Cilacap Bersama Forkopimda Tinjau Pos Pam Lebaran Tahun 2024




Cilacap - Lima hari menjelang Hari Raya Idul Fitri 1445 H, Dandim 0703/Cilacap Letkol Inf Andi Yuliazi, S.E., M.I.P., bersama Pj. Bupati Cilacap Awaludin Muuri, AP., M.M dan Forkopimda melaksanakan peninjauan pos pengamanan lebaran Satgas Operasi Ketupat Candi tahun 2024 di lima titik pos pengamanan, Jumat (05/04/2024).

Pelaksanaan peninjauan Pos pengamanan diawali dari Pendopo Kabupaten Menuju Pos Pam Alun-alun kota Cilacap, selanjutnya Pos PAM Sar Air THR Teluk Penyu, Pos pengamanan Stasiun Kroya, Pos PAM Sampang dan diakhiri Pos Pengamanan Ops Ketupat Candi 2024 di wilayah Mergo.

Letkol Inf Andi Yuliazi, S.E., M.I.P., menyampaikan selamat bertugas kepada seluruh personil dan memberikan semangat serta ucapan apresiasi kepada para petugas.

"Semoga selalu diberikan kesehatan dan kekuatan dalam melaksanakan tugas agar masyarakat yang dilayani juga merasa aman serta nyaman saat melakukan perjalanan untuk dapat berkumpul bersama keluarga," tegasnya.

Melaksanakan dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, baik saat mengatur lalu lintas maupun saat memberikan pelayanan kesehatan bagi para pemudik yang melakukan istirahat.

“Sekali lagi kami Forkopimda sangat mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada para petugas, semoga ini menjadi amal ibadah,” tambah Dandim.

Dalam peninjauan tersebut Dandim Bersama Forkopimda juga melaksanakan foto bersama dengan Personil Pengamanan, adapun personil yang bertugas di posko mudik lebaran tersebut, terdiri dari TNI, Polri Satpol PP, Dinas Perhubungan, Puskesmas serta Anak-anak Pramuka.

(Pendim)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar