Rabu, 29 Mei 2024

Antisipasi Banjir, Babinsa Majenang Ajak Warga Karya Bhakti Meninggikan Tanggul


Cilacap - Bintara Pembina Desa (Babinsa) dari Koramil 13/Majenang mengajak warga Desa Mulyadadi, Kecamatan Majenang, untuk melaksanakan kegiatan karya bhakti meninggikan tanggul Sungai Cijalu. Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya antisipasi terhadap kemungkinan terjadinya banjir akibat luapan sungai, Selasa (28/05/2024).

Serka Akhmad Anshori menuturkan bahwa kegiatan karya bhakti ini dimulai pada pagi hari dan melibatkan warga masyarakat yang dengan semangat bergotong-royong bersama Babinsa Koramil Majenang. Dalam kegiatan ini, menggunakan karung yang diisi dengan tanah untuk memperkuat dan meninggikan tanggul.

"Ini adalah langkah preventif yang sangat penting. Kita tidak ingin menunggu sampai bencana datang baru bertindak. Dengan adanya tanggul yang lebih tinggi dan kuat, diharapkan dapat mengurangi risiko banjir yang bisa berdampak pada pemukiman warga," ujar Babinsa.

Selain warga, kegiatan ini juga didukung oleh berbagai elemen masyarakat setempat, termasuk perangkat desa dan relawan. Mereka bekerja sama dengan penuh kebersamaan dan rasa tanggung jawab demi keselamatan bersama.

Kepala Desa Mulyadadi, Rasam mengungkapkan apresiasinya atas inisiatif Babinsa Koramil Majenang dan partisipasi aktif warga. 

"Kami sangat berterima kasih atas perhatian dan tindakan cepat dari Babinsa dan warga. Ini adalah contoh nyata dari semangat gotong-royong yang harus kita pertahankan," ungkapnya.

Kegiatan karya bhakti ini diharapkan dapat selesai dalam beberapa hari ke depan, dengan target tanggul yang lebih tinggi dan lebih kokoh untuk menghadapi musim hujan yang akan datang. Masyarakat diimbau untuk terus waspada dan berpartisipasi aktif dalam menjaga lingkungan sekitar demi keselamatan bersama.

(ss)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar