Jumat, 29 Januari 2021

TNI Koramil 04 Binangun Siap Dukung Pembangunan Daerah



Cilacap- Anggota TNI Koramil 04/Binangun, Kodim 0703/Cilacap Serma Yuli Susanto dalam hal ini mewakili Danramil menghadiri kegiatan Musrenbang tingkat Kecamatan Binangun RKPD tahun 2022, bertempat di pendopo Kantor Kecamatan Binangun Kabupaten Cilacap. Kamis (28/01/21).

Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Rombongan tim monitoring Musrenbang Kecamatan yang di ketuai Imam Jauhari ST. MSI, Anggota DPRD Kabupaten Cilacap,Ir. Gunawan dan M. Nasori, Camat Binangun Nurindra Wahyu Wibawa, S.Sos.M.Si, Danramil 04/Binangun di wakili Serma Yuli Susanto, Kapolsek Binangun di wakili  Aiptu Suparyo, Kepala UPT se Kecamatan Binangun, dan Kepala Desa se Kecamatan Binangun. 

Serma Yulianto menuturkan Musrenbang tingkat Kecamatan kali ini membahas usulan pembangunan dari tiap tiap Desa yg akan di ajukan ke Kabupaten untuk RKPD tahun 2022 tingkat Kecamatan Binangun. 

"Rencana pembangunan menggunakan sekala prioritas dari pengajuan tiap tiap Desa yg ada di Kecamatan Binangun. Pembangunan meliputi, jalan Kabupaten, drainase antar Desa, pemberian khursus komputer bagi pemuda, dan penerangan jalan, tuturnya.

Adapun jumlah usulan dari tiap tiap Desa ada sekitar 17 usulan prioritas yang akan di ajukan ke Kabupaten, dengan total dana sekitar Rp 7,782 Miliar, yang alokasinya dari ADD Kabupaten Cilacap. 

Danramil Binangun melalui Serma Yulianto mengungkapkan bahwa pihaknya selaku bagian dari Forkopimcam siap mendukung program program pembangunan pemerintah di daerah, baik fisik maupun non fisik.

"Hal ini sesuai dengan peran TNI melalui Satuan Komando Kewilayahan (Satkowil) dalam hal ini Koramil sebagai salah satu pendukung program percepatan pembangunan di Desa sesuai tugas pokok selain perang yaitu membantu tugas pemerintah daerah sampai tingkat Desa, " tegasnya.Oke

Tidak ada komentar:

Posting Komentar