Kamis, 13 Juli 2023

Babinsa Sidaurip Bantu Warga Binaan Pasang Atap Rumah


Cilacap - Sebagai sarana Komunikasi Sosial (Komsos) dan pererat silaturahmi Serka M. Chafidlon Babinsa Sidaurip membantu warga binaan memasang atap rumah milik Bapak Sumarji warga RT. 23 RW. 05 Desa Sidaurip Kecamatan Binangun, Kabupaten Cilacap, Rabu (12/7/23).

Kegiatan yang dilakukan Babinsa bersama warga dalam pembangunan rumah warga tersebut merupakan bentuk usaha Babinsa, untuk terus menjalin silaturahmi, kebersamaan dan kerja sama dengan warga binaan yang bertujuan untuk meringankan beban masyarakat.

Serka M. Chafidlon mengungkapkan, Babinsa merupakan ujung tombak satuan teritorial di lapangan, sehingga keberadaannya harus bisa membawa dampak positif bagi masyarakat.

“Membantu meringankan beban masyarakat adalah tanggung jawab seorang Babinsa dan bentuk usaha bersama agar terjalin saling membantu serta bergotong-royong, untuk menjaga kekompakan dan keharmonisan antara Babinsa dengan warga,” ungkapnya.

“Kegiatan ini merupakan pembinaan kewilayahan di Desa binaan dan salah satu bhakti nyata sekaligus memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat,” pungkasnya.

Sementara itu Sumarji (51) pemilik rumah di sela-sela kegiatan menyampaikan terima kasih kepada Babinsa, Serka M. Chafidlon yang telah ikut membantu dalam pembangunan rumahnya (memasang atap). "Semoga kedekatan TNI bersama Rakyat selalu terbina dengan baik," ucapnya. 

 

(R04)

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar