Kamis, 02 Februari 2023

Babinsa Koramil Binangun Ikuti Pertemuan Rutin Perangkat Desa


Cilacap - Sarana mempererat tali silaturahmi dan untuk menunjang tugas kewilayahan Sertu Guntar Babinsa Koramil 04/Binangun Kodim 0703/Cilacap mengikuti kegiatan pertemuan rutin Perangkat Desa Pesawahan Kecamatan Binangun, bertempat di aula Kantor Desa setempat, Kamis (02/02/2023)

Pertemuan dipimpin langsung oleh Kades Pesawahan Wasito, Babinsa Pesawahan Sertu Guntar, Sekdes dan seluruh perangkat Desa.

Kades Pesawahan dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan pertemuan rutinan perangkat Desa dilaksanakan di awal bulan dan tempatnya di aula Balai Desa.

"Kegiatan ini adalah merupakan ajang silaturahmi, saling sering memberi saran dan masukan serta saling monitoring dan evaluasi untuk tugas kedepan dan tentunya guna kemajuan Pemerintah Desa Pesawahan,"ujar Kades.

Dalam kesempatan tersebut Sertu Guntar menjelaskan bahwa dalam satu sistem Pemerintahan skala kecil atau besar harus saling bersinergi, bergotong royong dan transparan tentang kinerja, administrasi Desa serta program-program dari Pemerintahan pusat. 

"Terima kasih kepada Kepala Desa beserta seluruh Perangkat Desa yang telah membantu dan memberi dukungan kepada Aparat Kewilayahan baik itu Koramil maupun Polsek, sehingga sampai saat ini kondisi dan situasi Desa Pesawahan tetap kondusif, aman dan tentram,"ungkapnya.

"Tanpa dukungan masyarakat sulit untuk mewujudkan kenyamanan di Desa,"pungkasnya. 

 

(R04)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar