Cilacap - Aksi Go Green sebagai upaya menjaga kelestarian alam di Kabupaten Cilacap khususnya Kawasan Segara Anakan, Kodim 0703 Cilacap bekerjasama dengan, Pemkab Cilacap, BKSDA dan Stakeholder terkait telah membentuk Green Earth Team yang bertugas melaksanakan pengawasan terhadap lingkungan dan kawasan hijau dari kerusakan lingkungan baik oleh alam maupun ulah tangan manusia.
Guna mendukung kelancaran tugas tersebut, Kodim 0703 Cilacap berinisiatif mendirikan Posko Green Earth Team yang berlokasi di Jln. Tancang 1, RT.02 RW.12 Cigimbal, Kelurahan Tritih Kulon, Kecamatan Cilacap Utara, Kabupaten Cilacap.
Terkait rencana peresmian Posko Green Earth Team Kodim 0703 Cilacap yang akan dilaksanakan pada awal bulan Februari 2023, Kepala Staf Kodim (Kasdim) 0703 Cilacap Mayor Inf Saeroji melaksanakan pengecekan kesiapan peresmian Posko Green Earth Team tersebut, pada Rabu (25/01/2023).
Hadir dalam kegiatan tersebut, Kasdim 0703 Cilacap Mayor Inf Saeroji, Danramil Cilacap Utara yang diwakili Peltu Suranto, Pasiops yang diwakili Serma Nurkholis, Anggota Tim Green Earth Serda Suparno, Perwakilan BKSDA Jateng Wilayah Cilacap dan Perwakilan Perhutani Kabupaten Cilacap.
Dalam kegiatan tersebut juga dilaksanakan patroli rutin menggunakan alat angkut air milik Tim Green Earth Kodim 0703 Cilacap disekitar kawasan hutan mangrove wilayah Cilacap Utara.
Dalam kesempatan itu, Kasdim 0703 Cilacap Mayor Inf Saeroji menuturkan sebelum dilaksanakannya peresmian Posko Green Earth Team yang rencananya juga akan dilakukan kegiatan penghijauan berupa penanaman pohon mangrove di sekitar lokasi, maka perlu adanya perencanaan dan persiapan yang matang.
"Beberapa hal teknis harus dikoordinasikan dengan mempertimbangkan saran atau masukan dari para ahli dari BKSDS maupun Perhutani. Jadi pastikan kegiatan ini sudah dipersiapkan agar pada saat hari H pelaksanaan peresmian Posko Green Earth Team sudah tergelar sesuai rencana, adapun kalau ada kekurangan nanti kita sesuaikan dengan dinamika di lapangan," tuturnya.
Seperti diketahui, Lokasi Posko Green Earth Kodim 0703 Cilacap berada di atas bantaran sungai Cigimbal berdekatan dengan lokasi Wisata Cigimbal Jaya yang pada waktu tertentu terdampak air pasang dan surut, sehingga perlu memperkirakan waktu yang tepat saat air surut dan bisa ditanami pohon mangrove.
"Kami berharap, acara peresmian Green Earth Team Kodim 0703 Cilacap nantinya dapat berjalan dengan aman dan lancar," harap Kasdim.
(Oke)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar